Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Luka Tusuk di Leher, Ibu Muda di Cimahi Diduga Korban Pembunuhan dan Pemerkosaan

Kompas.com - 09/03/2023, 08:57 WIB
Michael Hangga Wismabrata

Editor

KOMPAS.com - Warga di sekitar Jalan Padat Karya, Kampung Ranca Cangkuang, RT 4 RW 1, Kelurahan Cibeber, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi, Jawa Barat, heboh atas penemuan mayat seorang wanita setengah telanjang di kebun.

Korban diketahui bernama Lisnawati (26) dan diduga korban pembunuhan dan pemerkosaan.

"Tim masih kerja, jenazah sudah diperiksa dokter forensik di rumah sakit untuk melihat apakah korban juga jadi korban hal itu (pemerkosaan) atau tidak. Kami belum bisa menyimpulkan sampai hasilnya keluar," kata Kapolres Cimahi, AKBP Aldi Subartono, Rabu (8/3/2023).

Baca juga: Siswi SMP Melahirkan dan Buang Mayat Bayi Saat Berkemah di Kuansing Riau, 2 Pacarnya Jadi Tersangka

Keterangan saksi

Mayat Lisnawati ditemukan di dekat kandang ayam sekitar pukul 07.30 Wib oleh seorang warga yang hendak pergi ke kebun.

Baca juga: Jelang Konser Deep Purple di Solo, Gibran Akui Baru Kenali Lagu-lagunya

"Saat itu saya mau berangkat ke kebun sekitar pukul 07.30 WIB, pas di jalan saya melihat ada sosok mayat perempuan dengan kondisi tergeletak," ujar Yanto Suparna (62), dilansir dari Tribunnews.com.

Baca juga: Mayat Setengah Telanjang di Cimahi Diduga Korban Pemerkosaan dan Pembunuhan

Luka di leher

Ilustrasi jenazah. Pelajar tewas usai dikeroyok sekelompok orang di Serang, Banten.
BBC Ilustrasi jenazah. Pelajar tewas usai dikeroyok sekelompok orang di Serang, Banten.

Sementara dari hasil otopsi, polisi menyebut korban tewas usai ditusuk di bagian lehernya.

"Kalau dilihat dari luka di bagian leher, patut diduga merupakan korban tindak pidana. Intinya ini jadi petunjuk bekas tindak pidana yang menyebabkan hilang nyawa," ujar Aldi.

Saat ini polisi masih mendalami kasus tersebut dan meminta keterangan sejumlah saksi. Olah tempat kejadian perkara (TKP) juga sudah dilakukan.

"Barang korban juga sudah kita temukan yaitu tas dan KTP atas nama Lisnawati (26). Setelah kita olah TKP, ditemukan luka pada bagian leher sebelah kiri bekas tusukan senjata tajam," ujarnya Kapolsek Cimahi Selatan Kompol Caca Supriatna, di lokasi kejadian, Selasa (7/3/2023).

(Penulis : Kontributor Bandung Barat dan Cimahi, Bagus Puji Panuntun | Editor : Reni Susanti)

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul: Luka di Leher, Perempuan yang Tewas di Kebun Dekat Kandang Ayam di Cimahi Diduga Korban Pembunuhan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

7 Orang Alami Pembacokan di Cicalengka, Pelaku Diduga Gerombolan Bermotor

7 Orang Alami Pembacokan di Cicalengka, Pelaku Diduga Gerombolan Bermotor

Bandung
Pelaku Mutilasi di Ciamis Ditahan di Sel Khusus, Ini Alasannya

Pelaku Mutilasi di Ciamis Ditahan di Sel Khusus, Ini Alasannya

Bandung
7 Pengguna Jalan di Cicalengka Jadi Korban Pembacokan OTK

7 Pengguna Jalan di Cicalengka Jadi Korban Pembacokan OTK

Bandung
Detik-detik Duel Maut Siswa SMP di Sukabumi, Satu Orang Meninggal

Detik-detik Duel Maut Siswa SMP di Sukabumi, Satu Orang Meninggal

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Menikmati Jalan Braga Bandung yang Tak Lagi Macet pada Akhir Pekan

Menikmati Jalan Braga Bandung yang Tak Lagi Macet pada Akhir Pekan

Bandung
Polisi Olah TKP Kasus Oknum Brimob yang Tabrak Warga sampai Tewas

Polisi Olah TKP Kasus Oknum Brimob yang Tabrak Warga sampai Tewas

Bandung
Kisruh Birokrat di Cianjur Berakhir Damai, Banjir Air Mata dan Saling Cium Tangan

Kisruh Birokrat di Cianjur Berakhir Damai, Banjir Air Mata dan Saling Cium Tangan

Bandung
Tak Kunjung Diambil, 158 Sepeda Motor Hasil Razia Polisi di Bandung 2 Tahun Terbengkalai

Tak Kunjung Diambil, 158 Sepeda Motor Hasil Razia Polisi di Bandung 2 Tahun Terbengkalai

Bandung
Bima Arya Tanggapi Peluang Berpasangan dengan Ridwan Kamil pada Pilkada Jabar 2024

Bima Arya Tanggapi Peluang Berpasangan dengan Ridwan Kamil pada Pilkada Jabar 2024

Bandung
Wisatawan Minta Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan Diperpanjang

Wisatawan Minta Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan Diperpanjang

Bandung
Gerindra Disebut Lirik Dedi Mulyadi untuk Pilkada Jabar 2024

Gerindra Disebut Lirik Dedi Mulyadi untuk Pilkada Jabar 2024

Bandung
Tangisan Pedih Anak Saat Ayah-Ibunya Tewas Tertabrak Kereta Api di Sukabumi

Tangisan Pedih Anak Saat Ayah-Ibunya Tewas Tertabrak Kereta Api di Sukabumi

Bandung
Bima Arya: Saya Siap Maju Pilkada Jabar 2024

Bima Arya: Saya Siap Maju Pilkada Jabar 2024

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com