Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Antisipasi Kepadatan Mudik Lebaran di Bandung, Polisi Siapkan Sejumlah Skema

Kompas.com - 19/04/2022, 21:34 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Khairina

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Menjelang arus mudik Lebaran, jajaran Satuan Lalu Lintas Polresta Bandung mempersiapkan Operasi Ketupat 2022.

Kepala Satuan Lalu Lintas Polresta Bandung Kompol Rislam Harfiah mengatakan, sudah mempersiapkan beberapa hal, baik fasilitas di jalur mudik dan penentuan titik jalur yang diprediksi akan mengalami kepadatan.

"Persiapan yang pertama atas perintah Bapak Kapolresta Bandung agar segera mendirikan pos pengamanan, baik pos terpadu, posyan maupun pospam, khususnya yang berada di jalur mudik maupun jalur balik," katanya ditemui, Selasa (19/4/2022).

Baca juga: Ganjar Tinjau Persiapan Hadapi Arus Mudik di Jateng, Rencana Bakal Ada One Way di Jalan Tol

Rislam menuturkan, nantinya penanganan kemacetan di jalur arus mudik, pihaknya akan berkoordinasi dengan instansi dan lembaga yang lain.

Fasilitas yang akan menjadi lokasi koordinasi, katanya, yakni Pos Lantas Cileunyi Polresta Bandung.

"Sekarang kebetulan kita ada di Pos Terpadu Cileunyi, ini adalah titik koordinasi besar Polresta Bandung, nantinya akan dijadikan tempat koordinasi dengan instansi terkait, ada teman-teman dari Dishub dari BPBD, Dinas Kesehatan dan Instansi lainnya, karena di sini juga ada Gerai Vaksin, dan Pospam," jelasnya.


Prediksi arus mudik

Rislam memprediksi kepadatan arus mudik, khusus pemudik di luar Jawa Barat akan terjadi di H-2  Idul Fitri.

Sementara, khusus pemudik lokal artinya di wilayah Jawa Barat akan terjadi H-1.

"Kalau melihat kalender, Lebaran itu tanggal 1 tanggal 2 Mei, udah itu weekend juga. Seperti yang sudah-sudah H-2 sudah mulai terjadi kepadatan terutama di Tol Cileunyi, itu pemudik dari luar Jawa Barat," kata Rislam.

Baca juga: Polisi Dirikan 146 Pos Pengamanan di Sumut untuk Mudik Lebaran

"Tapi kalau misalkan pemudik lokal dalam artian orang yang langsung ke Bandung, Bandung Timur dan sekitarnya sini, mungkin H-1 sudah menjadi puncak peningkatan arus," sambungnya.

Selain itu, antisipasi kemacetan, jajarannya sudah mempersiapkan beberapa langkah, mulai memainkan gerbang tol, sampai pengalihan arus.

Terdapat 7 gerbang tol utama dan 5 gerbang tol satelit, semuanya akan dioperasikan guna mengantisipasi kepadatan.

"Kami sudah koordinasi dengan teman-teman Jasa Marga untuk memainkan gerbang tol antisipasi kepadatan, baik arus mudik dan balik, tuturnya.

Meski demikian, saat pelaksanaan, lanjutnya, akan ada perubahan yang tak sesuai dengan rencana.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ancam Orang dengan Pistol di Jalanan Bandung, Pengendara Mobil Ditangkap

Ancam Orang dengan Pistol di Jalanan Bandung, Pengendara Mobil Ditangkap

Bandung
Ibu Gantikan Putrinya yang Telah Meninggal Dunia Wisuda di UGJ Cirebon

Ibu Gantikan Putrinya yang Telah Meninggal Dunia Wisuda di UGJ Cirebon

Bandung
Kumpay Waterpark di Subang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kumpay Waterpark di Subang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Cerita Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Cianjur, Diawali Gemuruh hingga Rumah-rumah Ambruk

Cerita Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Cianjur, Diawali Gemuruh hingga Rumah-rumah Ambruk

Bandung
Kurir 1 Kg Sabu Disergap Polisi di Pintu Tol Kertajati

Kurir 1 Kg Sabu Disergap Polisi di Pintu Tol Kertajati

Bandung
PDI-P Buka Penjaringan untuk Pilkada Kota Bandung 2024

PDI-P Buka Penjaringan untuk Pilkada Kota Bandung 2024

Bandung
Tanah Bergerak di Cianjur, Kampung Ditinggalkan, Puing Reruntuhan mulai Dibersihkan

Tanah Bergerak di Cianjur, Kampung Ditinggalkan, Puing Reruntuhan mulai Dibersihkan

Bandung
Polda Jabar Bakal Telusuri Oknum Polisi Pengintimidasi Saksi Pembunuhan di Subang

Polda Jabar Bakal Telusuri Oknum Polisi Pengintimidasi Saksi Pembunuhan di Subang

Bandung
Majalaya Waterpark di Bandung: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Majalaya Waterpark di Bandung: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Dianggap Tak Sesuai Harapan, Car Free Day Gedung Sate Dievaluasi

Dianggap Tak Sesuai Harapan, Car Free Day Gedung Sate Dievaluasi

Bandung
Pulang Antar Ikan dari Pasar, Dua Pelajar Tiba-tiba Dihentikan Penembak Misterius di Bandung

Pulang Antar Ikan dari Pasar, Dua Pelajar Tiba-tiba Dihentikan Penembak Misterius di Bandung

Bandung
OTK Lepaskan 4 Tembakan di Bandung, Pelaku Diduga Pakai 'Airsoft Gun'

OTK Lepaskan 4 Tembakan di Bandung, Pelaku Diduga Pakai "Airsoft Gun"

Bandung
Petani Tertimbun Longsor di Bandung Barat Belum Ditemukan

Petani Tertimbun Longsor di Bandung Barat Belum Ditemukan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Bandung
Pergerakan Tanah di Cianjur, Puluhan Rumah Rusak, Sekampung Diungsikan

Pergerakan Tanah di Cianjur, Puluhan Rumah Rusak, Sekampung Diungsikan

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com