Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Truk Tangki Pertamina Tasikmalaya Terjun ke Sawah Usai Hantam Pohon, Diduga Sopir Ngantuk

Kompas.com - 06/01/2023, 10:28 WIB
Irwan Nugraha,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

TASIKMALAYA, KOMPAS.com - Truk Tangki Pertamina Tasikmalaya bernomor polisi Z 9299 HB menabrak pohon lalu terjun ke sawah di Jalan Mashudi Kelurahan Setiaratu Kecamatan Cibeureum Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Jumat (6/1/2023) dini hari. Sebuah warung di pinggir jalan pun tertabrak truk tangki tersebut.

Kepala Polsek Cibeureum Polresta Tasikmalaya AKP Yusuf Setyanto mengatakan, kecelakaan tunggal ini diduga karena sopir truk tangki yang mengantuk hingga tak mampu mengendalikan kendaraan.

"Iya benar kejadiannya sekitar pukul 3.30 WIB subuh tadi. Kecelakaan tunggal sebuah tangki Pertamina yang hendak menuju Terminal Pengisian BBM Tasikmalaya dari arah Tamansari. Tangki itu menabrak pohon, warung, tiang telepon sampai terjun ke sawah pinggir jalan diduga sementara sopir mengantuk," jelas Yusuf kepada wartawan di kantornya, Jumat pagi.

Baca juga: Gagal Menyalip, Pengendara Sepeda Motor Tewas Terlindas Truk Tangki Pertamina di Bandung Barat

Yusuf menambahkan, sopir tangki bernama Iwan (42) warga Kecamatan Cibalong, Kabupaten Tasikmalaya, mengalami luka ringan di bagian betis kaki kirinya akibat kejadian.

Tidak ada korban dalam kejadian itu karena warung di pinggir jalan saat kejadian tak berpenghuni dan hanya mengalami kerusakan parah bangunannya.

"Kronologinya berdasarkan keterangan saksi kejadian truk saat itu melaju dari arah Gobras (Tamansari) menuju simpang empat Lanud (Perempatan ke Terminal BBM Tasikmalaya," tambahnya.

Dugaan sementara sopir mengantuk dan tak mampu mengendalikan kendaraannya sampai oleng ke sebelah kiri jalan.

Baca juga: 2 Sopir Truk Tangki Pertamina Jual BBM di Jalan karena Tergiur Untung Besar

Sementara itu, kerugian akibat kejadian ini diperkirakan mencapai Rp 15 juta dan kasusnya masih ditangani petugas Satuan Lalu Lintas.

"Truk menabrak pohon dan sebuah warung tempat jual beli ikan. Kemudian truk menabrak tiang Telkom dan terperosok masuk ke sawah," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PDI-P Buka Penjaringan untuk Pilkada Kota Bandung 2024

PDI-P Buka Penjaringan untuk Pilkada Kota Bandung 2024

Bandung
Tanah Bergerak di Cianjur, Kampung Ditinggalkan, Puing Reruntuhan mulai Dibersihkan

Tanah Bergerak di Cianjur, Kampung Ditinggalkan, Puing Reruntuhan mulai Dibersihkan

Bandung
Polda Jabar Bakal Telusuri Oknum Polisi Pengintimidasi Saksi Pembunuhan di Subang

Polda Jabar Bakal Telusuri Oknum Polisi Pengintimidasi Saksi Pembunuhan di Subang

Bandung
Majalaya Waterpark di Bandung: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Majalaya Waterpark di Bandung: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Dianggap Tak Sesuai Harapan, Car Free Day Gedung Sate Dievaluasi

Dianggap Tak Sesuai Harapan, Car Free Day Gedung Sate Dievaluasi

Bandung
Pulang Antar Ikan dari Pasar, Dua Pelajar Tiba-tiba Dihentikan Penembak Misterius di Bandung

Pulang Antar Ikan dari Pasar, Dua Pelajar Tiba-tiba Dihentikan Penembak Misterius di Bandung

Bandung
OTK Lepaskan 4 Tembakan di Bandung, Pelaku Diduga Pakai 'Airsoft Gun'

OTK Lepaskan 4 Tembakan di Bandung, Pelaku Diduga Pakai "Airsoft Gun"

Bandung
Petani Tertimbun Longsor di Bandung Barat Belum Ditemukan

Petani Tertimbun Longsor di Bandung Barat Belum Ditemukan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Bandung
Pergerakan Tanah di Cianjur, Puluhan Rumah Rusak, Sekampung Diungsikan

Pergerakan Tanah di Cianjur, Puluhan Rumah Rusak, Sekampung Diungsikan

Bandung
Polisi Buru Penembak Misterius di Bandung, Warga Dengar 4 Kali Tembakan

Polisi Buru Penembak Misterius di Bandung, Warga Dengar 4 Kali Tembakan

Bandung
Nostalgia Bandung Tempo Dulu, Bey Sambut Baik Braga Bebas Kendaraan

Nostalgia Bandung Tempo Dulu, Bey Sambut Baik Braga Bebas Kendaraan

Bandung
Ronal Surapradja Daftar Jadi Calon Wali Kota Bandung ke PDI-P

Ronal Surapradja Daftar Jadi Calon Wali Kota Bandung ke PDI-P

Bandung
Gubernur Jabar Buka Gedung Pakuan untuk Umum, Ada 'Tour Guide' Gratis

Gubernur Jabar Buka Gedung Pakuan untuk Umum, Ada "Tour Guide" Gratis

Bandung
21.000 Warga Jabar Terserang DBD selama 2024, 177 Meninggal Dunia

21.000 Warga Jabar Terserang DBD selama 2024, 177 Meninggal Dunia

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com