KOMPAS.com - Jenazah anak Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz, telah diberangkatkan dari Swiss menuju Indonesia pada Sabtu (11/6/2022).
Jelang kepulangan jenazah Eril ke Tanah Air, Ridwan Kamil membagikan foto kebersamaannya dengan anak sulungnya itu.
Dalam unggahan di Instagram Story Ridwan Kamil pada Sabtu, Eril dan ayahnya sama-sama mengenakan jas berwarna biru. Keduanya juga tampak memakai topi fedora dan kacamata.
Di foto tersebut, Ridwan Kamil menuliskan selarik kalimat tentang kepulangan jenazah Eril ke Indonesia.
“Si anak sholeh ganteng ini akhirnya kembali pulang. Alhamdulillah,” ujarnya.
Baca juga: Eril dalam Perjalanan Pulang Menuju “Rumah Terakhir”…
“Jenazah ananda Eril diterbangkan dalam satu flight dengan Bapak Ridwan Kamil beserta keluarganya,” ucapnya dalam konferensi pers daring, Sabtu.
Judha menuturkan, Ridwan Kamil dan jenazah Eril dijadwalkan tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Kota Tangerang, Banten, pada Minggu (12/6/2022) sekitar pukul 15.45 WIB.
Jenazah Eril kemudian akan dibawa menuju Kota Bandung, Jawa Barat, melalui jalur darat.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.