Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Indramayu Bunuh Ayahnya dan Dikubur di Pekarangan Rumah, Terbongkar Setelah 2 Bulan

Kompas.com - 29/11/2022, 12:07 WIB
Teuku Muhammad Valdy Arief

Editor

KOMPAS.com-Polisi menangkap seorang laki-laki berinisial MR (27) warga Desa Eretan Kulon, Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, karena diduga membunuh ayah kandungnya.

Mayat korban kemudian dikubur MR di pekarangan rumahnya.

Pembunuhan ini baru terungkap dua bulan setelah terjadi.

"Aksi ini terbongkar saat kakak tersangka melapor ke Polres Indramayu menjadi korban penganiayaan MR pada Minggu (27/11/2022)," kata Wakil Kepala Kepolisian Resor Indramayu Kompol Arman Sahti, Selasa (29/11/2022).

Baca juga: Kronologi Pembunuhan Sadis Adik Ipar di Indramayu, Dibacok dari Belakang

Setelah mendapat laporan tersebut, polisi langsung mendatangi rumah MR.

Polisi sempat memeriksa seluruh areal rumah korban sebelum akhirnya melihat gundukan tanah yang berada persis di bagian samping rumah tersebut.

"Kami menggali hingga sedalam dua meter, dan akhirnya menemukan jasad korban yang diduga dikubur sejak dua bulan lalu," kata Arman Sahti.

Arman menyampaikan, saat ditemukan jenazah korban sudah mulai membusuk dan pakaian yang dikenakannya terlihat masih lengkap.

Polisi pun telah mengevakuasi jenazah korban ke Rumah Sakit Bhayangkara Losarang, Kabupaten Indramayu, untuk keperluan otopsi.

Baca juga: Bunuh Adik Ipar, Pria di Indramayu Ditangkap Polisi, Disebut Sempat Cekcok dengan Istri hingga Dibantu Korban Urus Perceraian

Arman mengatakan, hingga kini masih mendalami motif tersangka hingga nekat menghabisi ayahnya sendiri.

"Saat ini, kami belum dapat memastikan motif di balik aksi tersangka menghabisi korban," kata Arman Sahti.

Ia mengatakan, jajarannya masih mengembangkan kasus tersebut dan memeriksa tersangka secara intensif di Mapolres Indramayu.

 

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Pemuda Indramayu Bunuh Ayah Lalu Menguburnya di Pekarangan 2 Bulan Lalu, Begini Kondisi Mayat Korban.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ijal Bunuh Didi dan Butuh 3 Jam untuk Cor Jasad Korban di Dalam Rumah di Bandung Barat

Ijal Bunuh Didi dan Butuh 3 Jam untuk Cor Jasad Korban di Dalam Rumah di Bandung Barat

Bandung
Usai Kasus Pungli di Masjid Al Jabbar, Pengelola Pasang Spanduk dan Baliho Imbauan

Usai Kasus Pungli di Masjid Al Jabbar, Pengelola Pasang Spanduk dan Baliho Imbauan

Bandung
Bonek Dilarang Hadiri Pertandingan Persib Vs Persebaya, Polisi Berjaga di Perbatasan Kota Bandung

Bonek Dilarang Hadiri Pertandingan Persib Vs Persebaya, Polisi Berjaga di Perbatasan Kota Bandung

Bandung
Kementan Bakal Beri 5.000 Pompa untuk Produksi Padi Jabar

Kementan Bakal Beri 5.000 Pompa untuk Produksi Padi Jabar

Bandung
Polisi Buru Pelaku Lain dalam Perselisihan 2 Ormas di Bandung yang Tewaskan 1 Orang

Polisi Buru Pelaku Lain dalam Perselisihan 2 Ormas di Bandung yang Tewaskan 1 Orang

Bandung
Polisi Tetapkan 1 Tersangka Kasus Bentrok 2 Ormas di Bandung yang Tewaskan 1 Orang

Polisi Tetapkan 1 Tersangka Kasus Bentrok 2 Ormas di Bandung yang Tewaskan 1 Orang

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Bandung
Anggota Ormas 'Ngamuk' dan Rusak Rumah di Subang, 19 Orang Jadi Tersangka

Anggota Ormas "Ngamuk" dan Rusak Rumah di Subang, 19 Orang Jadi Tersangka

Bandung
Aktivitas Gunung Anak Krakatau Turun, Status Turun Menjadi Waspada

Aktivitas Gunung Anak Krakatau Turun, Status Turun Menjadi Waspada

Bandung
Kronologi 2 Ormas di Bandung Bentrok hingga 1 Orang Tewas, Berawal dari Tersenggol

Kronologi 2 Ormas di Bandung Bentrok hingga 1 Orang Tewas, Berawal dari Tersenggol

Bandung
Kayla Meninggal Usai Lari 7 Putaran 12 Menit Saat Seleksi Paskibraka

Kayla Meninggal Usai Lari 7 Putaran 12 Menit Saat Seleksi Paskibraka

Bandung
Siswi SMA di Sukabumi Meninggal Saat Ikut Seleksi Paskibraka, Ini Kronologinya

Siswi SMA di Sukabumi Meninggal Saat Ikut Seleksi Paskibraka, Ini Kronologinya

Bandung
2 Ormas Bentrok di Bandung, Polisi Belum Tetapkan Tersangka

2 Ormas Bentrok di Bandung, Polisi Belum Tetapkan Tersangka

Bandung
Persib vs Persebaya Besok, Polisi Larang Bonek Datang ke Bandung

Persib vs Persebaya Besok, Polisi Larang Bonek Datang ke Bandung

Bandung
Kisah Pilu Nenek Rusmini, Rumahnya Ambruk Diterpa Hujan Deras

Kisah Pilu Nenek Rusmini, Rumahnya Ambruk Diterpa Hujan Deras

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com