Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KCIC Hadirkan 3 Intermoda di Stasiun Whoosh Tegalluar

Kompas.com - 19/02/2024, 12:55 WIB
Glori K. Wadrianto

Editor

Sumber Antara

BANDUNG, KOMPAS.com - PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) menghadirkan layanan tiga intermoda di Stasiun Kereta Cepat Whoosh di Tegalluar, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Manager Corporate Communication KCIC, Emir Monti mengatakan, kehadiran pilihan layanan transportasi ini bertujuan untuk membuat Stasiun Kereta Cepat Tegalluar semakin mudah diakses.

“Penumpang dapat menggunakan berbagai moda transportasi lanjutan sesuai pilihannya di Stasiun Tegalluar mulai dari shuttle, bus, maupun taksi,” kata Emir, Senin (19/2/2024).

Baca juga: Hangout ke Summaba, Gratis Antar-Jemput dari Stasiun Whoosh Tegalluar

Emir menjelaskan, tiga layanan intermoda terdiri dari shuttle Damri dengan rute Stasiun Tegalluar - Stasiun Bandung, bus Summarecon dengan rute Stasiun Tegalluar - Summarecon Mall Bandung, dan taksi Blue Bird yang dapat diakses dari area tunggu stasiun.

“Informasi terkait layanan intermoda tersebut juga sudah disampaikan oleh petugas melalui pengeras suara di kereta sesaat sebelum ketibaan di Stasiun Tegalluar,” kata dia.

Emir lantas mengimbau agar penumpang menggunakan area tunggu di stasiun, sehingga dapat terpantau dan dibantu oleh petugas saat naik dan turun kendaraan.

Seluruh petugas, kata dia, dipastikan akan selalu berjaga dan siap membantu penumpang yang akan berangkat maupun meninggalkan stasiun Whoosh.

Baca juga: Tarif, Rute, dan Jadwal Bus Damri Stasiun Whoosh Tegalluar-Stasiun KA Bandung PP

“Untuk memudahkan penumpang, KCIC juga telah menyediakan rambu-rambu penunjang untuk membantu penumpang menuju layanan Intermoda yang tersedia,” katanya.

KCIC pun tengah menjajaki kerja sama dengan penyedia operator moda online untuk memberikan ruang tunggu khusus bagi kendaraan online di area tunggu Stasiun Whoosh.

“Tujuannya untuk mempermudah penumpang Whoosh yang baru tiba untuk mendapatkan angkutan lanjutannya,” kata Emir lagi.

Selain itu, kata dia, layanan intermoda ini tidak hanya tersedia di Stasiun Tegalluar tapi juga di semua Stasiun Whoosh.

Di Padalarang tersedia KA feeder, bus Trans Metro Pasundan, shuttle menuju Kota Baru Parahyangan, dan taksi Blue Bird.

“Sementara di Stasiun Halim tersedia LRT Jabodebek, Damri menuju Bandara Soekarno Hatta, bus Transjakarta, dan taksi Blue Bird,” kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Bandung
Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Bandung
Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Bandung
Cerita Warga Saat Polisi Gerebek Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel Mesin di Bogor

Cerita Warga Saat Polisi Gerebek Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel Mesin di Bogor

Bandung
PKS Rekomendasikan Asep Mulyadi dan Istri Oded Maju Pilkada Bandung

PKS Rekomendasikan Asep Mulyadi dan Istri Oded Maju Pilkada Bandung

Bandung
2 Pengamen Ditemukan Tewas di Perkebunan Teh Malabar Bandung

2 Pengamen Ditemukan Tewas di Perkebunan Teh Malabar Bandung

Bandung
Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel di Perkampungan Bogor, Polisi Temukan 1,2 Juta Pil PCC

Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel di Perkampungan Bogor, Polisi Temukan 1,2 Juta Pil PCC

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Pabrik Narkoba di Bogor Digerebek Polisi, Pak RT Kaget: Dia Izinnya Buka Bengkel

Pabrik Narkoba di Bogor Digerebek Polisi, Pak RT Kaget: Dia Izinnya Buka Bengkel

Bandung
Tanah Longsor Terjang Komplek Pesantren di Sukabumi, Penjaga Keamanan Tewas

Tanah Longsor Terjang Komplek Pesantren di Sukabumi, Penjaga Keamanan Tewas

Bandung
Terjadi Lagi, Truk Tambang Tabrak Warung di Parung Panjang Bogor

Terjadi Lagi, Truk Tambang Tabrak Warung di Parung Panjang Bogor

Bandung
Jalani Tradisi Seba, 1.500 Warga Baduy Datang ke Pemkab Lebak

Jalani Tradisi Seba, 1.500 Warga Baduy Datang ke Pemkab Lebak

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com