Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Desak Bey Machmudin Revisi Kepgub UMK 2024, Buruh Jabar Kepung Gedung Sate

Kompas.com - 14/12/2023, 15:37 WIB
Faqih Rohman Syafei,
Reni Susanti

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Buruh dari berbagai organisasi dan serikat pekerja di Jawa Barat menggelar unjuk rasa di depan Gedung Sate, Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (14/12/2023).

Buruh mendesak Penjabat (Pj) Gubernur Jabar, Bey Machmudin merevisi Keputusan Gubernur (Kepgub) Nomor: 561.7/Kep.804-Kesra/2023 tentang Upah Minimum Kabupaten/Kota di Jawa Barat Tahun 2024 yang dianggap manusiawi.

"Keputusan tersebut sangat tidak manusiawi, rata-rata kenaikan upah di Jabar di bawah Rp 100.000. Ada di beberapa daerah yang hanya Rp 14.000 hingga Rp 30.000," ujar Ketua Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Jabar, Roy Jinto di sela-sela aksi, Kamis (14/12/2023).

Baca juga: Daftar Lengkap UMK Jabar 2024, Bekasi Tertinggi, Banjar Terendah

Roy menjelaskan, demonstrasi ini dilakukan dua hari berturut-turut di Gedung Sate dan Kantor Disnakertrans Jabar sebagai bentuk kekecewaan atas sikap Pj Gubernur Jabar yang tidak memihak kaum buruh.

"Aksi hari ini dan besok, tindak lanjut dari aksi tanggal 30 November 2023 karena ketidakpuasan atas penetapan UMK. Kami meminta Bey merevisi Kepgub UMK 2024," katanya.

Bila Bey Machmudin tidak segera merevisi Kepgub tersebut, Roy mengancam, buruh di Jabar secara serentak akan melakukan mogok kerja.

Baca juga: Bey Machmudin Harap Buruh Tidak Mogok Massal Usai Penetapan UMK Jabar

"Kami agendakan sebelum akhir bulan ini revisi Kepgub tersebut harus terbit karena tanggal 1 Januari 2024 berlaku dan 1 Februari UMK sudah mengacu pada keputusan gubernur,"

"Kami juga akan melaksanakan mogok daerah secara serentak pada Desember ini bila memang Bey Machmudin tidak mengakomodir keinginan buruh," tambah Roy.

Apabila Pemprov Jabar tidak merevisi aturan soal besaran UMK 2024, Roy meyakini akan terjadi penambahan kelompok miskin.

Pasalnya, harga kebutuhan pokok terus meningkat namun tidak dibarengi dengan peningkatan pendapatan warga Jabar.

"Kesejahteraan warga Jabar tidak akan terwujud kalau kebijakan UMK tidak bisa menyesuaikan dengan harga kebutuhan pokok. Maka akan ada kemiskinan baru karena daya beli yang merosot," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Flyover Ciroyom Diprotes Warga, Satlantas Polrestabes Bandung Bersuara

Flyover Ciroyom Diprotes Warga, Satlantas Polrestabes Bandung Bersuara

Bandung
Tipikor Tukar Menukar Lahan, Jaksa Geledah Kantor Pemkab Karawang

Tipikor Tukar Menukar Lahan, Jaksa Geledah Kantor Pemkab Karawang

Bandung
Suasana Haru Iringi Pemakaman Farid Ahmad di Bandung Barat

Suasana Haru Iringi Pemakaman Farid Ahmad di Bandung Barat

Bandung
Mobil Ngebut Tabrak Gerobak Kupat Tahu di Bandung, Terguling Saat Mau Kabur

Mobil Ngebut Tabrak Gerobak Kupat Tahu di Bandung, Terguling Saat Mau Kabur

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Bandung
Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Bandung
Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Bandung
Cerita Warga Saat Polisi Gerebek Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel Mesin di Bogor

Cerita Warga Saat Polisi Gerebek Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel Mesin di Bogor

Bandung
PKS Rekomendasikan Asep Mulyadi dan Istri Oded Maju Pilkada Bandung

PKS Rekomendasikan Asep Mulyadi dan Istri Oded Maju Pilkada Bandung

Bandung
2 Pengamen Ditemukan Tewas di Perkebunan Teh Malabar Bandung

2 Pengamen Ditemukan Tewas di Perkebunan Teh Malabar Bandung

Bandung
Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel di Perkampungan Bogor, Polisi Temukan 1,2 Juta Pil PCC

Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel di Perkampungan Bogor, Polisi Temukan 1,2 Juta Pil PCC

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com