Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Karya Kreatif Jabar 2024, Omzet Penjualan UMKM Ditargetkan Rp 15 Miliar

Kompas.com - 19/06/2024, 22:07 WIB
Reni Susanti

Editor

BANDUNG, KOMPAS.com - Sebanyak 100 pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) premium dilibatkan dalam Karya Kreatif Jawa Barat (KKJ) dan Pekan Kerajinan Jawa Barat (PKJB) 2024.

Acara yang digelar Pemerintah Provinsi Jabar dan Bank Indonesia (BI) Jabar ini ditargetkan meraih omzet Rp 15 miliar.

"Jumlah tersebut meningkat pesat dari realisasi gelaran di tahun sebelumnya yang mencapai transaksi Rp 2,7 miliar," ujar Kepala Kantor Perwakilan BI Jabar, Muhamad Nur di Bandung, Rabu (19/6/2024).

Baca juga: Pj Wali Kota Malang Sebut Produk UMKM Lokal Dikenal Luar Daerah Hingga Luar Negeri tapi Tak Dikenal Warganya

Untuk mencapai target tersebut, pihaknya sudah menyiapkan sejumlah strategi. Salah satunya, pelibatan 100 UMKM premium yang membuat produk berdaya saing dan siap dipasarkan.

“Premium itu, adalah UMKM yang ada di Jabar yang barangnya sudah siap bersaing dengan daerah dan negara lain. Jadi premium itu bukan masalah harga karena harga pasti terjangkau,” ungkap dia.

Baca juga: Kisah Sukses Roti Unyil Bogor, Si Mungil Beromzet Miliaran Rupiah

Dalam acara ini, pengunjung tidak hanya bisa berbelanja di lokasi acara, tapi juga bisa melalui plaftorm market place, salah satunya Tokopedia.

Dalam kegiatan KKJ-PKJB 2024 ini, serangkaian acara akan digelar untuk menarik pengunjung datang dan berbelanja di banyak tenant UMKM.

Soft opening KKJ-PKJB 2024 akan digelar 22-23 Juni 2024 di Kawasan Braga Bebas Kendaraan dengan menampilkan puluhan UMKM unggulan Jawa Barat.

Selanjutnya, opening ceremony KKJ-PKJB 2024 akan digelar Jumat (28/6/2024) dan dihadiri sejumlah menteri dan pimmpinan BI.

Selama tiga hari, akan digelar business matching UMKM dengan perbankan. Kemudian, ada seminar, talkshow dan workshop, dan lainnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 27 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 27 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Pantai Rembat di Indramayu: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Pantai Rembat di Indramayu: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Rekayasa Lalin Imbas Truk Pengangkut Kain 12 Ton Terguling di Tol Cipularang

Rekayasa Lalin Imbas Truk Pengangkut Kain 12 Ton Terguling di Tol Cipularang

Bandung
Dana Desa Rp 324 Juta untuk Aspal Jalan di Bogor Hilang Dicuri, Kades Patungan

Dana Desa Rp 324 Juta untuk Aspal Jalan di Bogor Hilang Dicuri, Kades Patungan

Bandung
Cerita Eddi Brokoli 10 Tahun Bujuk Orang Donor Darah, dari Tak Tidur hingga Degdegan Digerebek

Cerita Eddi Brokoli 10 Tahun Bujuk Orang Donor Darah, dari Tak Tidur hingga Degdegan Digerebek

Bandung
Dari Panggung Kampus ke Panggung Kota

Dari Panggung Kampus ke Panggung Kota

Bandung
Diusung PAN di Pilkada Jabar, Bima Arya: Ini Masih Banyak Belum Pastinya

Diusung PAN di Pilkada Jabar, Bima Arya: Ini Masih Banyak Belum Pastinya

Bandung
Gara-gara Merokok di Kasur, Kakek Penderita Stroke di Tasikmalaya Tewas Terbakar

Gara-gara Merokok di Kasur, Kakek Penderita Stroke di Tasikmalaya Tewas Terbakar

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Rabu 26 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Rabu 26 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Kelelahan, 2 Jemaah Haji Lansia asal Cianjur Meninggal

Kelelahan, 2 Jemaah Haji Lansia asal Cianjur Meninggal

Bandung
Pembunuh Debt Collector di Sukabumi Divonis 15 Tahun Penjara

Pembunuh Debt Collector di Sukabumi Divonis 15 Tahun Penjara

Bandung
Kaca Mobil Pembawa Dana Desa di Bogor Dijebol, Uang Rp 324 Juta untuk Aspal Jalan Raib

Kaca Mobil Pembawa Dana Desa di Bogor Dijebol, Uang Rp 324 Juta untuk Aspal Jalan Raib

Bandung
Santap Nasi Boks Perpisahan Sekolah, 125 Orang di Bandung Barat Keracunan

Santap Nasi Boks Perpisahan Sekolah, 125 Orang di Bandung Barat Keracunan

Bandung
Mobil Patwal Polisi di Medan Rusak Parah Ditabrak Terios, Ban sampai Lepas

Mobil Patwal Polisi di Medan Rusak Parah Ditabrak Terios, Ban sampai Lepas

Bandung
Minum Alkohol 70 Persen Campur Minuman Berenergi, 3 Pemuda di Sukabumi Tewas

Minum Alkohol 70 Persen Campur Minuman Berenergi, 3 Pemuda di Sukabumi Tewas

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com