Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesta Miras, Puluhan Pelajar SMK di Garut Diamankan Polisi

Kompas.com - 22/01/2024, 10:36 WIB
Reni Susanti

Editor

GARUT, KOMPAS.com - Sebanyak 80 pelajar SMK dan alumninya di Garut pesta minuman keras di sebuah hotel di Tarogong, Garut, Jawa Barat, Sabtu (20/1/2024).

Akibatnya, puluhan remaja itu diamankan polisi. Polisi mengamankan mereka saat menggelar operasi rutin Kamtibmas TNI-Polri.

"Para remaja ini ada yang masih pelajar. Mengadakan pesta miras dalam rangka memperingati hari ulang tahun Komunitas Pelajar Sector," ujar Kapolres Garut, AKBP Rohman Yonky Dilatha dikutip dari Tribunjabar.id, Senin (22/1/2024).

Baca juga: Miras Oplosan Telan 4 Korban Jiwa di Bandung, Polisi Amankan Penjual

Saat mereka diamankan, petugas membawa barang bukti mulai dari spanduk, 15 botol miras berbagai merek, dan puluhan knalpot brong.

Puluhan pelaku kemudian digiring ke Mapolres Garut untuk dilakukan pembinaan.

Selain Komunitas Pelajar Sector, polisi juga mengamankan 24 remaja yang mengaku anggota dari Komunitas Brigez.

Baca juga: Miras Oplosan Tewaskan 4 Orang di Bandung, Korban Sempat Mual hingga Muntah-muntah

"Di Polres pelaku didata dan dibina. Kami juga memanggil satu per satu orang tua, pihak sekolah, dan tokoh masyarakat untuk melakukan pembinaan lanjutan," ungkapnya.

Rohman menjelaskan, operasi tersebut juga sebagai bagian dari jam pelajar yang sudah lama diberlakukan di Kabupaten Garut.

Pihaknya berkomitmen untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat termasuk menindak tegas para pelaku yang meresahkan masyarakat.

"Kami tidak akan menoleransi dan akan menindak tegas setiap perbuatan yang mengganggu kamtibmas," ucapnya.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Pesta Miras di Hotel, 80 Remaja di Garut Diamankan Polisi, Masih Ada yang Berstatus Pelajar

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Bandung
Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Bandung
Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Bandung
Cerita Warga Saat Polisi Gerebek Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel Mesin di Bogor

Cerita Warga Saat Polisi Gerebek Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel Mesin di Bogor

Bandung
PKS Rekomendasikan Asep Mulyadi dan Istri Oded Maju Pilkada Bandung

PKS Rekomendasikan Asep Mulyadi dan Istri Oded Maju Pilkada Bandung

Bandung
2 Pengamen Ditemukan Tewas di Perkebunan Teh Malabar Bandung

2 Pengamen Ditemukan Tewas di Perkebunan Teh Malabar Bandung

Bandung
Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel di Perkampungan Bogor, Polisi Temukan 1,2 Juta Pil PCC

Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel di Perkampungan Bogor, Polisi Temukan 1,2 Juta Pil PCC

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Pabrik Narkoba di Bogor Digerebek Polisi, Pak RT Kaget: Dia Izinnya Buka Bengkel

Pabrik Narkoba di Bogor Digerebek Polisi, Pak RT Kaget: Dia Izinnya Buka Bengkel

Bandung
Tanah Longsor Terjang Komplek Pesantren di Sukabumi, Penjaga Keamanan Tewas

Tanah Longsor Terjang Komplek Pesantren di Sukabumi, Penjaga Keamanan Tewas

Bandung
Terjadi Lagi, Truk Tambang Tabrak Warung di Parung Panjang Bogor

Terjadi Lagi, Truk Tambang Tabrak Warung di Parung Panjang Bogor

Bandung
Jalani Tradisi Seba, 1.500 Warga Baduy Datang ke Pemkab Lebak

Jalani Tradisi Seba, 1.500 Warga Baduy Datang ke Pemkab Lebak

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com