Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemuda Mabuk di Tasikmalaya Rusak Kaca Masjid, Dipergoki Warga

Kompas.com - 31/08/2023, 11:15 WIB
Irwan Nugraha,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

TASIKMALAYA, KOMPAS.com - Pemuda berinisial H (25) tanpa alasan jelas merusak kaca samping Masjid Al Hidayah di Kampung Cikiara Kelurahan Panglayungan Kecamatan Cipedes Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Senin (28/8/2023) malam.

Dari keterangan saksi, mpelaku berjalan dan sengaja menghampiri masjid dengan memecahkan kaca samping bangunan tempat ibadah itu dalam keadaan mabuk minuman keras (miras).

Baca juga: Tak Hanya Bakar Mushala, Pria Mabuk di Tebet Juga Sulut Api ke Umbul-umbul dan Motor

"Dari keterangan saksi Ketua DKM Al Hidayah diketahui kejadiannya pada Senin malam (28/9/2023). Diperoleh informasi dari warga bahwa pelakunya dalam kondisi mabuk miras," Jelas Kepala Polresta Tasikmalaya AKBP Sy Zainal Abidin di kantornya, Kamis (31/8/2023) pagi.

Mendapatkan laporan itu, lanjut Zainal, pihaknya langsung mengejar pelaku yang diduga hendak melarikan diri usai perbuatannya ramai diketahui warga kampung setempat.

Petugas pun telah menyelidiki lokasi kejadian dan mengumpulkan keterangan beberapa orang saksi mata.

"Olah TKP sudah dilakukan dan pelaku sudah teridentifikasi berinisial H (25) masih warga dekat lokasi kejadian. Barang bukti dan keterangan bukti saksi telah dikumpulkan," tambahnya.

Kepolisian pun telah mengejar pelaku ke beberapa titik yang diduga menjadi tempat persembunyiannya.

Baca juga: Tersinggung karena Suara Knalpot Brong Mobilnya Ditegur, Pemuda Mabuk Aniaya Warga Pakai Piring Pelanggan Angkringan

Zainal berkata, pihaknya serius menangani kasus ini demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kota Tasikmalaya.

"Saat ini fokus dalam melakukan pengejaran terduga pelaku, dengan menyebar anggota ke titik-titik persembunyian terduga pelaku," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelaku Mutilasi di Ciamis Ditahan di Sel Khusus, Ini Alasannya

Pelaku Mutilasi di Ciamis Ditahan di Sel Khusus, Ini Alasannya

Bandung
7 Pengguna Jalan di Cicalengka Jadi Korban Pembacokan OTK

7 Pengguna Jalan di Cicalengka Jadi Korban Pembacokan OTK

Bandung
Detik-detik Duel Maut Siswa SMP di Sukabumi, Satu Orang Meninggal

Detik-detik Duel Maut Siswa SMP di Sukabumi, Satu Orang Meninggal

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Menikmati Jalan Braga Bandung yang Tak Lagi Macet pada Akhir Pekan

Menikmati Jalan Braga Bandung yang Tak Lagi Macet pada Akhir Pekan

Bandung
Polisi Olah TKP Kasus Oknum Brimob yang Tabrak Warga sampai Tewas

Polisi Olah TKP Kasus Oknum Brimob yang Tabrak Warga sampai Tewas

Bandung
Kisruh Birokrat di Cianjur Berakhir Damai, Banjir Air Mata dan Saling Cium Tangan

Kisruh Birokrat di Cianjur Berakhir Damai, Banjir Air Mata dan Saling Cium Tangan

Bandung
Tak Kunjung Diambil, 158 Sepeda Motor Hasil Razia Polisi di Bandung 2 Tahun Terbengkalai

Tak Kunjung Diambil, 158 Sepeda Motor Hasil Razia Polisi di Bandung 2 Tahun Terbengkalai

Bandung
Bima Arya Tanggapi Peluang Berpasangan dengan Ridwan Kamil pada Pilkada Jabar 2024

Bima Arya Tanggapi Peluang Berpasangan dengan Ridwan Kamil pada Pilkada Jabar 2024

Bandung
Wisatawan Minta Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan Diperpanjang

Wisatawan Minta Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan Diperpanjang

Bandung
Gerindra Disebut Lirik Dedi Mulyadi untuk Pilkada Jabar 2024

Gerindra Disebut Lirik Dedi Mulyadi untuk Pilkada Jabar 2024

Bandung
Tangisan Pedih Anak Saat Ayah-Ibunya Tewas Tertabrak Kereta Api di Sukabumi

Tangisan Pedih Anak Saat Ayah-Ibunya Tewas Tertabrak Kereta Api di Sukabumi

Bandung
Bima Arya: Saya Siap Maju Pilkada Jabar 2024

Bima Arya: Saya Siap Maju Pilkada Jabar 2024

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com