Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bersih-bersih Halaman Rumah, Warga Tak Sengaja Sentuh Ular Sanca 4 Meter

Kompas.com - 12/03/2022, 19:30 WIB
Afdhalul Ikhsan,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

KABUPATEN BOGOR, KOMPAS.com - Seekor ular sanca dengan panjang 4 meter ditemukan menyelinap masuk ke halaman rumah warga Desa Pasir Mukti, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Sabtu (12/3/2022).

Kehadiran ular berukuran besar tersebut baru diketahui warga saat sedang bersih-bersih atau kerja bakti di halaman rumah.

Orang yang pertama kali menemukan ular tersebut langsung melapor ke petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bogor untuk dievakuasi.

Baca juga: Mangsa Ayam Milik Warga, Ular Sanca Sepanjang 3 Meter Dievakuasi

Komandan Regu (Danru) 2 Rescue Damkar Kabupaten Bogor M Ridwan mengatakan bahwa pihaknya mendapat laporan dari seorang warga bernama Surya sekitar pukul 9.53 WIB.

"Berawal saat warga membersihkan halaman yang dipenuhi semak-semak dan tanpa sengaja menyentuh ekor ular sanca yang berukuran cukup besar dengan panjang 4 meter," kata Ridwan kepada wartawan, Sabtu.

Ridwan menyampaikan bahwa warga yang melapor tersebut khawatir dan takut setelah sebelumnya ular itu kedapatan memangsa unggas milik warga setempat.

Selain ular sanca, warga sekitar juga terkadang melihat jenis ular lain yang kerap berkeliaran di area tersebut.

Mendapat laporan, tim rescue Damkar langsung diterjunkan menuju lokasi untuk menangkap ular sanca atau malayophyton reticulatus itu.

"Jadi warga sering kehilangan unggas pelirahannya yang dicurigai dimangsa ular itu. Karena merasa khawatir seringnya penemuan ular, akhirnya melapor ke petugas Damkar," ujarnya.

Baca juga: Resahkan Warga, Ular Sanca Sepanjang 3,5 Meter di Gresik Dievakuasi

Selama kurang lebih dua jam, petugas terus berjibaku menangkap ular sanca itu menggunakan grab stick snake atau alat penjapit. Ular sanca tersebut bersembunyi ke dalam semak-semak sehingga sempat membuat petugas kesulitan.

Namun, ular yang memiliki panjang empat meter itu pun akhirnya berhasil ditangkap berkat kerja keras enam personel Damkar.

"Selesai penanganan evakuasi itu pukul 11.23 WIB," pungkas Ridwan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com