Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Membelot Dukung Prabowo-Gibran, 3 Caleg PPP Terancam Kena Sanksi

Kompas.com - 26/01/2024, 13:55 WIB
Rasyid Ridho,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi


SERANG, KOMPAS.com - Ada tiga calon anggota legislatif (caleg) DPRD Kabupaten Serang dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang diketahui memberi dukungan untuk pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dalam Pemilu 2024.

Menanggapi fenomena "membelotnya" ketiga caleg tersebut, Ketua DPC PPP Kabupaten Serang Hartono menyebut, ada ancaman sanksi yang mengintai.

"Ada sanksi dengan lisan, sanksi tertulis, sanksi pemecatan, pencoretan sampai dengan tidak dilantik menjadi anggota DPRD hingga PAW."

"Itu sikap partai dengan dinamika teman-teman yang kemarin beralih dukungan ke pasangan calon lain," kata Hartono, Jumat (26/1/2024).

Baca juga: 5 Caleg dan Simpatisan PKB Purbalingga Membelot Dukung Prabowo-Gibran

Hartono menjelaskan, sanksi akan diberikan sesuai dengan peraturan organisasi PPP Nomor 8 Tahun 2023.

Dalam salah satu pasalnya, kata Hartono, menyebut bahwa caleg harus sejalan, dan menyosialisasikan pasangan capres dan cawapres yang diputuskan partai.

"Sehingga ada ketentuan barang siapa terdapat melanggar ketentuan itu tentunya akan dikenakan sanksi," ujar Hartono.

Keputusan sanksi apa yang akan diberikan kepada ketiga caleg PPP membutuhkan waktu tujuh hari untuk diproses.

"Jadi untuk menentukan sanksi harus melalui tahapan-tahapan dan mekanismenya. Insyaallah dalam waktu yang tidak lama, iya kurang lebih seminggu," kata dia.

Baca juga: Caleg PKB Banten Membelot ke Prabowo-Gibran: Bentuk Kekecewaan Kader

"Yang jelas mereka telah melanggar aturan organisasi partai nomor delapan, ada teguran lisan sampai pemecatan," sambung Hartono.

Hartono meminta kepada seluruh caleg partai berlambang Kabah itu berjuang memenangkan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD du Kabupaten Serang.

"Saat ini kami masih optimistis agar kursi suara PPP di Kabupaten Serang bisa bertambah."

"Untuk mendukung paslon pilpres ini, kita tidak ditarget PPP atau paslon Ganjar dan Mahfud," tandas dia.

Baca juga: PKB Banten Sebut Kadernya yang Membelot ke Prabowo-Gibran Caleg Abal-abal

Sebelumnya, dua dari tiga calon anggota legislatif DPRD Kabupaten Serang, Banten dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mengaku dijebak.

Kedua Caleg PPP tersebut yakni Rokib dari Dapil 3 Kabupaten Serang, dan Damami Muhrizi dari Dapil 4 Kabupaten Serang.

Keduanya menghargai Kiai Matin Syarkowi selaku dewan pembina Santri Milinial Banten, sehingga tak bisa menolak ketika ada deklarasi dukungan untuk Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Bandung
Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Bandung
Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Bandung
Cerita Warga Saat Polisi Gerebek Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel Mesin di Bogor

Cerita Warga Saat Polisi Gerebek Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel Mesin di Bogor

Bandung
PKS Rekomendasikan Asep Mulyadi dan Istri Oded Maju Pilkada Bandung

PKS Rekomendasikan Asep Mulyadi dan Istri Oded Maju Pilkada Bandung

Bandung
2 Pengamen Ditemukan Tewas di Perkebunan Teh Malabar Bandung

2 Pengamen Ditemukan Tewas di Perkebunan Teh Malabar Bandung

Bandung
Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel di Perkampungan Bogor, Polisi Temukan 1,2 Juta Pil PCC

Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel di Perkampungan Bogor, Polisi Temukan 1,2 Juta Pil PCC

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Pabrik Narkoba di Bogor Digerebek Polisi, Pak RT Kaget: Dia Izinnya Buka Bengkel

Pabrik Narkoba di Bogor Digerebek Polisi, Pak RT Kaget: Dia Izinnya Buka Bengkel

Bandung
Tanah Longsor Terjang Komplek Pesantren di Sukabumi, Penjaga Keamanan Tewas

Tanah Longsor Terjang Komplek Pesantren di Sukabumi, Penjaga Keamanan Tewas

Bandung
Terjadi Lagi, Truk Tambang Tabrak Warung di Parung Panjang Bogor

Terjadi Lagi, Truk Tambang Tabrak Warung di Parung Panjang Bogor

Bandung
Jalani Tradisi Seba, 1.500 Warga Baduy Datang ke Pemkab Lebak

Jalani Tradisi Seba, 1.500 Warga Baduy Datang ke Pemkab Lebak

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com