Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sambil Tertunduk di Hadapan Polisi, Pentolan Geng Motor Bubarkan Kelompoknya

Kompas.com - 30/12/2023, 12:59 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Sebanyak 27 anggota geng motor Moonraker ditangkap karena menganiaya tiga warga secara acak.

Dari ke-27 pelaku, 17 di antaranya masih di bawah umur.

Penganiayaan itu terjadi di Jalan Terusan Sersan Bajuri Kampung Patrol, Desa Cihideung, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Jawa Barat, Sabtu (23/12/2023).

Salah satu pelaku yang turut diringkus polisi adalah Sekretaris Jenderal Moonraker Bandung Utara berinisial S (27). Ia berperan menggerakkan anggotanya untuk melakukan penyerangan.

Baca juga: Keroyok Warga Bandung Barat secara Acak, 27 Anggota Geng Motor Moonraker Ditangkap

Ditanyai Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Cimahi AKBP Aldi Subartono tentang kelanjutan geng Moonraker, S berkata bahwa dirinya ingin membubarkan kelompoknya.

"Buat semuanya (anggota) yang masih pelajar, mohon dibubarkan dari organisasi Moonraker karena sudah meresahkan masyarakat," ujarnya saat dihadirkan pada jumpa pers di Mapolres Cimahi, Kamis (28/10/2023), dikutip dari akun Instagram Polres Cimahi, @cimahipolres.

S pun mengaku menyesal atas terjadinya penganiayaan tersebut.

"Mohon maaf juga karena terlibat kasus ini," ucapnya.

Baca juga: Awalnya Sadis, Pimpinan Geng Motor Menangis di Polres Cimahi, Kini Pilih Bubarkan Kelompoknya

17 pelaku masih di bawah umur


Terkait pelaku penganiayaan, Aldi mengatakan bahwa 17 dari 27 pelaku masih di bawah umur. Untuk itu, 17 pelaku di bawah umur tersebut dikenai wajib lapor.

Adapun 10 anggota geng motor lainnya ditetapkan sebagai tersangka pengeroyokan dan kemudian ditahan.

"Peran mereka semua memang yang melakukan penyerangan kepada 3 orang korban yang mengalami luka-luka," ungkapnya.

Aldi menuturkan, berdasarkan hasil pemeriksaan, aksi pelaku dilatarbelakangi oleh rasa ingin balas dendam terhadap geng motor Albanian.

"Motifnya karena dendam sebab mereka sebelumnya pernah diserang," tuturnya.

Baca juga: Polisi Bakal Awasi Pergerakan Geng Motor Saat Malam Tahun Baru 2024

Halaman:


Terkini Lainnya

Pantai Tanjung Pakis di Karawang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Pantai Tanjung Pakis di Karawang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Bandung
Libur Kenaikan Yesus Kristus, Penumpang PT KAI Daop 3 Cirebon Naik 70 Persen

Libur Kenaikan Yesus Kristus, Penumpang PT KAI Daop 3 Cirebon Naik 70 Persen

Bandung
Pendam Dendam Setahun, 2 Pemuda Bunuh Seorang Kakek Saat Tidur

Pendam Dendam Setahun, 2 Pemuda Bunuh Seorang Kakek Saat Tidur

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Bandung
Suami Pelaku Mutilasi Istri di Ciamis Sempat Tanyakan Keadaan Korban, Kini Diperiksa di RSJ Cisarua

Suami Pelaku Mutilasi Istri di Ciamis Sempat Tanyakan Keadaan Korban, Kini Diperiksa di RSJ Cisarua

Bandung
Kronologi Terungkapnya Identitas Jasad Mengambang di Cirebon

Kronologi Terungkapnya Identitas Jasad Mengambang di Cirebon

Bandung
 Video Viral Begal Bersenjata Beraksi Siang Bolong di Cimahi

Video Viral Begal Bersenjata Beraksi Siang Bolong di Cimahi

Bandung
Tarsum Dikirim ke RSJ Cisarua Bandung, Sempat Tanya Istrinya di Mana

Tarsum Dikirim ke RSJ Cisarua Bandung, Sempat Tanya Istrinya di Mana

Bandung
Indah Meninggal Tak Wajar, Keluarga Terpukul: Jangan Dibunuh Keponakanku

Indah Meninggal Tak Wajar, Keluarga Terpukul: Jangan Dibunuh Keponakanku

Bandung
Selesai Jalani Hukuman, WN China Terlibat Kasus Narkoba Dideportasi

Selesai Jalani Hukuman, WN China Terlibat Kasus Narkoba Dideportasi

Bandung
Kades Se-Jawa Barat Doakan Dedi Mulyadi Jadi Gubernur Jabar

Kades Se-Jawa Barat Doakan Dedi Mulyadi Jadi Gubernur Jabar

Bandung
Jabatannya Dipertaruhkan, Kadisdik Jabar Jamin PPDB 2024 Bebas Kecurangan

Jabatannya Dipertaruhkan, Kadisdik Jabar Jamin PPDB 2024 Bebas Kecurangan

Bandung
Jelang Pilkada Sumedang 2024, Politisi PPP-PDI-P Saling Lempar Pujian

Jelang Pilkada Sumedang 2024, Politisi PPP-PDI-P Saling Lempar Pujian

Bandung
Serang Petugas SPBU dengan Sajam, Anggota Geng di Bogor Ditangkap

Serang Petugas SPBU dengan Sajam, Anggota Geng di Bogor Ditangkap

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com