Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Mantan Bupati Ingin Maju Pilkada Garut lewat Jalur Perseorangan

Kompas.com - 22/04/2024, 18:09 WIB
Ari Maulana Karang,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

GARUT, KOMPAS.com - Dua mantan Bupati Garut, yaitu Agus Supriadi dan Aceng Fikri,serta berencana maju pada Pilkada Garut lewat jalur perseorangan.

Keduanya telah melakukan komunikasi ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Garut.

Ketua KPU Garut, Dian Hasanuddin mengatakan, selain dua mantan bupati, ada lagi tim dari seorang anggota polisi yang menanyakan terkait jalur perseorangan. 

Namun, Dian belum bisa memastikan apakah mereka yang datang benar-benar tim dari ketiga nama tersebut.

 

"Ada tiga tim calon perseorangan yang sudah komunikasi, yang pertama tim Agus Supriadi, Aceng Fikri,d an Ade Najmulloh," kata Dian saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (22/4/2024).

Baca juga: Mawardi-Harnojoyo Ambil Formulir Pendaftaran Bakal Cagub-Cawagub Sumsel di PAN dan PDI-P

Dian mengatakan, KPU Garut telah mengeluarkan Surat Keputusan (SK) terbaru yang mengatur tentang syarat minimal dan sebaran dukungan calon perseorangan dalam Pilkada Garut.

Baca juga: Dua Orang Daftar Penjaringan Cawalkot Bekasi dari PDI-P, Salah Satunya Dosen dari Luar Partai

Dalam SK tersebut, KPU menetapkan batas minimal dukungan calon perseorangan yaitu 129.939 dukungan dan harus tersebar di 22 kecamatan dari 42 kecamatan yang ada di Kabupaten Garut. 

Untuk diketahui, dua mantan Bupati Garut yaitu Aceng HM Fikri dan Agus Supriadi, selama ini memang telah mulai melakukan pergerakan penggalangan dukungan dari masyarakat.

Sementara, AKBP Ade Najmulloh juga serius maju dalam Pilkada Garut. Hal ini terlihat saat dia ikut mendaftar penjaringan bakal calon kepala daerah di Pilkada Garut dari Partai Golkar.

Secara terpisah, Aceng Fikri mengaku, pihak yang disebut sebagai timnya oleh KPU merupakan orang-orang yang mendorongnya untuk kembali maju di Pilkada Garut.

"Iya, itu anak-anak yang minta saya maju lagi. Mereka pro aktif ke KPU, tapi kalau saya masih nunggu restu dari orangtua," katanya saat dihubungi lewat aplikasi pesan, Senin (22/4/2024) siang.

Aceng mengaku siap maju kembali pada Pilkada Garut selama ada izin dari orangtua dan keluarga.

Sementara, ditemui di posko pemenangan di Jalan Pembangunan Tarogong Kidul, Agus Supriadi memastikan dirinya akan maju dalam Pilkada Garut lewat jalur perseorangan.

"Saya didesak rakyat, diminta rakyat dan didukung rakyat untuk maju," katanya, Senin sore. 

Agus ingin maju lewat jalur perseorangan karena pendukungnya banyak dari pengurus partai dan ormas yang saat ini tergabung dalam Koalisi Rakyat Garut Bersatu (KRGB).

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Memburu 3 Pembunuh Vina

Memburu 3 Pembunuh Vina

Bandung
Angkot Rombongan Pelajar SMPN 4 Cimahi Kecelakaan di Kota Bandung, 3 Siswa Terluka

Angkot Rombongan Pelajar SMPN 4 Cimahi Kecelakaan di Kota Bandung, 3 Siswa Terluka

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Kondisi Bocah yang Depresi Ponselnya Dijual Sang Ibu, Rutin Minum Obat dan Dibelikan HP Baru

Kondisi Bocah yang Depresi Ponselnya Dijual Sang Ibu, Rutin Minum Obat dan Dibelikan HP Baru

Bandung
Menangis, Ayah Pacar Vina: Jangan Buat Kami Lebih Sakit

Menangis, Ayah Pacar Vina: Jangan Buat Kami Lebih Sakit

Bandung
Ayah Pacar Vina Muncul Beri Penjelasan, Sebut 8 Tahun Berusaha Tangkap Para Pembunuh

Ayah Pacar Vina Muncul Beri Penjelasan, Sebut 8 Tahun Berusaha Tangkap Para Pembunuh

Bandung
Bencana Tanah Longsor di Bandung Barat Butuh Percepatan Penanganan

Bencana Tanah Longsor di Bandung Barat Butuh Percepatan Penanganan

Bandung
Nasdem dan Gerindra Sepakat Berkoalisi Dukung Petahana di Pilkada Karawang 2024

Nasdem dan Gerindra Sepakat Berkoalisi Dukung Petahana di Pilkada Karawang 2024

Bandung
3 Pelaku Masih Buron, 8 Pembunuh Vina Bakal Kembali Diperiksa Polisi

3 Pelaku Masih Buron, 8 Pembunuh Vina Bakal Kembali Diperiksa Polisi

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Bandung
Pemkab Majalengka Tanggung Biaya Jaminan Perlindungan Petugas Pilkada 2024

Pemkab Majalengka Tanggung Biaya Jaminan Perlindungan Petugas Pilkada 2024

Bandung
Bima Arya 'Menjemput Takdir' di Kantor DPD Golkar Jabar

Bima Arya "Menjemput Takdir" di Kantor DPD Golkar Jabar

Bandung
Cerita Bocah 13 di Cirebon Depresi, Ponsel Hasil Menabung Dijual Sang Ibu untuk Makan Sehari-hari

Cerita Bocah 13 di Cirebon Depresi, Ponsel Hasil Menabung Dijual Sang Ibu untuk Makan Sehari-hari

Bandung
Usai Kecelakaan Maut Subang, Dishub Minta Sekolah di Bandung Bersurat Sebelum 'Study Tour'

Usai Kecelakaan Maut Subang, Dishub Minta Sekolah di Bandung Bersurat Sebelum "Study Tour"

Bandung
Kronologi Siswi SMA Terseret Angkot di Bandung, Alami Luka di Bagian Wajah

Kronologi Siswi SMA Terseret Angkot di Bandung, Alami Luka di Bagian Wajah

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com