Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Produksi Beras di Karawang Dipastikan Surplus, Capai 1,3 Juta Ton Pada 2021

Kompas.com - 06/12/2022, 17:39 WIB
Farida Farhan,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

KARAWANG, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang memastikan produksi beras surplus.

Wakil Bupati Karawang Aep Saepuloh enggan mengomentari soal perbedaan data antara Bulog dan Kementerian Pertanian RI. Hanya saja, ia memastikan produksi beras di Karawang aman.

"Soal beras kita (Karawang) aman," kata Aep melalui telepon, Selasa (6/12/2022).

Aep mengatakan, dari data Dinas Pertanian Karawang, produksi gabah di Karawang pada 2021 mencapai 1.321.311 ton gabah kering panen (gkp) dengan realisasi 97,81 persen.

Luas lahan yang panen 180.645 hektar dari total luas lahan sawah seluas 94.538 hektar. Selain itu masih ada sisa belum dipanen sejak data dibuat seluas 4.050 hektar.

Baca juga: Hingga November 2022, NTB Surplus Produksi 175.866 Ton Beras

Tingkat konsumsi beras di Karawang mencapai 220.644 ton beras setara 441.288 ton gabah kering panen per tahun.

Hal ini jika dihitung satu penduduk mengonsumsi 6,81 kilogram per bulan. Sehingga jika dikalikan 12 bulan dan 2,7 juta penduduk yang tinggal Karawang.

"Jadi jelas kita surplus 923.288 ton GKP pada 2021," kata dia.

Pemkab Karawang, kata Aep, terus berupaya mempertahankan ketahanan pangan.

Baca juga: Kasus 500 Ton Beras di Pinrang Raib, Polisi Kini Periksa 11 Saksi

Mulai dari menerbitkan Perda Nomor 13 tahum 2017 tentang Perlindungan dan Pemberdayaan Petani hingga penerbitan Perda Nomor 1 tahun 2018 tentang Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan (LP2B).

"Kami juga melakukan kegiatan mendukung peningkatan produksi pertanian. Di antaranya intensifikasi dan optimalisasi lahan pertanian," ucap Aep.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com