Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Relawan Prabowo-Gibran Diminta Fokus dan Tak Jumawa, Jangan Terbuai Hasil Survei

Kompas.com - 02/02/2024, 20:17 WIB
Faqih Rohman Syafei,
Reni Susanti

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Relawan Prabowo Gibran diminta untuk tidak jumawa, meskipun Paslon nomor urut 2 ini unggul dalam survei Indikator Politik. 

Sekjen Relawan untuk Majukan Indonesia (RUMI), Irfan Ahmad Fauzi meminta seluruh relawan semakin fokus dan kerja keras di detik-detik akhir menjelang Pemilihan.

"Jangan sampai kemenangan di depan mata hilang dicuri orang karena kita terlena dan jumawa melihat hasil survei," ujar Irfan dalam rilisnya, Jumat (2/2/2024).

Berdasarkan hasil survei Indikator Politik terbaru, sambung dia, elektabilitas pasangan Prabowo-Gibran melejit hingga 56,2 persen.

Baca juga: Kampanye di Makassar, Prabowo Singgung soal Hartanya yang Kerap Diungkit-ungkit

Menurut Irfan, survei yang dilakukan di Jawa Timur pada 14-19 Januari 2024 ini berpotensi membuat Relawan Prabowo Gibran terlena karena merasa sudah menang.

Oleh sebab itu, dia meminta para pendukung Paslon nomor urut 2 ini tetap fokus dan mengajak masyarakat untuk memilih Prabowo-Gibran pada 14 Februari 2024.

Dia juga menyebut euphoria terlalu dini ini sangat berbahaya bagi perjuangan memenangkan Prabowo-Gibran dalam satu putaran Pilpres 2024.

Baca juga: Soal Money Politic, Prabowo: Terima Uangnya, Pilih Hati Nuranimu

“Sepekan terakhir kami menyapa lebih dari 2.000 tokoh di Jawa Barat dan DKI Jakarta. Survei Indikator dan LSI membuat kami lebih semangat mengajak basis-basis yang dimiliki tokoh untuk memilih Prabowo Gibran," kata Irfan.

Irfan menambahkan, basis relawan RUMI yang berasal dari jemaah dan lingkungan Persatuan Ummat Islam (PUI) ini sangat yakin bisa menyumbangkan 2 juta suara.

“Kami mengambil peran infantry menyapa grass root karena bisa langsung ke target sasaran masyarakat pemilih," ungkapnya. 

Berita sebelumnya, Penasehat TKN Prabowo-Gibran, Airlangga Hartarto mengklaim, saat ini suara untuk Prabowo Gibran di Jabar lebih dari 50 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Bandung
Suami Pelaku Mutilasi Istri di Ciamis Sempat Tanyakan Keadaan Korban, Kini Diperiksa di RSJ Cisarua

Suami Pelaku Mutilasi Istri di Ciamis Sempat Tanyakan Keadaan Korban, Kini Diperiksa di RSJ Cisarua

Bandung
Kronologi Terungkapnya Identitas Jasad Mengambang di Cirebon

Kronologi Terungkapnya Identitas Jasad Mengambang di Cirebon

Bandung
 Video Viral Begal Bersenjata Beraksi Siang Bolong di Cimahi

Video Viral Begal Bersenjata Beraksi Siang Bolong di Cimahi

Bandung
Tarsum Dikirim ke RSJ Cisarua Bandung, Sempat Tanya Istrinya di Mana

Tarsum Dikirim ke RSJ Cisarua Bandung, Sempat Tanya Istrinya di Mana

Bandung
Indah Meninggal Tak Wajar, Keluarga Terpukul: Jangan Dibunuh Keponakanku

Indah Meninggal Tak Wajar, Keluarga Terpukul: Jangan Dibunuh Keponakanku

Bandung
Selesai Jalani Hukuman, WN China Terlibat Kasus Narkoba Dideportasi

Selesai Jalani Hukuman, WN China Terlibat Kasus Narkoba Dideportasi

Bandung
Kades Se-Jawa Barat Doakan Dedi Mulyadi Jadi Gubernur Jabar

Kades Se-Jawa Barat Doakan Dedi Mulyadi Jadi Gubernur Jabar

Bandung
Jabatannya Dipertaruhkan, Kadisdik Jabar Jamin PPDB 2024 Bebas Kecurangan

Jabatannya Dipertaruhkan, Kadisdik Jabar Jamin PPDB 2024 Bebas Kecurangan

Bandung
Jelang Pilkada Sumedang 2024, Politisi PPP-PDI-P Saling Lempar Pujian

Jelang Pilkada Sumedang 2024, Politisi PPP-PDI-P Saling Lempar Pujian

Bandung
Serang Petugas SPBU dengan Sajam, Anggota Geng di Bogor Ditangkap

Serang Petugas SPBU dengan Sajam, Anggota Geng di Bogor Ditangkap

Bandung
Pj Gubernur Jabar Minta Orangtua Siswa Laporkan Kecurangan PPDB 2024

Pj Gubernur Jabar Minta Orangtua Siswa Laporkan Kecurangan PPDB 2024

Bandung
10 Tahun Menanti, 2 Jemaah Haji Asal Bandung Barat Meninggal Dunia Sebelum Berangkat

10 Tahun Menanti, 2 Jemaah Haji Asal Bandung Barat Meninggal Dunia Sebelum Berangkat

Bandung
Jika PPDB 2024 Curang, Pj Gubernur Jabar: Kadisdik Diminta Mundur

Jika PPDB 2024 Curang, Pj Gubernur Jabar: Kadisdik Diminta Mundur

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com