Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Braga Bersihkan Lumpur Tebal Sisa Banjir

Kompas.com - 12/01/2024, 10:14 WIB
Faqih Rohman Syafei,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Banjir yang menerjang Gang Apandi, Kelurahan Braga, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat pada Kamis (11/1/2024) menyebabkan 600 rumah terdampak.

Selain merusak rumah, banjir ini mengakibatkan 150 warga terpaksa diungsikan ke Teras Cikapundung.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, Jumat (12/1/2024) sekitar pukul 09.10 WIB, saat ini warga bergotong royong membersihkan material lumpur yang masuk ke dalam rumah sisa banjir kemarin.

Warga RT 05/RW 08, Asep Dana (54) mengatakan, banjir yang menerjang lingkungan sekitar rumahnya terjadi pukul 17.10 WIB dengan ketinggian air mencapai 50 centimeter.

Baca juga: Pemkot Bandung Perbaiki Tanggul Cikapundung Pemicu Banjir di Braga

Menurutnya, banjir kemarin sore merupakan yang terparah sejak tahun 2007. Pasalnya, material lumpur yang terbawa air banjir cukup tebal.

"Banjir sudah surut sejak semalam. Tapi lumpurnya masih ada. Sekarang warga juga banyak yang sedang bebersih lumpur," kata Asep.

Warga lainnya, Lucky (46) menyebutkan akibat banjir sejumlah barang berharga miliknya seperti televisi dan lainnya rusak terendam air.

Saat ini warga yang terdampak membutuhkan bantuan berupa makan dan air bersih.

"Kami butuh makan sama air minum. Air juga buat bersih-bersih lumpur yang ada di rumah," ucap Lucky.

Sementara itu, Kepala Seksi Kedarurata dan Logistik BPBD Jabar, Hadi Rahmat mengatakan, saat puncaknya ketinggian banjir mencapai sekitar 150 centimeter.

Baca juga: 600 Rumah di Braga Bandung Terendam Banjir, 150 Warga Mengungsi

Banjir ini disebabkan oleh luapan Sungai Cikapundung yang menjebol tanggul sehingga air masuk ke pemukiman penduduk.

"Hujan deras terus membuat debit air Sungai Cikapundung meluap menjebol tanggul," katanya.

Hingga saat ini, pendataan masih terus dilakukan pihaknya sudah mengirimkan 1.000 karung dan 200 selimut untuk warga terdampak.

"Mereka membutuhkan tambahan selimut, pakaian kering, makanan, alat-alat kebersihan, dan terpal. Warga diharapkan terus waspada karena Meraka berada di pinggiran sungai," ucap Hadi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mobil Ngebut Tabrak Gerobak Kupat Tahu di Bandung, Terguling Saat Mau Kabur

Mobil Ngebut Tabrak Gerobak Kupat Tahu di Bandung, Terguling Saat Mau Kabur

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Bandung
Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Bandung
Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Bandung
Cerita Warga Saat Polisi Gerebek Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel Mesin di Bogor

Cerita Warga Saat Polisi Gerebek Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel Mesin di Bogor

Bandung
PKS Rekomendasikan Asep Mulyadi dan Istri Oded Maju Pilkada Bandung

PKS Rekomendasikan Asep Mulyadi dan Istri Oded Maju Pilkada Bandung

Bandung
2 Pengamen Ditemukan Tewas di Perkebunan Teh Malabar Bandung

2 Pengamen Ditemukan Tewas di Perkebunan Teh Malabar Bandung

Bandung
Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel di Perkampungan Bogor, Polisi Temukan 1,2 Juta Pil PCC

Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel di Perkampungan Bogor, Polisi Temukan 1,2 Juta Pil PCC

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Pabrik Narkoba di Bogor Digerebek Polisi, Pak RT Kaget: Dia Izinnya Buka Bengkel

Pabrik Narkoba di Bogor Digerebek Polisi, Pak RT Kaget: Dia Izinnya Buka Bengkel

Bandung
Tanah Longsor Terjang Komplek Pesantren di Sukabumi, Penjaga Keamanan Tewas

Tanah Longsor Terjang Komplek Pesantren di Sukabumi, Penjaga Keamanan Tewas

Bandung
Terjadi Lagi, Truk Tambang Tabrak Warung di Parung Panjang Bogor

Terjadi Lagi, Truk Tambang Tabrak Warung di Parung Panjang Bogor

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com