Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baru Diresmikan, Gapura Alun-alun Pataraksa Depan Kantor Bupati Cirebon Ambruk

Kompas.com - 03/01/2024, 11:50 WIB
Muhamad Syahri Romdhon,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

CIREBON, KOMPAS.com - Gapura Alun-alun Pataraksa yang berada tepat di depan kantor Bupati Cirebon Jawa Barat, ambruk pada Selasa (2/1/2024) malam.

Peristiwa ini langsung menjadi perhatian banyak warga lantaran baru diresmikan dua bulan lalu (10/11/2023), dengan menelan total anggaran Rp 15.6 miliar bantuan pemerintah provinsi Jawa Barat.

 

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Cirebon, Iwan Ridwan Hardiawan menjelaskan dirinya mendapat kabar Gapura ambruk pada sekitar 20.23 WIB.

Gapura itu masing-masing memiliki ukuran tinggi 8,7 meter dan lebar 6 meter.

Baca juga: Gempa Pangandaran, Atap KUA dan Dinding Rumah di Tasikmalaya Ambruk

Ridwan mengaku tidak mengetahui kronologi dan penyebab pastinya musibah gapura ambruk itu.

Atas dasar itu, dia langsung memanggil kontraktor atau pelaksana pembangunan sekaligus pihak konsultan sebagai pengawas untuk meminta penjelasan.

"Kronologi nya saya tidak faham maka untuk menganalisa apa penyebab gapura ambruk ini, saya sudah mengundang konsultan dan jouga pelaksana," kata Iwan saat ditemui Kompas.com di Kantor DLH, Rabu (3/1/2024) siang.

Iwan menjelaskan, Taman Alun-alun Pataraksa mulai dikerjakan pada 2021 dengan nilai anggaran Rp 10,1 miliar sebagai tahap awal.

Pembangunan sempat terhenti dan kembali dilanjutkan dengan anggaran sekitar Rp 4,5 miliar.

Baca juga: Tiang Beton Listrik Roboh Timpa 2 Siswa di Dompu

Total pembangunan ini menelan anggaran Rp 15.6 miliar yang bersumber dari bantuan pemerintah provinsi Jawa Barat.

Iwan mengakui, Alun-alun Pataraksa ini baru diresmikan 10 November 2023. Setelah peresmian dia menyebut terus melakukan pengawasan dan melaporkan tiap hal termasuk kerusakan kepada kontraktor.

Termasuk laporan adanya kerusakan tangga, dan juga keretakan di gapura pada pada 2 Januari 2024.

Dia meminta kepada pelaksana untuk bertanggung jawab penuh karena masih dalam tahap pemeliharaan hingga 27 April 2024.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pencurian Saat Syukuran di Bandung, Pelaku Beraksi Saat Pura-pura ke Toilet

Pencurian Saat Syukuran di Bandung, Pelaku Beraksi Saat Pura-pura ke Toilet

Bandung
Barusen Hills di Bandung: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Barusen Hills di Bandung: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Kisah Penjual Cilok, Keliling Bersihkan Toilet Masjid secara Sukarela

Kisah Penjual Cilok, Keliling Bersihkan Toilet Masjid secara Sukarela

Bandung
Pembunuhan Kakek Alex di Garut oleh Anggota Geng Motor, Jasad Korban Ditemukan dalam Kondisi Mengenaskan

Pembunuhan Kakek Alex di Garut oleh Anggota Geng Motor, Jasad Korban Ditemukan dalam Kondisi Mengenaskan

Bandung
3 Pencuri Rel KA di Garut Ditangkap, 1 Kabur

3 Pencuri Rel KA di Garut Ditangkap, 1 Kabur

Bandung
Kronologi Pembunuhan Gadis di Kamar Kos, Pelaku Dijerat Pasal Berlapis

Kronologi Pembunuhan Gadis di Kamar Kos, Pelaku Dijerat Pasal Berlapis

Bandung
Atasi Sampah di 4 Daerah, Operasional TPPAS Lulut Nambo Dipercepat

Atasi Sampah di 4 Daerah, Operasional TPPAS Lulut Nambo Dipercepat

Bandung
Viral, Pencurian Bermodus Pura-pura Jadi Tamu Syukuran Pengajian di Kota Bandung

Viral, Pencurian Bermodus Pura-pura Jadi Tamu Syukuran Pengajian di Kota Bandung

Bandung
Diungkap, Motif Pembunuhan Gadis di Kamar Kos soal Uang Kencan

Diungkap, Motif Pembunuhan Gadis di Kamar Kos soal Uang Kencan

Bandung
Kebakaran Landa Penampungan Limbah Plastik di Kawasan Industri Panyileukan Bandung

Kebakaran Landa Penampungan Limbah Plastik di Kawasan Industri Panyileukan Bandung

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Polisi Ungkap 2 Pembunuh Pria Lansia Penderita Stroke di Garut

Polisi Ungkap 2 Pembunuh Pria Lansia Penderita Stroke di Garut

Bandung
PDI-P, Golkar, dan PKS Sepakati Koalisi Besar di Pilkada Sumedang 2024

PDI-P, Golkar, dan PKS Sepakati Koalisi Besar di Pilkada Sumedang 2024

Bandung
Jasad Gadis Mengambang di Sungai Tegalgubug, Polisi Periksa 5 Saksi

Jasad Gadis Mengambang di Sungai Tegalgubug, Polisi Periksa 5 Saksi

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com