Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Mayat Dalam Koper, Pelaku Ucapkan Belasungkawa dan Ajak Ngobrol Keluarga Korban

Kompas.com - 02/05/2024, 20:20 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Setelah kurang lebih seminggu menjadi misteri, kasus mayat dalam koper di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, terkuak.

Polisi telah menangkap pria berinisial AARN, pembunuh korban RM (50). Pelaku dan korban merupakan rekan kerja di sebuah perusahaan swasta.

Ternyata, keluarga korban sempat mengobrol dengan AARN, di hari penemuan jasad korban, Kamis (25/4/2024).

Anjar Gumilar, sepupu RM (50), mengatakan, dirinya dan anak pertama korban sempat mengunjungi kantor RM, untuk bertanya soal keberadaan korban yang tak pulang ke rumah sejak Rabu (24/4/2024).

Di kantor itu, Anjar ditemui RM. Mereka sempat berbincang mengenai masalah pribadi korban. AARN bahkan sempat menyarankan Anjar agar hilangnya RM tidak dilaporkan ke polisi.

"Tapi orang tersebut langsung menyarankan supaya tidak melapor ke pihak berwajib, lebih menyuruh untuk membicarakan secara kekeluargaan terlebih dahulu,” ujarnya, Kamis (2/5/2024), dikutip dari Tribun Jabar.

Baca juga: Terungkap, Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Suami Korban: Semua Menduga Saya Pelakunya

Kala itu, Anjar mengaku tak curiga dengan AARN. Pasalnya, sore itu, pelaku berada di kantor saat mayat korban ditemukan di Cikarang.

AARN bahkan sempat mengucapkan bela sungkawa kepada keluarga korban.

"Orangnya bahkan ngobrol, terus bilang ikut berbelasungkawa," ucapnya.

Menurut Anjar, AARN tak menunjukkan gelagat sebagai seorang pembunuh.

"Jadi, biasa aja, enggak menunjukkan dia punya dosa atau sudah melakukan hal jahat, tidak ada," ungkapnya.

"Yang jelas, pelaku itu masih pekerja setelah kejadian, kan pembunuhannya dilakukan Rabu sore infonya,” imbuhnya.

Kini, setelah pembunuh korban terungkap, keluarga berharap agar pelaku dihukum seberat-beratnya.

Baca juga: Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Pelaku Teman Korban yang Butuh Uang untuk Resepsi

Penangkapan pelaku pembunuhan wanita dalam koper


Polisi menangkap pelaku di Palembang, Sumatera Selatan, pada Selasa (30/4/2024).

"Ditangkap di rumahnya keluarga istrinya, pelaku baru menikah ijab kobul pada Maret dan rencana 5 Mei 2024 mau resepsi makanya dia ke sana untuk melaksanakan resepsi," tutur Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Cikarang Barat Kompol Gurnald Patiran, Kamis, dilansir dari Antara.

Selain merenggut nyawa korban, pelaku juga menggasak uang perusahaan sebesar Rp 43 juta.

Kepala Bidang (Kabid) Humas Kepolisian Daerah (Polda) Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi menuturkan, uang itu hendak disetorkan korban ke bank.

"Korban membawa sejumlah uang perusahaan sebesar Rp 43 juta yang akan disetorkan ke bank. Uang tersebut kemudian diambil oleh tersangka," jelasnya.

Saat ini, polisi masih menyelidiki motif di balik tindak kejahatan ini.

Baca juga: Temuan Mayat Perempuan Dalam Koper di Cikarang, Keluarga Duga Pelaku Orang Terdekat

Halaman:


Terkini Lainnya

3 Pelaku Masih Buron, 8 Pembunuh Vina Bakal Kembali Diperiksa Polisi

3 Pelaku Masih Buron, 8 Pembunuh Vina Bakal Kembali Diperiksa Polisi

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Bandung
Pemkab Majalengka Tanggung Biaya Jaminan Perlindungan Petugas Pilkada 2024

Pemkab Majalengka Tanggung Biaya Jaminan Perlindungan Petugas Pilkada 2024

Bandung
Bima Arya 'Menjemput Takdir' di Kantor DPD Golkar Jabar

Bima Arya "Menjemput Takdir" di Kantor DPD Golkar Jabar

Bandung
Cerita Bocah 13 di Cirebon Depresi, Ponsel Hasil Menabung Dijual Sang Ibu untuk Makan Sehari-hari

Cerita Bocah 13 di Cirebon Depresi, Ponsel Hasil Menabung Dijual Sang Ibu untuk Makan Sehari-hari

Bandung
Usai Kecelakaan Maut Subang, Dishub Minta Sekolah di Bandung Bersurat Sebelum 'Study Tour'

Usai Kecelakaan Maut Subang, Dishub Minta Sekolah di Bandung Bersurat Sebelum "Study Tour"

Bandung
Kronologi Siswi SMA Terseret Angkot di Bandung, Alami Luka di Bagian Wajah

Kronologi Siswi SMA Terseret Angkot di Bandung, Alami Luka di Bagian Wajah

Bandung
Tiket Semifinal Persib vs Bali United 'Sold Out', Polisi Bersuara

Tiket Semifinal Persib vs Bali United "Sold Out", Polisi Bersuara

Bandung
8 Pembunuh Vina Sempat Cabut Keterangan di Polda Jabar,  Polisi Dalami Alasannya

8 Pembunuh Vina Sempat Cabut Keterangan di Polda Jabar, Polisi Dalami Alasannya

Bandung
Hari Ini Balai Kota Bandung Bebas Kendaraan, ASN ke Kantor Jalan Kaki dan Bersepeda

Hari Ini Balai Kota Bandung Bebas Kendaraan, ASN ke Kantor Jalan Kaki dan Bersepeda

Bandung
Tugas Bey untuk Pj Bupati Cirebon: Daerah Percontohan PPDB Terbaik

Tugas Bey untuk Pj Bupati Cirebon: Daerah Percontohan PPDB Terbaik

Bandung
Cuma 6 PPK Perempuan yang Dilantik, KPU Bandung Barat Dinilai Patriarki

Cuma 6 PPK Perempuan yang Dilantik, KPU Bandung Barat Dinilai Patriarki

Bandung
Kakak Vina Cemas karena Satu Pelaku Akan Bebas dari Penjara

Kakak Vina Cemas karena Satu Pelaku Akan Bebas dari Penjara

Bandung
Hujan Deras, 4 Kecamatan di Sukabumi Terendam Banjir

Hujan Deras, 4 Kecamatan di Sukabumi Terendam Banjir

Bandung
Maju Pilkada Jabar 2024, Bima Arya Kunjungi DPD Golkar

Maju Pilkada Jabar 2024, Bima Arya Kunjungi DPD Golkar

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com