Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kecelakaan Beruntun di Cianjur, 1 Tewas, 5 Luka-luka

Kompas.com - 24/11/2023, 20:18 WIB
Reni Susanti

Editor

CIANJUR, KOMPAS.com - Satu orang meninggal dalam kecelakaan beruntun di Jalan Raya Jonggol, Kampung Cimuncang, Desa Mekarsari, Kecamatan Cikalongkulon, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Selain korban meninggal, kecelakaan yang terjadi Jumat (24/11/2023) ini mengakibatkan 5 lainnya luka-luka.

Kecelakaan tersebut melibatkan truk tronton, motor, dan pikap.

Baca juga: Kronologi Kecelakaan Maut yang Tewaskan 4 Orang di Demak, Berawal dari Tabrak Lari

Berdasarkan informasi yang dihimpun kecelakaan maut tersebut berawal ketika truk tronton bernomor polisi L 8022 UR melaju dari arah Cikalongkulon menuju Bogor.

Kapolsek Cikalongkulon, AKP Arif Titim Firmanto mengungkapkan, truk tronton yang dikemudikan Doni Arifin (43) tersebut menabrak motor Yamaha Jupiter MX dengan nomor polisi B 636 UEH yang searah.

"Truk juga menabrak mobil Suzuki pikap bernomor polisi F 8672 VA yang melaju dari arah berlawanan. Akibatnya seorang pemotor Jimi Farhan asal Bogor tewas di lokasi kejadian," ucap Doni dikutip dari Tribun Jabar, Jumat (24/11/2023).

Baca juga: Video Viral Truk Ugal-ugalan di Sumenep, Sang Sopir Kena Sanksi Tilang

Setelah menabrak motor, truk juga menabrak mobil pikap yang sarat penumpang. Akibatnya lima penumpang mobil pikap mengalami luka-luka dan dievakuasi ke RSUD Cianjur.

"Di lokasi kecelakaan itu kondisi turunannya cukup panjang, untuk kendaraan berat agar tetap berhati-hati saat melintasi ruas jalan ini. Penanganannya kami serahkan ke unit Gakkum Polres Cianjur," kata Arif.

Polisi telah menerjunkan dua unit mobil derek untuk mengevakuasi kendaraan yang terlibat kecelakaan.

"Kondisi truk yang melintang di ruas jalan, sempat membuat kemacetan. Saat ini arus kendaraan dari kedua arah sudah kembali normal," ucap Arif.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kecelakaan Beruntun di Cianjur yang Melibatkan Truk, Mobil Pikap dan Motor Menewaskan Satu Orang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Bandung
Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Bandung
Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Bandung
Cerita Warga Saat Polisi Gerebek Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel Mesin di Bogor

Cerita Warga Saat Polisi Gerebek Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel Mesin di Bogor

Bandung
PKS Rekomendasikan Asep Mulyadi dan Istri Oded Maju Pilkada Bandung

PKS Rekomendasikan Asep Mulyadi dan Istri Oded Maju Pilkada Bandung

Bandung
2 Pengamen Ditemukan Tewas di Perkebunan Teh Malabar Bandung

2 Pengamen Ditemukan Tewas di Perkebunan Teh Malabar Bandung

Bandung
Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel di Perkampungan Bogor, Polisi Temukan 1,2 Juta Pil PCC

Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel di Perkampungan Bogor, Polisi Temukan 1,2 Juta Pil PCC

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Pabrik Narkoba di Bogor Digerebek Polisi, Pak RT Kaget: Dia Izinnya Buka Bengkel

Pabrik Narkoba di Bogor Digerebek Polisi, Pak RT Kaget: Dia Izinnya Buka Bengkel

Bandung
Tanah Longsor Terjang Komplek Pesantren di Sukabumi, Penjaga Keamanan Tewas

Tanah Longsor Terjang Komplek Pesantren di Sukabumi, Penjaga Keamanan Tewas

Bandung
Terjadi Lagi, Truk Tambang Tabrak Warung di Parung Panjang Bogor

Terjadi Lagi, Truk Tambang Tabrak Warung di Parung Panjang Bogor

Bandung
Jalani Tradisi Seba, 1.500 Warga Baduy Datang ke Pemkab Lebak

Jalani Tradisi Seba, 1.500 Warga Baduy Datang ke Pemkab Lebak

Bandung
Memburu 3 Pembunuh Vina

Memburu 3 Pembunuh Vina

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com