Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kebakaran Pasar Lettu Bakri Sukabumi, 41 Lapak Pedagang Hangus

Kompas.com - 04/09/2022, 17:42 WIB
Budiyanto ,
Andi Hartik

Tim Redaksi

SUKABUMI, KOMPAS.com - Sejumlah pedagang membersihkan puing-puing lapak dan kios yang terbakar di Pasar Lettu Bakri, Kecamatan Warudoyong, Sukabumi, Jawa Barat, Minggu (4/9/2022).

Pasar yang berlokasi di ruas Jalan Lettu Bakri itu terjadi pada Sabtu (3/9/2022) sekitar pukul 18.30 WIB. Akibatnya, 41 lapak dan enam bangunan kios hangus terbakar.

"Saya jualan sayuran mentah. Semua komoditas sayuran yang dijual ikut terbakar juga termasuk lapaknya," ungkap Arifin (50), salah satu pedagang, kepada Kompas.com saat ditemui di lokasi kebakaran, Minggu.

Baca juga: Pasar Lettu Bakri Sukabumi Terbakar, Pemadaman Masih Berlangsung

Menurut dia, ada dua komoditas sayuran yang baru datang pada Sabtu sore, yaitu jengkol seberat 50 kilogram dan jagung manis seberat 250 kilogram. Harga untuk jengkol sekitar Rp 1 juta dan jagung sekitar Rp 600.000.

"Lebih dua juta rupiah sayurannya tidak bisa dijual, semuanya rusak terbakar," kata dia.

Ade Suryana (45), pedagang lainnya, mengatakan, akibat lapak jualannya terbakar, ia mengalami kerugian mencapai Rp 50 juta. Selain stok, di dalam lapak jualannya juga ada dagangan yang baru diterima dari distributor pada Sabtu sore.

Baca juga: Jual Narkotika, Kasat Narkoba Polres Karawang dan Anggota Polres Sukabumi Dipecat dari Polri

"Selain sembako yang hancur, juga ada uang jutaan rupiah yang disimpan ikut terbakar," aku dia.

Sementara itu, penyebab kebakaran masih dalam proses penyelidikan Kepolisian Sektor (Polsek) Warudoyong, Polres Sukabumi Kota.

"Kami masih menyelidikinya," kata Kepala Polsek Warudoyong Kompol Budi Setiana kepada awak media, Minggu.

Diberitakan sebelumnya, Pasar Lettu Bakri di Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi, Jawa Barat, terbakar, Sabtu (3/9/2022) sekitar pukul 18.30 WIB.

Pantauan Kompas.com, sejumlah petugas gabungan sedang berupaya memadamkan api yang meluluhlantakkan puluhan kios dan lapak.

Sedikitnya ada enam unit mobil pemadam kebakaran (damkar) yang dikerahkan untuk menanggulangi kebakaran yang belum diketahui penyebabnya tersebut.

Firzha Yuni Seorang pemain sepak bola , Edi Kurniawan (45) dilaporkan meninggal dunia setelah tersambar petir di Stadion Korpri, Sukabumi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Bandung
Cek Jalur Mudik Lebaran, Ada Jalan Bergelombang dan Minim PJU di Cianjur

Cek Jalur Mudik Lebaran, Ada Jalan Bergelombang dan Minim PJU di Cianjur

Bandung
Penutupan Pendakian Gunung Gede Pangrangro Diperpanjang

Penutupan Pendakian Gunung Gede Pangrangro Diperpanjang

Bandung
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Barat, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Barat, 29 Maret 2024

Bandung
Sosok Wanita Penyimpan Puluhan Senjata Api Ilegal di Bandung...

Sosok Wanita Penyimpan Puluhan Senjata Api Ilegal di Bandung...

Bandung
Warga Keluhkan Air dari SPAM Gedebage Bandung Keruh

Warga Keluhkan Air dari SPAM Gedebage Bandung Keruh

Bandung
Pembunuhan Penjual Madu di Serang Banten Direncanakan, Pelaku Nyamar Jadi Pembeli

Pembunuhan Penjual Madu di Serang Banten Direncanakan, Pelaku Nyamar Jadi Pembeli

Bandung
Catat, 8 Titik Putaran Balik di Karawang yang Tetap Buka Saat Mudik 2024

Catat, 8 Titik Putaran Balik di Karawang yang Tetap Buka Saat Mudik 2024

Bandung
Deretan Toko dan Bank di Jalan Tasikmalaya-Garut Kebakaran, Bermula Api dari Kios Bakso

Deretan Toko dan Bank di Jalan Tasikmalaya-Garut Kebakaran, Bermula Api dari Kios Bakso

Bandung
Banding Panji Gumilang terhadap Ridwan Kamil Ditolak Pengadilan Tinggi Bandung

Banding Panji Gumilang terhadap Ridwan Kamil Ditolak Pengadilan Tinggi Bandung

Bandung
Mudik 2024, 1.500 Personel Gabungan dan 26 Pos Disiapkan di Bandung

Mudik 2024, 1.500 Personel Gabungan dan 26 Pos Disiapkan di Bandung

Bandung
6 'Debt Collector' yang Ancam Korbannya di Nagreg Bandung Diamankan

6 "Debt Collector" yang Ancam Korbannya di Nagreg Bandung Diamankan

Bandung
Balap Lari Liar di Tasikmalaya Dibubarkan Polisi, Ajang Perjudian dan Ganggu Arus Kendaraan

Balap Lari Liar di Tasikmalaya Dibubarkan Polisi, Ajang Perjudian dan Ganggu Arus Kendaraan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 28 Maret 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 28 Maret 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Bandung
Pembunuh Ibu dan Anak di Subang Disidang Hari Ini

Pembunuh Ibu dan Anak di Subang Disidang Hari Ini

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com