Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pergeseran Tanah di Ciwidey Bandung, 4 Rumah Rusak

Kompas.com - 03/05/2024, 18:19 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Reni Susanti

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Sebanyak 4 Rumah di Kampung Cisuren, Desa Rawabogo, Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, terdampak longsor akibat adanya pergerakan tanah.

Ketua Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Bandung, Iyan Mulyana mengatakan, dari empat rumah ada 4 KK dan 15 jiwa yang terdampak.

Dua dari empat rumah yang terdampak sudah dievakuasi ke Kampung Caringin, sebelah selatan dari titik lokasi.

Baca juga: 6 Kabupaten di Sulsel Dilanda Banjir dan Tanah Longsor, 5 Orang Tewas

"Ini yang dua rumah sudah membangun lagi rumah di Kampung Caringin. Tapi yang dua tersisa itu, satu rumah sudah dibongkar tapi belum dibangun dan satu rumah lagi belum melakukan pembongkaran, karena terhambat biaya," ujar Iyan melalui sambungan telepon, Jumat (3/5/2024).

Iyan menyebut, 4 rumah terdampak dibangun di belakang bangunan Sekolah Dasar dan tak ada rumah lainnya. 

Berdasarkan keterangan warga, pergeseran tanah terjadi sejak pertengahan Januari 2024. Kondisi diperparah dengan hujan yang memicu tanah sedikit demi sedikit bergerak.

Baca juga: Jalan Rangkasbitung-Bogor Longsor, Kendaraan Roda Empat Dialihkan ke Jalur Alternatif

Kondisi semakin parah saat Kabupaten Bandung ikut merasakan gempa Garut yang terjadi Minggu (28/4/2024) serta gempa Kabupaten Bandung yang terjadi Rabu (1/5/2024) sebanyak 2 kali.

"Longsor sebesar itu teh dari mulai pertengahan Januari. Jadi itu pergerakan tanah yang mengakibatkan longsor. Kemudian kan kemarin ada gempa Garut dan gempa Kabupaten Bandung jadi semakin bergerak tanahnya," katanya.

Iyan menyebut, panjang material tanah longsor mencapai 50 meter dengan lebar 20 meter.

"Itu di bawahnya langsung sungai kecil," jelas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Temukan 72 Situs Judi Online, Polda Jabar Minta Pemblokiran

Temukan 72 Situs Judi Online, Polda Jabar Minta Pemblokiran

Bandung
Cerita di Balik Anak Gugat Ibu Kandung di Karawang gegara Warisan, Kecewa Tanda Tangannya Dipalsukan

Cerita di Balik Anak Gugat Ibu Kandung di Karawang gegara Warisan, Kecewa Tanda Tangannya Dipalsukan

Bandung
Wayang Kulit Sukuraga, Pesan Baik dari 'Kekompakan' Anggota Tubuh

Wayang Kulit Sukuraga, Pesan Baik dari "Kekompakan" Anggota Tubuh

Bandung
Lapak PKL di Puncak Sudah Jadi Ciri Ikonik, Pembongkaran Disesalkan

Lapak PKL di Puncak Sudah Jadi Ciri Ikonik, Pembongkaran Disesalkan

Bandung
Bantah Dituding Durhaka, Anak yang Laporkan Ibunya Cuma Minta Keadilan

Bantah Dituding Durhaka, Anak yang Laporkan Ibunya Cuma Minta Keadilan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Rabu 26 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Rabu 26 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Marching Band Jabar Ungkap Rahasia Raih 62 Emas dalam Fornas 2023

Marching Band Jabar Ungkap Rahasia Raih 62 Emas dalam Fornas 2023

Bandung
Alasan Polda Jabar Tak Hadiri Sidang Praperadilan Pegi Setiawan

Alasan Polda Jabar Tak Hadiri Sidang Praperadilan Pegi Setiawan

Bandung
Curhat Pedagang ke Wamendag: Harga Minyak Kita di Atas HET

Curhat Pedagang ke Wamendag: Harga Minyak Kita di Atas HET

Bandung
Tiba di Kemenag Cianjur, Jemaah Haji Jadi Korban Copet

Tiba di Kemenag Cianjur, Jemaah Haji Jadi Korban Copet

Bandung
Bey Minta ASN yang Maju Pilkada di Jabar Mundur dari Jabatannya

Bey Minta ASN yang Maju Pilkada di Jabar Mundur dari Jabatannya

Bandung
Cerita Aktor Teater asal Sumedang Deden Indrawan, Hidupi Istri dan 2 Anak dari Berkesenian

Cerita Aktor Teater asal Sumedang Deden Indrawan, Hidupi Istri dan 2 Anak dari Berkesenian

Bandung
Pemprov Jabar Terbuka Bagi Negara Asing yang Tertarik Berinvestasi di Bandara Kertajati

Pemprov Jabar Terbuka Bagi Negara Asing yang Tertarik Berinvestasi di Bandara Kertajati

Bandung
Kondisi Lapak PKL Puncak Bogor Usai Dibongkar, Pedagang Mengais Puing-puing Berserakan

Kondisi Lapak PKL Puncak Bogor Usai Dibongkar, Pedagang Mengais Puing-puing Berserakan

Bandung
Pengemudi Ojol dan Taksi 'Online' Demo di Gedung Sate Tolak Tarif Murah

Pengemudi Ojol dan Taksi "Online" Demo di Gedung Sate Tolak Tarif Murah

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com