Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasar Baju Bekas Impor Cimol Gedebage Bandung Kembali Buka, Pedagang: Tak Ada Buat Sehari-hari

Kompas.com - 28/03/2023, 16:25 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Reni Susanti

Tim Redaksi

Hal senada disampaikan Rizaldi Akbar (34), salah seorang pedagang lainnya yang juga ikut membuka kios sejak Sabtu kemarin.

Rizaldi mengaku, tak bisa berbuat banyak di tengah kebutuhan yang mendesak. Pasalnya, kata dia, hanya berdagang celana bekas impor yang menjadi masukan selama ini untuk keluarga.

"Gila aja mau enggak buka sampai kapan, kemarin kan masih jadi sorotan jadi kita tutup, sekarang udah kondusif lah, teruskan ini penghasilan saya satu-satunya mau enggak mau saya mesti buka," kata Rizaldi.

Ia mengatakan, terlalu lama menunggu kebijakan pemerintah soal thrifthing. Sementara urusan di rumah tidak bisa menunggu kebijakan baru.

"Saya pikir pelarangan bakal ada solusinya, tapi sampai sekarang enggak ada, kebutuhan di rumah terlalu lama kalau harus nunggu kebijakan," jelas dia.

Selain itu, ia mesti mencari bekal tambahan untuk pulang kampung nanti saat Idul Fitri. Sekalipun berisiko, baginya menafkahi keluarga itu lebih penting.

"Orangtua saya juga nunggu saya di kampung halaman, saya harus cari bekel lebih, dari dulu ini doang penghasilan saya, kita semua tahu kalah sekarang ini si pakaian bekas ini jadi sorotan tapi gimana lagi," ujarnya.

Sama dengan Hakim, Rizaldi hanya memajang stok barang yang lama. Ia mengaku sisa-sisa barang yang tidak laku terpaksa harus dipajang kembali.

"Ya ini barang yang lama, kebanyakan stok lama, mudah-mudahan aja pembeli masih pada mau," tuturnya.

Sementara Hendri (43) pedagang kaos wanita yang berada di luar bangunan utama Pasar Cimol Gedebage mengaku tak bisa berlama-lama tutup.

Selain ia memiliki pelanggan tetap, ia juga mesti mempersiapkan tambahan untuk menyambut Idul Fitri tahun ini.

"Saya kan punya kampung, harus pulang kan sekarang udah enggak ada larangan pulang, setidaknya bagi kami yang orang seberang harus cari tambahan, jadi enggak mungkin kalau lama-lama tutup," tutur dia.

Sampai saat ini, sejak adanya pelarangan dari pemerintah pusat, Hendri masih menunggu solusi yang pas untuk para pedagang pakaian bekas impor. 

"Kalau ada solusi kenapa enggak, tapi sampai sekarang masih belum ada," tambahnya.

Terkait berpindah berjualan ke barang lokal, Hendri mengaku pernah melakukannya. Namun, pembeli lagi-lagi lebih memilih untuk membeli pakaian impor dengan selera masing-masing.

"Pernah kok pernah, tapi enggak berhasil signifikan, karena pembelinya udah biasa beli pakaian bekas impor," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Remaja asal Cikancung Bandung Hilang 2 Pekan, Diduga Dibawa Pria Kenalannya di Facebook

Remaja asal Cikancung Bandung Hilang 2 Pekan, Diduga Dibawa Pria Kenalannya di Facebook

Bandung
7 Korban Longsor Bandung Barat Ditemukan, Tim SAR Fokus Cari 3 Korban Lainnya

7 Korban Longsor Bandung Barat Ditemukan, Tim SAR Fokus Cari 3 Korban Lainnya

Bandung
6 Ruang SPA di Dago Bandung Ludes Terbakar, Petugas Sempat Kesulitan Padamkan Api

6 Ruang SPA di Dago Bandung Ludes Terbakar, Petugas Sempat Kesulitan Padamkan Api

Bandung
Uji Coba 'Contraflow' Dilakukan di Tol Cipali Km 153-157 untuk Kelancaran Arus Mudik

Uji Coba "Contraflow" Dilakukan di Tol Cipali Km 153-157 untuk Kelancaran Arus Mudik

Bandung
Skema Ganjil Genap, 'One Way' dan 'Contraflow' Disiapkan di Puncak Bogor Selama Libur Panjang Paskah

Skema Ganjil Genap, "One Way" dan "Contraflow" Disiapkan di Puncak Bogor Selama Libur Panjang Paskah

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Bandung
Cek Jalur Mudik Lebaran, Ada Jalan Bergelombang dan Minim PJU di Cianjur

Cek Jalur Mudik Lebaran, Ada Jalan Bergelombang dan Minim PJU di Cianjur

Bandung
Penutupan Pendakian Gunung Gede Pangrangro Diperpanjang

Penutupan Pendakian Gunung Gede Pangrangro Diperpanjang

Bandung
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Barat, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Barat, 29 Maret 2024

Bandung
Sosok Wanita Penyimpan Puluhan Senjata Api Ilegal di Bandung...

Sosok Wanita Penyimpan Puluhan Senjata Api Ilegal di Bandung...

Bandung
Warga Keluhkan Air dari SPAM Gedebage Bandung Keruh

Warga Keluhkan Air dari SPAM Gedebage Bandung Keruh

Bandung
Pembunuhan Penjual Madu di Serang Banten Direncanakan, Pelaku Nyamar Jadi Pembeli

Pembunuhan Penjual Madu di Serang Banten Direncanakan, Pelaku Nyamar Jadi Pembeli

Bandung
Catat, 8 Titik Putaran Balik di Karawang yang Tetap Buka Saat Mudik 2024

Catat, 8 Titik Putaran Balik di Karawang yang Tetap Buka Saat Mudik 2024

Bandung
Deretan Toko dan Bank di Jalan Tasikmalaya-Garut Kebakaran, Bermula Api dari Kios Bakso

Deretan Toko dan Bank di Jalan Tasikmalaya-Garut Kebakaran, Bermula Api dari Kios Bakso

Bandung
Banding Panji Gumilang terhadap Ridwan Kamil Ditolak Pengadilan Tinggi Bandung

Banding Panji Gumilang terhadap Ridwan Kamil Ditolak Pengadilan Tinggi Bandung

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com