Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kerangka Manusia yang Ditemukan di Hutan Jasinga Bogor Tidak Utuh

Kompas.com - 30/10/2023, 10:08 WIB
Afdhalul Ikhsan,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com - Polisi mengungkapkan kondisi kerangka manusia yang ditemukan di dalam hutan dekat kubangan Kampung Liud, Desa Curug, Kecamatan Jasinga, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Saat ditemukan Jumat (27/10/2023), kerangka tersebut sudah dalam keadaan tidak utuh.

Baca juga: Kerangka Manusia Ditemukan di Hutan Jasinga Bogor, Tulang Terpencar

"Bagian tangannya tidak karena pas diangkat kondisi tangannya hilang satu dan sekarang juga belum ketemu," ujar Kapolsek Jasinga AKP Joni Handoko saat dihubungi Kompas.com, Minggu (29/10/2023).

Joni mengatakan bahwa sejauh ini yang ditemukan hanyalah batok kepala dan tulang lainnya. Tulang-tulang ini ditemukan terpencar atau terpisah di kubangan di tengah hutan.

"Tapi kita gak tau apakah tangan yang satunya hilang itu masih di dalam air (kubangan). Kan tulang itu terpisah agak jauh, ada yang 2 meter dari TKP. Jadi terpencar-pencar, termasuk kaki nya terpisah, ada yang di atas. Jadi jarak terpencarnya jauh. Kemungkinan dibawa ama hewan liar," ungkap Joni.

Joni mengungkapkan bahwa pada kerangka tersebut terdapat jam tangan hitam yang masih menempel.

Selain jam, pihaknya juga menemukan pakaian yang diduga milik korban atau kerangka manusia.

Joni menyebut, kerangka manusia ditemukan tanpa ada pakaian yang menempel. Baju dan celana ditemukan secara terpisah.

Meski begitu, ia juga belum bisa memastikan apakah itu pakaian dari kerangka tersebut.

"Selain jam tangan warna hitam. Kita juga menemukan baju, ada di deket situ cuman kita belum bisa memastikan apakah punya si korban atau baju orang lain. Karena bajunya gak menempel di kerangka dan jarak ditemukan sekitar 1 meter. Kalau celana sih gak bisa kita pastiin karena juga jarak ditemukannya sekitar 100 meter di atas," bebernya.

Kini, pihaknya mengevakuasi tulang belulang tersebut ke RS Polri Kramatjati untuk proses identifikasi.

Joni mengimbau agar masyarakat lekas mengontak mereka jika merasa kehilangan keluarga atau tetangga untuk nantinya dibantu proses identifikasi.

Baca juga: Kerangka Manusia yang Ditemukan Dalam Drum di Aceh Berjenis Kelamin Pria

"Ciri ciri lain perkiraan tinggi sekitar 165 kalau dilihat dari tulangnya ya. Jenis kelamin diperkirakan laki-laki. Petunjuk lain seperti rambut tidak ditemukan," jelasnya.

Sebelumnya diberitakan, kerangka manusia ditemukan di dalam hutan Jasinga, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Kerangka manusia itu ditemukan oleh warga bernama Hamdan (60) yang sedang mencari rumput untuk pakan ternak.

Kapolsek Jasinga AKP Jony Handoko mengatakan bahwa kerangka manusia itu ditemukan pada Jumat (27/10/2023) pukul 10:30 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Suami Pelaku Mutilasi Istri di Ciamis Sempat Tanyakan Keadaan Korban, Kini Diperiksa di RSJ Cisarua

Suami Pelaku Mutilasi Istri di Ciamis Sempat Tanyakan Keadaan Korban, Kini Diperiksa di RSJ Cisarua

Bandung
Kronologi Terungkapnya Identitas Jasad Mengambang di Cirebon

Kronologi Terungkapnya Identitas Jasad Mengambang di Cirebon

Bandung
 Video Viral Begal Bersenjata Beraksi Siang Bolong di Cimahi

Video Viral Begal Bersenjata Beraksi Siang Bolong di Cimahi

Bandung
Tarsum Dikirim ke RSJ Cisarua Bandung, Sempat Tanya Istrinya di Mana

Tarsum Dikirim ke RSJ Cisarua Bandung, Sempat Tanya Istrinya di Mana

Bandung
Indah Meninggal Tak Wajar, Keluarga Terpukul: Jangan Dibunuh Keponakanku

Indah Meninggal Tak Wajar, Keluarga Terpukul: Jangan Dibunuh Keponakanku

Bandung
Selesai Jalani Hukuman, WN China Terlibat Kasus Narkoba Dideportasi

Selesai Jalani Hukuman, WN China Terlibat Kasus Narkoba Dideportasi

Bandung
Kades Se-Jawa Barat Doakan Dedi Mulyadi Jadi Gubernur Jabar

Kades Se-Jawa Barat Doakan Dedi Mulyadi Jadi Gubernur Jabar

Bandung
Jabatannya Dipertaruhkan, Kadisdik Jabar Jamin PPDB 2024 Bebas Kecurangan

Jabatannya Dipertaruhkan, Kadisdik Jabar Jamin PPDB 2024 Bebas Kecurangan

Bandung
Jelang Pilkada Sumedang 2024, Politisi PPP-PDI-P Saling Lempar Pujian

Jelang Pilkada Sumedang 2024, Politisi PPP-PDI-P Saling Lempar Pujian

Bandung
Serang Petugas SPBU dengan Sajam, Anggota Geng di Bogor Ditangkap

Serang Petugas SPBU dengan Sajam, Anggota Geng di Bogor Ditangkap

Bandung
Pj Gubernur Jabar Minta Orangtua Siswa Laporkan Kecurangan PPDB 2024

Pj Gubernur Jabar Minta Orangtua Siswa Laporkan Kecurangan PPDB 2024

Bandung
10 Tahun Menanti, 2 Jemaah Haji Asal Bandung Barat Meninggal Dunia Sebelum Berangkat

10 Tahun Menanti, 2 Jemaah Haji Asal Bandung Barat Meninggal Dunia Sebelum Berangkat

Bandung
Jika PPDB 2024 Curang, Pj Gubernur Jabar: Kadisdik Diminta Mundur

Jika PPDB 2024 Curang, Pj Gubernur Jabar: Kadisdik Diminta Mundur

Bandung
Ditolak Rujuk, Mantan Suami Bakar Mobil dan Rumah Mantan Istri

Ditolak Rujuk, Mantan Suami Bakar Mobil dan Rumah Mantan Istri

Bandung
5 Hari Hilang, Perempuan Ditemukan Tewas dengan Tangan Diikat di Cirebon

5 Hari Hilang, Perempuan Ditemukan Tewas dengan Tangan Diikat di Cirebon

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com