Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sunset di Kebun, Menyuarakan Konservasi lewat Alunan Musik Senja

Kompas.com - 30/10/2023, 05:40 WIB
Firman Taufiqurrahman,
Reni Susanti

Tim Redaksi

CIANJUR, KOMPAS.com – Bagi Maura (21), duduk di atas bean bag di antara hamparan rumput hijau sembari menikmati alunan musik menjelang senja merupakan pengalaman kali pertama yang sangat istimewa.

Terlebih, gadis asal Bogor ini bisa berinteraksi langsung dengan musisi idolanya, Feby Putri yang tampil menawan membawakan "Usik" dan lagu andalan lainnya di atas panggung pertunjukan musik bertajuk "Sunset di Kebun" yang digelar di Kebun Raya Cibodas, Cianjur, Jawa Barat, Minggu, (29/10/2023).

"Keren acaranya, beda banget dengan even-even musik yang pernah digelar. Suasananya sejuk, nature banget," ucap Maura saat ditemui Kompas.com di lokasi acara, Minggu petang.

Baca juga: Kendari Beach, Tempat Nongkrong Melihat Sunset di Kota Kendari

"Musisi-musisi yang tampilnya juga  pas banget, karena lagu-lagu yang dibawakan ngeblend dengan suasananya," sambung dia.

Maura menuturkan, jauh-jauh hari sudah mengagendakan untuk menonton konser ini. Dia mengaku penasaran dengan konsep yang diusung dalam perhelatan musik ini.

"Sesuai ekspektasi, keren pokoknya, sering-sering mengadakan yang seperti ini," ujar Maura.

Baca juga: Pembunuh Ibu Muda di Cianjur Gantung Jenazah di Depan Anak Korban

Nuansa yang sama dirasakan Cinta Almira (12) yang datang ditemani ayahnya.

Dia mengaku mendapat pengalaman baru nan berbeda usai menonton acara Sunset di Kebun.

“Konser musik yang beda, aku juga dapat banyak informasi dan ilmu baru tentang dunia konservasi, ya,” ucap gadis asal Cianjur ini.

“Ternyata konser musik bisa juga diadakan di kebun raya. Suasananya beda, feel-nya dapat banget,” imbuhnya.

Konservasi dalam alunan musik

Acara yang digagas Mitra Natura Raya, selaku mitra pengelola kebun raya ini telah digelar sejak Sabtu (29/10/2023) dengan menampilkan sederet musisi ternama.

Di hari kedua atau pertunjukan terakhir ini, penonton yang menyemut di sabana tepi danau Kebun Raya Cibodas dimanjakan dengan suara merdu Feby Putri, Suara Kayu, Bala Romantica, dan musisi lainnya.

"Sejatinya, ini bukan sekadar pertunjukan musik, namun program konservasi yang disampaikan dengan cara berbeda, cara yang milenial," kata Project Manager Sunset di Kebun, Rizki Ramadhan, Minggu petang.

Karena itu, selain eksplorasi musik, konser yang mengusung konsep Intimate Music Show with Green, Conservation, and Culture Movement ini juga menyuarakan konservasi alam.

"Karenanya, di setiap even ini kita mengusung plant hero, dan plant hero yang diangkat di Sunset di Kebun di Kebun Raya Cibodas ini adalah impatiens "Imadata Agriharti", yakni salah satu tumbuhan berbunga tahunan paling populer," ucap dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Bandung
Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Bandung
Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Bandung
Cerita Warga Saat Polisi Gerebek Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel Mesin di Bogor

Cerita Warga Saat Polisi Gerebek Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel Mesin di Bogor

Bandung
PKS Rekomendasikan Asep Mulyadi dan Istri Oded Maju Pilkada Bandung

PKS Rekomendasikan Asep Mulyadi dan Istri Oded Maju Pilkada Bandung

Bandung
2 Pengamen Ditemukan Tewas di Perkebunan Teh Malabar Bandung

2 Pengamen Ditemukan Tewas di Perkebunan Teh Malabar Bandung

Bandung
Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel di Perkampungan Bogor, Polisi Temukan 1,2 Juta Pil PCC

Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel di Perkampungan Bogor, Polisi Temukan 1,2 Juta Pil PCC

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Pabrik Narkoba di Bogor Digerebek Polisi, Pak RT Kaget: Dia Izinnya Buka Bengkel

Pabrik Narkoba di Bogor Digerebek Polisi, Pak RT Kaget: Dia Izinnya Buka Bengkel

Bandung
Tanah Longsor Terjang Komplek Pesantren di Sukabumi, Penjaga Keamanan Tewas

Tanah Longsor Terjang Komplek Pesantren di Sukabumi, Penjaga Keamanan Tewas

Bandung
Terjadi Lagi, Truk Tambang Tabrak Warung di Parung Panjang Bogor

Terjadi Lagi, Truk Tambang Tabrak Warung di Parung Panjang Bogor

Bandung
Jalani Tradisi Seba, 1.500 Warga Baduy Datang ke Pemkab Lebak

Jalani Tradisi Seba, 1.500 Warga Baduy Datang ke Pemkab Lebak

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com