Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Longsor Gerus 29 Meter Bahu Jalan di Bandung Barat, Lalu Lintas Berlaku Buka Tutup

Kompas.com - 27/02/2023, 18:48 WIB
Bagus Puji Panuntun,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BANDUNG BARAT, KOMPAS.com- Jalan penghubung antar desa di Kampung Tugumukti, RT 1/7, Desa Tugumukti, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Jawa Barat tergerus longsor pada Senin (27/2/2023).

Akibatnya ruas jalan di lokasi tersebut menyempit, arus lalu lintas dari Pasir Calung-Cisarua atau sebaliknya saat ini hanya bisa dilalui satu lajur dengan skema buka tutup jalur.

"Kita terapkan skema buka tutup jalur. Untuk kendaraan bermuatan berat kita imbau tak lewat jalur ini karena getarannya khawatir memicu longsor susulan," ujar Petugas Lapangan BPBD Bandung Barat, Suheri di lokasi.

Baca juga: Jembatan Cikereteg Longsor, Arus Lalin Bogor-Sukabumi Ditutup Total

Dari hasil asesmen, longsor itu terjadi pada tebing jalan sepanjang 29 meter dengan ketinggian 40 meter.

Imbasnya, longsor tersebut mengikis bahu jalan yang berada tepat di atas tebing yang mengalami longsor.

Peristiwa bencana longsor di lokasi tersebut berlangsung sebanyak dua kali, Minggu 26 Februari 2023 sekira pukul 20.00 WIB dan Senin 27 Februari 2023 pukul 05.00 WIB pagi.

Hujan dengan intensitas tinggi dan durasi lama diduga memicu terjadinya longsor kedua, di mana bahu jalan ikut terkikis dan mengkhawatirkan pengguna jalan.

"Dari kemarin hujan deras dan waktunya panjang. Ditambah kondisi tanah di lokasi telah labil sehingga memicu longsor dua kali," sebut Heri.

Baca juga: Jalan Trans-Timor Masih Tertutup Longsor, Pasien Stroke Dievakuasi Pakai Mobil Polisi Sejauh 73 Kilometer

Untuk penanggulangan sementara, BPBD bersama aparat kewilayahan sudah memasang rambu lalu lintas untuk peringatan bagi pengendara yang melintas.

Masyarakat setempat juga bergotong-royong untuk membuat tanggul darurat yang terbuat dari karung berisi material tamah.

"Kita masih kerja bakti memasang tanggul terbuat dari tanah di dalam karung yang di pasang di pinggir tebing. Pengendara kita imbau hati-hati saat lewat jalur ini," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

7 Orang Alami Pembacokan di Cicalengka, Pelaku Diduga Gerombolan Bermotor

7 Orang Alami Pembacokan di Cicalengka, Pelaku Diduga Gerombolan Bermotor

Bandung
Pelaku Mutilasi di Ciamis Ditahan di Sel Khusus, Ini Alasannya

Pelaku Mutilasi di Ciamis Ditahan di Sel Khusus, Ini Alasannya

Bandung
7 Pengguna Jalan di Cicalengka Jadi Korban Pembacokan OTK

7 Pengguna Jalan di Cicalengka Jadi Korban Pembacokan OTK

Bandung
Detik-detik Duel Maut Siswa SMP di Sukabumi, Satu Orang Meninggal

Detik-detik Duel Maut Siswa SMP di Sukabumi, Satu Orang Meninggal

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Menikmati Jalan Braga Bandung yang Tak Lagi Macet pada Akhir Pekan

Menikmati Jalan Braga Bandung yang Tak Lagi Macet pada Akhir Pekan

Bandung
Polisi Olah TKP Kasus Oknum Brimob yang Tabrak Warga sampai Tewas

Polisi Olah TKP Kasus Oknum Brimob yang Tabrak Warga sampai Tewas

Bandung
Kisruh Birokrat di Cianjur Berakhir Damai, Banjir Air Mata dan Saling Cium Tangan

Kisruh Birokrat di Cianjur Berakhir Damai, Banjir Air Mata dan Saling Cium Tangan

Bandung
Tak Kunjung Diambil, 158 Sepeda Motor Hasil Razia Polisi di Bandung 2 Tahun Terbengkalai

Tak Kunjung Diambil, 158 Sepeda Motor Hasil Razia Polisi di Bandung 2 Tahun Terbengkalai

Bandung
Bima Arya Tanggapi Peluang Berpasangan dengan Ridwan Kamil pada Pilkada Jabar 2024

Bima Arya Tanggapi Peluang Berpasangan dengan Ridwan Kamil pada Pilkada Jabar 2024

Bandung
Wisatawan Minta Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan Diperpanjang

Wisatawan Minta Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan Diperpanjang

Bandung
Gerindra Disebut Lirik Dedi Mulyadi untuk Pilkada Jabar 2024

Gerindra Disebut Lirik Dedi Mulyadi untuk Pilkada Jabar 2024

Bandung
Tangisan Pedih Anak Saat Ayah-Ibunya Tewas Tertabrak Kereta Api di Sukabumi

Tangisan Pedih Anak Saat Ayah-Ibunya Tewas Tertabrak Kereta Api di Sukabumi

Bandung
Bima Arya: Saya Siap Maju Pilkada Jabar 2024

Bima Arya: Saya Siap Maju Pilkada Jabar 2024

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com