Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demokrat Serahkan Surat Tugas untuk 16 Bakal Calon Kepala Daerah di Jabar

Kompas.com - 06/06/2024, 17:24 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com -Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat menyerahkan surat tugas kepada 16 bakal calon kepala daerah di Jawa Barat yang bakal berkompetisi dalam Pilkada 2024. 

Ketua Dewan Pertimbangan DPD Partai Demokrat Jawa Barat Dede Yusuf Macan Efendy mengatakan salah satu penerima Surat Tugas itu adalah Bupati Bandung Dadang Supriatna. 

Selain memberikan surat tugas, DPP Partai Demokrat juga memberikan pendidikan politik. 

"Jadi lebih kepada pembekalan calon kepala daerah dan DPC- DPC bagaimana cara konsolidasi kami melakukan pemenangan," katanya saat ditemui di Hotel SunShine, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Kamis (6/6/2024). 

Baca juga: Temui Ketua DPD Demokrat Jabar, Dedi Mulyadi Bilang Cuma Anjangsana

Dia menjelaskan, surat tugas itu diberikan DPP bagi calon kepala daerah yang serius bakal berkontestasi di Pilkada November 2024. 

Para calon kepala daerah yang diberikan surat tugas diberi kesempatan satu bulan untuk mencari koalisi atau pasangan. 

Jika dalam jangka waktu satu bulan masih belum meningkat elektabilitas dan belum menemukan pasangan serta koalisi, maka surat tugas tersebut bisa dicabut atau diperpanjang. 

Pemberian surat tugas itu diberikan langsung oleh Ketua Majelis Tinggi Partai (MTP) mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). 

Baca juga: Partai Demokrat Resmi Dukung Andika Hazrumy di Pilkada Serang 2024

Meski kegiatan dihadiri SBY, kata Dede Yusuf, Presiden ke-6 RI itu tidak mengurusi soal Pilkada. 

"Pak SBY tak ikut urusan Pilkada tapi kalau urusan Pilpres, atau mungkin Provinsi yang jadi unggulan baru di situ mungkin akan memberikan masukan-masukan. Kalau Pilkada Daerah cukup saya saja yang harus," ujar Dede Yusuf. 

Berikut nama-nama orang yang mendapat surat tugas: 

Kabupaten Bandung

- Dadang Supriatna

Kabupaten Bandung Barat
- H. Asep Ilyas
- Usman Sayogi
- Aas Mohammad Asor

Kabupaten Bekasi
- H. M. Achdar Sudrajat
- H. Romli HM

Kabupaten Cianjur
- H. M. Soleh Ibang

Kabupaten Garut
- H. Dudung Sudiana

Kabupaten Purwakarta
- H. Irwan

Kabupaten Sukabumi
- H. Iyos Somantri

Kota Bandung

- Dandan Riza Wardhana
- Arfiana Rafnialdi

Kota Bogor
- Dedie Rachim

Kota Cimahi
- Dikdik S

Kota Cirebon
- Moh. Handarujati Kalamullah

Kota Tasikmalaya
- H. Azies Rismaya Mahfud

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pantai Rembat di Indramayu: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Pantai Rembat di Indramayu: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Rekayasa Lalin Imbas Truk Pengangkut Kain 12 Ton Terguling di Tol Cipularang

Rekayasa Lalin Imbas Truk Pengangkut Kain 12 Ton Terguling di Tol Cipularang

Bandung
Dana Desa Rp 324 Juta untuk Aspal Jalan di Bogor Hilang Dicuri, Kades Patungan

Dana Desa Rp 324 Juta untuk Aspal Jalan di Bogor Hilang Dicuri, Kades Patungan

Bandung
Cerita Eddi Brokoli 10 Tahun Bujuk Orang Donor Darah, dari Tak Tidur hingga Degdegan Digerebek

Cerita Eddi Brokoli 10 Tahun Bujuk Orang Donor Darah, dari Tak Tidur hingga Degdegan Digerebek

Bandung
Dari Panggung Kampus ke Panggung Kota

Dari Panggung Kampus ke Panggung Kota

Bandung
Diusung PAN di Pilkada Jabar, Bima Arya: Ini Masih Banyak Belum Pastinya

Diusung PAN di Pilkada Jabar, Bima Arya: Ini Masih Banyak Belum Pastinya

Bandung
Gara-gara Merokok di Kasur, Kakek Penderita Stroke di Tasikmalaya Tewas Terbakar

Gara-gara Merokok di Kasur, Kakek Penderita Stroke di Tasikmalaya Tewas Terbakar

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Rabu 26 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Rabu 26 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Kelelahan, 2 Jemaah Haji Lansia asal Cianjur Meninggal

Kelelahan, 2 Jemaah Haji Lansia asal Cianjur Meninggal

Bandung
Pembunuh Debt Collector di Sukabumi Divonis 15 Tahun Penjara

Pembunuh Debt Collector di Sukabumi Divonis 15 Tahun Penjara

Bandung
Kaca Mobil Pembawa Dana Desa di Bogor Dijebol, Uang Rp 324 Juta untuk Aspal Jalan Raib

Kaca Mobil Pembawa Dana Desa di Bogor Dijebol, Uang Rp 324 Juta untuk Aspal Jalan Raib

Bandung
Santap Nasi Boks Perpisahan Sekolah, 125 Orang di Bandung Barat Keracunan

Santap Nasi Boks Perpisahan Sekolah, 125 Orang di Bandung Barat Keracunan

Bandung
Mobil Patwal Polisi di Medan Rusak Parah Ditabrak Terios, Ban sampai Lepas

Mobil Patwal Polisi di Medan Rusak Parah Ditabrak Terios, Ban sampai Lepas

Bandung
Minum Alkohol 70 Persen Campur Minuman Berenergi, 3 Pemuda di Sukabumi Tewas

Minum Alkohol 70 Persen Campur Minuman Berenergi, 3 Pemuda di Sukabumi Tewas

Bandung
Cegah Judi Online, Ponsel Milik Para Polisi Pun Dirazia

Cegah Judi Online, Ponsel Milik Para Polisi Pun Dirazia

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com