Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

ITB Fasilitasi Guru-guru di Cirebon Tempuh Studi Magister Sains

Kompas.com - 10/01/2024, 07:00 WIB
Glori K. Wadrianto

Editor

Sumber Antara

CIREBON, KOMPAS.com - Institut Teknologi Bandung (ITB) memberi fasilitas bagi para tenaga pendidik dan guru di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, untuk bisa menempuh studi magister (S2) bidang sains.

Diharapkan, hal ini dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di daerah itu, hingga menjadi lebih baik.

“Kami mendiskusikan kemungkinan kerja sama untuk memfasilitasi guru-guru sains di Cirebon agar mengikuti pendidikan magister di kampus ini.”

Demikian kata Dekan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) ITB Prof Wahyu Srigutomo di Cirebon, Selasa kemarin (9/1/2024).

Baca juga: 7.607 Mahasiswa Raih Beasiswa di ITB Sepanjang 2023

Wahyu memastikan, ITB segera menindaklanjuti hasil diskusi itu, dan kemudian dijadikan landasan dalam kerja sama yang sudah terjalin dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cirebon.

Menurut dia, tenaga pengajar di Cirebon harus diberikan kesempatan untuk melanjutkan pendidikan magister supaya mereka memiliki kompetensi dan keahlian tambahan.

Hal tersebut juga sejalan dengan tujuan ITB dan Pemkab Cirebon, yang menaruh konsentrasi khusus dalam penyiapan SDM unggul di daerah itu.

"Tujuannya untuk meningkatkan kualitas tenaga pendidik dalam mempersiapkan SDM,” ujar dia lagi.

Wahyu menekankan, dalam pada kerja sama itu ITB memiliki misi untuk menerapkan pendidikan multidisiplin berbasis teknologi 4.0.

Hal inilah yang bisa berdampak dalam peningkatan kapasitas dan kualitas SDM di Cirebon secara keseluruhan, melalui peran para guru.

Wahyu menilai, ketika tenaga pengajar sudah menyelesaikan studi magister di ITB, secara perlahan mereka dapat menerapkan ilmunya kepada siswa-siswi di sekolah.

Baca juga: 10 Jurusan ITB Berdaya Tampung Lebih dari 100 di SNBP 2023, Acuan 2024

Dia menyebut, hal itu nantinya juga bisa meningkatkan peluang bagi lulusan asal Cirebon untuk bisa lolos seleksi masuk ke ITB, yang kini pun memiliki kampus di kota itu.

“Sebetulnya ini bukan kerja sama yang pertama. Sebelumnya kita sudah melakukannya melalui Dinas Pendidikan (Disdik) Cirebon, yaitu terkait pelatihan bersama guru-guru,” tutur Wahyu.

Sementara itu, Kepala Disdik Kabupaten Cirebon Ronianto menyebut, dengan adanya kesempatan studi magister di ITB, diyakini kualifikasi tenaga pengajar di Cirebon akan semakin meningkat.

Ronianto berharap selain kerja sama, kehadiran ITB di Cirebon bisa memberikan dampak positif lain untuk kemajuan daerah itu.

“Kita akan kembangkan lagi kerja sama dengan ITB ini, terutama terkait peningkatan kualifikasi guru-guru."

"Jadi, mereka bisa ikut S2 di ITB, dengan berbagai macam skema. Mudah-mudahan guru di Cirebon bisa menikmati keberadaan kampus ITB di Cirebon,” ucap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Serang Petugas SPBU dengan Sajam, Anggota Geng di Bogor Ditangkap

Serang Petugas SPBU dengan Sajam, Anggota Geng di Bogor Ditangkap

Bandung
Pj Gubernur Jabar Minta Orangtua Siswa Laporkan Kecurangan PPDB 2024

Pj Gubernur Jabar Minta Orangtua Siswa Laporkan Kecurangan PPDB 2024

Bandung
10 Tahun Menanti, 2 Jemaah Haji Asal Bandung Barat Meninggal Dunia Sebelum Berangkat

10 Tahun Menanti, 2 Jemaah Haji Asal Bandung Barat Meninggal Dunia Sebelum Berangkat

Bandung
Jika PPDB 2024 Curang, Pj Gubernur Jabar: Kadisdik Diminta Mundur

Jika PPDB 2024 Curang, Pj Gubernur Jabar: Kadisdik Diminta Mundur

Bandung
Ditolak Rujuk, Mantan Suami Bakar Mobil dan Rumah Mantan Istri

Ditolak Rujuk, Mantan Suami Bakar Mobil dan Rumah Mantan Istri

Bandung
5 Hari Hilang, Perempuan Ditemukan Tewas dengan Tangan Diikat di Cirebon

5 Hari Hilang, Perempuan Ditemukan Tewas dengan Tangan Diikat di Cirebon

Bandung
Kematian DBD di Kabupaten Bandung Tertinggi Se-Indonesia, Bupati Minta Warga Bersih-bersih

Kematian DBD di Kabupaten Bandung Tertinggi Se-Indonesia, Bupati Minta Warga Bersih-bersih

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Bandung
Terimbas Banjir Rob, Pedagang Minta Pantai Karangsong Indramayu Dibenahi

Terimbas Banjir Rob, Pedagang Minta Pantai Karangsong Indramayu Dibenahi

Bandung
KPU Karawang Ancam Ambil Langkah Hukum Soal SK Palsu Penetapan Caleg

KPU Karawang Ancam Ambil Langkah Hukum Soal SK Palsu Penetapan Caleg

Bandung
Fakta di Balik Video Viral Bocah Gibran di Bogor Nangis Kelaparan

Fakta di Balik Video Viral Bocah Gibran di Bogor Nangis Kelaparan

Bandung
Ingin Ulangi Kemenangan 2008, PDI-P dan PKS Jajaki Koalisi untuk Pilkada Sumedang

Ingin Ulangi Kemenangan 2008, PDI-P dan PKS Jajaki Koalisi untuk Pilkada Sumedang

Bandung
Kisah Srikandi Tagana Lawan Stigma, Rela Tinggalkan Keluarga demi Tangani Bencana

Kisah Srikandi Tagana Lawan Stigma, Rela Tinggalkan Keluarga demi Tangani Bencana

Bandung
WNA Pembunuh Mertua di Kota Banjar Divonis 16 Tahun Penjara dan Bayar Restitusi 192 Juta

WNA Pembunuh Mertua di Kota Banjar Divonis 16 Tahun Penjara dan Bayar Restitusi 192 Juta

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com