CIANJUR, KOMPAS.com – Dinas Perhubungan Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, memasang puluhan CCTV di sejumlah titik rawan kemacetan dan kecelakaan di jalur mudik Lebaran 2023.
Sedikitnya ada 30 kamera pengintai dipasang di titik-titik vital, seperti persimpangan, wilayah perbatasan, ruas jalan arteri, jalur alternatif, dan pusat-pusat keramaian.
Kepala Seksi Manajemen Rekayasa Lalu Lintas Dishub Cianjur, M. Iqbal Safarudin mengatakan, keberadaan CCTV tersebut untuk memantau dan mengendalikan arus lalu lintas selama musim mudik dan balik hari raya Idul Fitri 1444 Hijriah.
“Baru dioptimalkan tahun ini. CCTV-CCTV yang kita pasang ini semuanya terintegrasi ke control room,” kata Iqbal kepada Kompas.com di CCROOM ATCS Dishub Cianjur, Kamis (20/4/2023).
Baca juga: Mengintip Bawaan Pemudik di Cianjur, dari Pancingan hingga Boneka Kesayangan
Iqbal mengatakan, tujuan pemasangan kamera pengawas ini untuk mempermudah pemantauan situasi lalu lintas di jalur mudik. Sehingga, apabila terjadi sesuatu hal seperti kemacetan dan kecelakaan bisa segera tertangani.
“Selama 24 jam dimonitor petugas-petugas kami, sehingga ketika terlihat situasi yang membutuhkan penanganan, tim Unit Reaksi Cepat (URC) langsung bergerak ke lokasi atau titik yang terpantau,” ujar dia.
Baca juga: Sidang Lanjutan Kasus Tabrak Lari Mahasiswi Cianjur, Saksi Sebut Kendaraan Penabrak Sedan
“Misalnya ada kemacetan di simpang Pandanwangi, tim langsung bergerak sehingga bisa mengurai dengan segera,” Iqbal menambahkan.
Iqbal menyebutkan, puncak arus mudik di wilayah Kabupaten Cianjur diprediksi terjadi hari ini.
Petugas gabungan dari unsur TNI, Polri, Dishub, Satpol PP, Dinkes, dan lainnya telah disiagakan di titik-titik yang telah ditentukan.
“Diprediksi 30 hingga 40 persen kenaikannya. Didominasi pemudik bersepeda motor yang mengakses jalur Puncak yang datang dari arah Jabodetabek,” ujar Iqbal.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.