Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prabowo Jadi Pembicara Rakor Apdesi di Bandung, Bawaslu Pastikan Tak Ada Pelanggaran

Kompas.com - 28/11/2023, 20:22 WIB
Putra Prima Perdana,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Bandung, memastikan tidak ada pelanggaran yang dilakukan capres Prabowo Subianto saat menghadiri kegiatan Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) di Kota Bandung beberapa waktu lalu. 

Seperti yang tertulis dalam website Kementrian Pertahanan, Prabowo Subianto menghadiri dan menjadi Keynote Speaker pada acara Rapat Koordinasi APDESI  wilayah Jawa Barat di GOR Citra Arena, Kota Bandung pada Kamis (23/11/2023), sebagai Menteri Pertahanan. 

Kehadiran Prabowo didampingi Ridwan Kamil, ketua tim kampanye daerah (TKD) pasangan Capres dan Cawapres nomor urut dua, serta Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Dedi Mulyadi.

"Hasil pengawasan kami, pertama, kami pastikan bahwa tak ada atribut peserta pemilu satu pun yang digunakan saat itu, " kata Ketua Bawaslu Kota Bandung Dimas Aryana Iskandar di Kantor Bawaslu Kota Bandung, Jalan Nuansa Raya, Cipamokolan, Kota Bandung, Selasa (28/11/2023).  

Baca juga: Anies Kampanye di Bandung Besok, Mesin Prabowo Bergerak, Ganjar Buka Hotline Pengaduan

Selain itu, Dimas memastikan pihaknya yang memantau di lapangan tidak menemukan bahan kampanye yang dibagikan dalam bentuk apapun.

"Kedua, tidak ada penyebaran bahan kampanye yang dibagikan di sana," tuturnya. 

Selain itu, Bawaslu Kota Bandung juga memastikan Prabowo bersama timnya tidak melakukan kampanye politik secara lisan. 

"Ketiga, tidak ada penyampaian visi misi sebagai capres atau cawapres. Yang disampaikan garis besar sebagai Menhan. Terakhir, kami pastikan tidak ada ajakan untuk memilih bahwa dia sbagai capres 2024," akunya. 

Hasil pantauan di lapangan saat Prabowo Subianto menjadi pembicara di kegiatan APDESI, lanjut Dimas, sudah dilaporkan kepada Bawaslu Provinsi Jawa Barat. 

Baca juga: Tim Kampanye Prabowo-Gibran di Pematang Siantar Bagi-bagi Susu dan Makanan

Sebelumnya, ribuan kepala dan perangkat desa jadi sorotan setelah menghadiri acara deklarasi dukungan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Perangkat desa yang tergabung dalam kelompok Desa Bersatu itu hadir dalam acara bertajuk Silaturahmi Nasional Desa Bersatu yang digelar di Indonesia Arena, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (19/11/2023).

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Flyover Ciroyom Diprotes Warga, Satlantas Polrestabes Bandung Bersuara

Flyover Ciroyom Diprotes Warga, Satlantas Polrestabes Bandung Bersuara

Bandung
Tipikor Tukar Menukar Lahan, Jaksa Geledah Kantor Pemkab Karawang

Tipikor Tukar Menukar Lahan, Jaksa Geledah Kantor Pemkab Karawang

Bandung
Suasana Haru Iringi Pemakaman Farid Ahmad di Bandung Barat

Suasana Haru Iringi Pemakaman Farid Ahmad di Bandung Barat

Bandung
Mobil Ngebut Tabrak Gerobak Kupat Tahu di Bandung, Terguling Saat Mau Kabur

Mobil Ngebut Tabrak Gerobak Kupat Tahu di Bandung, Terguling Saat Mau Kabur

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Bandung
Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Bandung
Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Bandung
Cerita Warga Saat Polisi Gerebek Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel Mesin di Bogor

Cerita Warga Saat Polisi Gerebek Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel Mesin di Bogor

Bandung
PKS Rekomendasikan Asep Mulyadi dan Istri Oded Maju Pilkada Bandung

PKS Rekomendasikan Asep Mulyadi dan Istri Oded Maju Pilkada Bandung

Bandung
2 Pengamen Ditemukan Tewas di Perkebunan Teh Malabar Bandung

2 Pengamen Ditemukan Tewas di Perkebunan Teh Malabar Bandung

Bandung
Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel di Perkampungan Bogor, Polisi Temukan 1,2 Juta Pil PCC

Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel di Perkampungan Bogor, Polisi Temukan 1,2 Juta Pil PCC

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com