Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gagal Rampok Uang Ratusan Juta, 2 Pemuda Lampung Diringkus Polsek Soreang Bandung

Kompas.com - 17/05/2022, 22:56 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Reni Susanti

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Dua pemuda asal Lampung AS (22) dan JS (25) diamankan jajaran Polsek Soreang, Kabupaten Bandung, setelah berupaya merampok sejumlah uang milik korban IPD (27).

Kapolsek Soreang Kompol Mulyadi mengatakan, kedua tersangka diamankan oleh warga di Jalan Cingcin Kolot Kampung Cingcin Kolot RT 02 RW 17, Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

"Kejadiannya tadi pukul 16.15 WIB, keduanya tertangkap oleh warga," kata dia melalui pesan singkat kepada Kompas.com, Selasa (17/5/2022).

Baca juga: Pernikahan Adik Jokowi dengan Ketua MK Tinggal Tunggu Waktu, Gibran Sebut Persiapan Sudah Beres

Mulyadi menjelaskan, saat kejadian korban sedang mengendarai sepeda motor sendirian, disusul kedua saudaranya yang juga menggunakan sepeda motor.

Korban membawa tas berwarna merah hitam yang dititipkan di motor saudaranya. Tak berapa lama, pelaku berupaya memberhentikan korban dengan menyerempet motor korban.

"Jadi tas tersebut disimpan di motor milik saudaranya yang berboncengan, pelaku berupaya mengambil sehingga terjadi tarik menarik," ujarnya.

Melihat insiden itu, korban IPD dengan spontan menabrakan motor yang ditungganginya ke motor pelaku.

"Karena berupaya mengambil tas miliknya yang berada di motor saudaranya tadi, korban langsung menabrak sepeda motor pelaku dengan sepeda motornya," kata dia.

Baca juga: Ketua DPRD Banten Heran, Banyak Industri Tapi Pengangguran Tertinggi

Akhirnya, korban beserta kedua pelaku terjatuh dan mengalami luka-luka. Kedua pelaku sempat melarikan diri, namun berhasil ditangkap warga.

"Korban mengalami luka pada bagian dagu, jari tengah, tangan sebelah kanan. Sedangkan saudaranya mengalami luka pada bagian tangan kanan dan kiri, bagian lutut kaki kanan dan kiri," beber dia.

Dari tangan tersangka, polisi mengamankan barang bukti berupa dua buah handphone milik pelaku, pakaian, motor, helm, dan uang tunai sebesar Rp 155 juta. 

"Para pelaku melakukan pencurian dengan kekerasan dengan cara menyerempet korban dan mengambil tas secara paksa," kata Mulyadi.

Pihaknya mengaku telah mengamankan kedua pelaku dan akan diproses lebih lanjut.

"Kami telah melakukan olah TKP, kemudian mengamankan pelaku, meminta keterangan saksi dan kami juga membawa korban ke Rumah Sakit Otto Iskandardinata Soreang untuk ditangani luka-lukanya," ungkap Mulyadi.

Baca juga: Rampok Asal Cirebon Ditangkap di Banyumas, Bermodus Jadi Taksi Gelap

Video penangkapan kedua pelaku tersebut sempat ramai di media sosial. Dari video yang diunggah oleh akun instagram @adalahkabupatenbandung terlihat warga mengerumuni kedua pelaku.

Kemudian tak lama berselang, jajaran kepolisian mengamankan keduanya dan membawanya ke mobil polisi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Menikmati Jalan Braga Bandung yang Tak Lagi Macet pada Akhir Pekan

Menikmati Jalan Braga Bandung yang Tak Lagi Macet pada Akhir Pekan

Bandung
Polisi Olah TKP Kasus Oknum Brimob yang Tabrak Warga sampai Tewas

Polisi Olah TKP Kasus Oknum Brimob yang Tabrak Warga sampai Tewas

Bandung
Kisruh Birokrat di Cianjur Berakhir Damai, Banjir Air Mata dan Saling Cium Tangan

Kisruh Birokrat di Cianjur Berakhir Damai, Banjir Air Mata dan Saling Cium Tangan

Bandung
Tak Kunjung Diambil, 158 Sepeda Motor Hasil Razia Polisi di Bandung 2 Tahun Terbengkalai

Tak Kunjung Diambil, 158 Sepeda Motor Hasil Razia Polisi di Bandung 2 Tahun Terbengkalai

Bandung
Bima Arya Tanggapi Peluang Berpasangan dengan Ridwan Kamil pada Pilkada Jabar 2024

Bima Arya Tanggapi Peluang Berpasangan dengan Ridwan Kamil pada Pilkada Jabar 2024

Bandung
Wisatawan Minta Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan Diperpanjang

Wisatawan Minta Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan Diperpanjang

Bandung
Gerindra Disebut Lirik Dedi Mulyadi untuk Pilkada Jabar 2024

Gerindra Disebut Lirik Dedi Mulyadi untuk Pilkada Jabar 2024

Bandung
Tangisan Pedih Anak Saat Ayah-Ibunya Tewas Tertabrak Kereta Api di Sukabumi

Tangisan Pedih Anak Saat Ayah-Ibunya Tewas Tertabrak Kereta Api di Sukabumi

Bandung
Bima Arya: Saya Siap Maju Pilkada Jabar 2024

Bima Arya: Saya Siap Maju Pilkada Jabar 2024

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Sadisnya Pelaku Mutilasi di Ciamis, Tenteng Pisau Usai Eksekusi Istri di Jalan Desa

Sadisnya Pelaku Mutilasi di Ciamis, Tenteng Pisau Usai Eksekusi Istri di Jalan Desa

Bandung
Bey Turun Tangan Tengahi Konflik, Bupati Cianjur: Saya Malu...

Bey Turun Tangan Tengahi Konflik, Bupati Cianjur: Saya Malu...

Bandung
7.562 Mahasiswa Bisa Ikut Program Jarvis Kemenperin, Ini Syaratnya

7.562 Mahasiswa Bisa Ikut Program Jarvis Kemenperin, Ini Syaratnya

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com