Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Oded M Danial, Mantan Anak Buah Habibie dan Penjual Es Tongtong yang Jadi Wali Kota Bandung

Kompas.com - 10/12/2021, 14:39 WIB
David Oliver Purba

Editor

KOMPAS.com - Wali Kota Bandung Oded M Danial meninggal dunia pada Jumat (10/12/2021).

Sosok yang pernah mendampingi Ridwan Kamil sebagai Wakil Wali Kota Bandung ini meninggal saat hendak menjalankan shalat Jumat.

Baca juga: Selamat Jalan, Mang Oded...

Mang Oded, begitu sapaannya, sangat dikenal dalam perpolitikan di Jawa Barat.

Baca juga: Profil Wali Kota Bandung Oded M Danial

Namun, siapa sangka, sebelum terjun ke dunia politik, dia sempat menjadi anak buah BJ Habibie.

Baca juga: Wali Kota Bandung Oded M Danial Meninggal, Diduga Serangan Jantung

“Dulu saya sekolah SD di kampung, kemudian masuk ke sekolah teknik diteruskan ke STM, semua jurusan mesin. Setelah STM, kemudian tahun 1983 saya kerja di IPTN (PTDI) selama 16 tahun bersama teman-teman menjadi anak buah Pak Habibie memproduksi pesawat,” kata Oded saat ditemui di Balai Kota Bandung, Jumat (21/9/2018).

Saat bekerja di PTDI, dia bertugas di bagian pembuatan suku cadang pesawat.

“Jadi pesawat terbang yang diporduksi PTDI saya punya andil bikin sparepart-nya,” akunya.

Masa kelam datang hingga jadi pedagang

Siapa sangka pada tahun 1999, PTDI mengalami masa kelam dan memberhentikan sejumlah besar karyawan, termasuk Oded.

Dengan bermodalkan pesangon seadanya yang didapatkan dari PTDI, Oded mencoba peruntungan dengan cara berdagang.

Namun sebelumnya, dia sempat ditawari oleh temannya untuk masuk ke dunia politik, tapi tawaran itu ditolak.

“Waktu itu saya ditawari teman masuk dunia politik, tapi saya punya planning usaha. Akhirnya saya memutuskan jualan es tongtong,” ucap Oded.

 

Usaha es tongtong yang dijalani Oded sebenarnya berjalan cukup lama. Dia mulai usaha es tahun 2004.

"Sampai jadi dewan (anggota DPRD Kota Bandung) juga masih. Tahun 2016 sudah selesai karena yang melanjutkan tidak mampu meneruskan,” katanya.

Maju bersama Ridwan Kamil di Pilwakot Bandung

Setelah tak lagi berdagang, Oded akhirnya masuk ke dunia politik dengan menjadi kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Dari sana Oded akhirnya menjadi anggota DPRD Bandung hingga pada Pada 2013, Oded memutuskan maju pada Pemilihan Wali Kota Bandung bersama Ridwan Kamil.

Dia mendampingi Emil, sapaan Ridwan Kamil sebagai Wakil Wali Kota Bandung.

Setelah upaya yang dilakukan, Emil dan Oded akhirnya terpilih sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandung periode 2013-2018.

Kemudian pada 2018, Oded didampingi Yana Mulyana maju dan terpilih menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandung. (Penulis Kontributor Bandung, Putra Prima Perdana | Editor Farid Assifa)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com