Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cuaca Ekstrem, Pemkab Bogor Imbau Wisatawan Tak "Camping" dan "Hiking" Saat Musim Hujan

Kompas.com - 14/10/2022, 07:48 WIB
Afdhalul Ikhsan,
Reni Susanti

Tim Redaksi

KABUPATEN BOGOR, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor, Jawa Barat, mengimbau masyarakat meningkatkan kewaspadaan ketika berwisata di wilayah Kabupaten Bogor.

Imbauan itu dilakukan seiring curah hujan tinggi yang menyebabkan berbagai bencana hingga memakan korban jiwa.

"Khususnya di daerah wisata, kami mengimbau wisatawan agar jangan dulu melakukan kegiatan di luar ruang seperti camping dan hiking. Apalagi akhir tahun ini cuaca ekstrem dan kemungkinan akan hujan terus setiap harinya," ucap Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan dalam keterangan tertulis, Jumat (14/10/2022).

Baca juga: Hujan Deras, 4 Vila Dan 1 Madrasah di Bogor Tertimpa Tebing Longsor 20 Meter

Iwan mengatakan, pihak-pihak terkait perlu mengedukasi warga, pengelola obyek wisata, dan wisatawan terkait potensi bencana di musim hujan.

Masyarakat dan wisatawan harus waspada saat berada di lokasi wisata seperti pegunungan dan curug.

Iwan meminta warga luar Bogor untuk menjadi wisatawan yang bertanggung jawab dengan mengedepankan keselamatan diri. Sebab, hal itu bisa mencegah korban bencana di tempat-tempat wisata.

Dia pun menyarankan wisatawan untuk terlebih dulu mengecek kondisi cuaca tempat yang dituju. Jika dirasa hujan lebat, sebaiknya segera pergi meninggalkan lokasi wisata. 

"Kita juga harus mengedukasi warga, jangan sampai setelah kejadian baru bergerak. Makanya, kami bersama TNI-Polri dan unsur lainnya mengimbau masyarakat, baik itu warga Kabupaten Bogor maupun wisatawan lebih berhati-hati, terlebih di daerah wisata air, jangan dulu melakukan kegiatan luar ruang di tempat berbahaya. Hati-hati di tempat rawan," ujarnya.

Baca juga: Puncak Bogor Diguyur Hujan, Pencarian Satu Pelajar SMP-IT Al Hikmah Depok, Dihentikan Sementara

Hingga kini, tambah Iwan, BPBD Kabupaten Bogor, TNI-Polri, dan instansi terkait masih terus memonitor titik-titik rawan bencana.

Menurut Iwan, jika hujan lebat terjadi maka harus waspada, khususnya di daerah wisata.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pelaku Mutilasi di Ciamis Ditahan di Sel Khusus, Ini Alasannya

Pelaku Mutilasi di Ciamis Ditahan di Sel Khusus, Ini Alasannya

Bandung
7 Pengguna Jalan di Cicalengka Jadi Korban Pembacokan OTK

7 Pengguna Jalan di Cicalengka Jadi Korban Pembacokan OTK

Bandung
Detik-detik Duel Maut Siswa SMP di Sukabumi, Satu Orang Meninggal

Detik-detik Duel Maut Siswa SMP di Sukabumi, Satu Orang Meninggal

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Menikmati Jalan Braga Bandung yang Tak Lagi Macet pada Akhir Pekan

Menikmati Jalan Braga Bandung yang Tak Lagi Macet pada Akhir Pekan

Bandung
Polisi Olah TKP Kasus Oknum Brimob yang Tabrak Warga sampai Tewas

Polisi Olah TKP Kasus Oknum Brimob yang Tabrak Warga sampai Tewas

Bandung
Kisruh Birokrat di Cianjur Berakhir Damai, Banjir Air Mata dan Saling Cium Tangan

Kisruh Birokrat di Cianjur Berakhir Damai, Banjir Air Mata dan Saling Cium Tangan

Bandung
Tak Kunjung Diambil, 158 Sepeda Motor Hasil Razia Polisi di Bandung 2 Tahun Terbengkalai

Tak Kunjung Diambil, 158 Sepeda Motor Hasil Razia Polisi di Bandung 2 Tahun Terbengkalai

Bandung
Bima Arya Tanggapi Peluang Berpasangan dengan Ridwan Kamil pada Pilkada Jabar 2024

Bima Arya Tanggapi Peluang Berpasangan dengan Ridwan Kamil pada Pilkada Jabar 2024

Bandung
Wisatawan Minta Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan Diperpanjang

Wisatawan Minta Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan Diperpanjang

Bandung
Gerindra Disebut Lirik Dedi Mulyadi untuk Pilkada Jabar 2024

Gerindra Disebut Lirik Dedi Mulyadi untuk Pilkada Jabar 2024

Bandung
Tangisan Pedih Anak Saat Ayah-Ibunya Tewas Tertabrak Kereta Api di Sukabumi

Tangisan Pedih Anak Saat Ayah-Ibunya Tewas Tertabrak Kereta Api di Sukabumi

Bandung
Bima Arya: Saya Siap Maju Pilkada Jabar 2024

Bima Arya: Saya Siap Maju Pilkada Jabar 2024

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com