Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Heboh Kuburan di Pinggir Jalan Purwakarta, Kades Angkat Bicara

Kompas.com - 13/10/2023, 22:15 WIB
Farida Farhan,
Reni Susanti

Tim Redaksi

 

PURWAKARTA, KOMPAS.com - Lima kuburan di pinggir Jalan Desa Cinangka, Kecamatan Bungursari, Purwakarta, Jawa Barat, membuat heboh warga dan media sosial.

Kuburan nampak masih baru dengan tanah masih merah. Kemudian ada kain kafan di salah satu sisi yang biasanya menandakan bagian kepala.

Kuburan ini nampak mencolok lantaran berada di jalur alternatif antara Purwakarta ke Karawang maupun ke kawasan industri BIC. Tak jauh dari lokasi, ada pasar induk sehingga banyak warga berlalu lalang.

Baca juga: Air Waduk Gajah Mungkur Wonogiri Surut, Muncul Makam Kuno dan Kuburan Anggota PKI

Rupanya itu bukan kuburan sesungguhnya. Perangkat Desa Cinangka sengaja membuat kuburan itu.

Kepala Desa Cinangka Ida Marliana mengatakan, itu hanyalah gunungan tanah merah yang dibentuk layaknya kuburan.

Kuburan palsu itu dibuat lantaran banyak warga yang kerap buang sampah sembarangan.

Baca juga: Kuburan Kereta di Stasiun Purwakarta Terbakar

 

Pihaknya sudah berulang kali mengingatkan dan membersihkan, namun tetap saja berulang. Muncul ide mumbuat kuburan palsu yang dibuat seminggu lalu. 

"Saya udah bosen udah cape buang sampah dari ujung sana ke ujung sana, saya setiap seminggu sekali membersihkan sampah, bawa mobil, tapi abis bersih ada lagi yang buang lagi di sini," ujar Ida saat dihubungi, Jumat (13/10/2023).

Ida dan perangkat desa unsur hingga tingkat RT kemudian menyepakati untuk membuat kuburan bohong-bohongan di lokasi.

Tujuannya sebagai imbauan dan larangan, juga menakut-nakuti oknum warga yang buang sampah sembarangan di lokasi ini.

"Kuburan di sini secara tidak langsung mendoakan yang buang sampah di sini. Tujuannya orang jangan buang sampah di sini karena bukan tempatnya, udah ada tempatnya," beber dia.

Selain kuburan, spanduk sayembara pun dipasang di lokasi itu. Sayembara tertulis pada bagian bawah spanduk, yakni "Barang Siapa Menemukan Yang Membuang Sampah Di Tempat Ini Dan Membawa Langsung Ke Kantor Desa Cinangka Maka Akan Mendapatkan Imbalan Rp 500.000".

Pada spanduk juga tertulis di antaranya tertulis "Hanya Binatang Yang Buang Sampah Di Sini!" dan "Ya Allah Celakakanlah Orang Yang Membuang Sampah Di Sepanjang Tempat Ini"

Kemudian juga tulisan "Siapa Saja Yang Membuang Sampah Di Tempat Ini Akan Di Denda Rp 1.000.000".

"Bahkan saya buat sayembara," kata Ida.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Pabrik Narkoba di Bogor Digerebek Polisi, Pak RT Kaget: Dia Izinnya Buka Bengkel

Pabrik Narkoba di Bogor Digerebek Polisi, Pak RT Kaget: Dia Izinnya Buka Bengkel

Bandung
Tanah Longsor Terjang Komplek Pesantren di Sukabumi, Penjaga Keamanan Tewas

Tanah Longsor Terjang Komplek Pesantren di Sukabumi, Penjaga Keamanan Tewas

Bandung
Terjadi Lagi, Truk Tambang Tabrak Warung di Parung Panjang Bogor

Terjadi Lagi, Truk Tambang Tabrak Warung di Parung Panjang Bogor

Bandung
Jalani Tradisi Seba, 1.500 Warga Baduy Datang ke Pemkab Lebak

Jalani Tradisi Seba, 1.500 Warga Baduy Datang ke Pemkab Lebak

Bandung
Memburu 3 Pembunuh Vina

Memburu 3 Pembunuh Vina

Bandung
Angkot Rombongan Pelajar SMPN 4 Cimahi Kecelakaan di Kota Bandung, 3 Siswa Terluka

Angkot Rombongan Pelajar SMPN 4 Cimahi Kecelakaan di Kota Bandung, 3 Siswa Terluka

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Kondisi Bocah yang Depresi Ponselnya Dijual Sang Ibu, Rutin Minum Obat dan Dibelikan HP Baru

Kondisi Bocah yang Depresi Ponselnya Dijual Sang Ibu, Rutin Minum Obat dan Dibelikan HP Baru

Bandung
Menangis, Ayah Pacar Vina: Jangan Buat Kami Lebih Sakit

Menangis, Ayah Pacar Vina: Jangan Buat Kami Lebih Sakit

Bandung
Ayah Pacar Vina Muncul Beri Penjelasan, Sebut 8 Tahun Berusaha Tangkap Para Pembunuh

Ayah Pacar Vina Muncul Beri Penjelasan, Sebut 8 Tahun Berusaha Tangkap Para Pembunuh

Bandung
Bencana Tanah Longsor di Bandung Barat Butuh Percepatan Penanganan

Bencana Tanah Longsor di Bandung Barat Butuh Percepatan Penanganan

Bandung
Nasdem dan Gerindra Sepakat Berkoalisi Dukung Petahana di Pilkada Karawang 2024

Nasdem dan Gerindra Sepakat Berkoalisi Dukung Petahana di Pilkada Karawang 2024

Bandung
3 Pelaku Masih Buron, 8 Pembunuh Vina Bakal Kembali Diperiksa Polisi

3 Pelaku Masih Buron, 8 Pembunuh Vina Bakal Kembali Diperiksa Polisi

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com