Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalani Tes Psikologi, Ayah Pegi Diminta Menggambar dan Jawab Belasan Pertanyaan

Kompas.com - 11/06/2024, 20:25 WIB
Agie Permadi,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com-Ayah Pegi, Rudi Irawan, telah menjalani tes psikolog di Markas Kepolisian Daerah Jawa Barat.

Dalam prosesnya tim psikolog meminta untuk menggambar hingga menjawab pertanyaan.

Tes psikologi Rudi dimulai dari pukul 10.30 WIB hingga pukul 18.15 WIB. Rudi keluar dari ruangan dengan didampingi kuasa hukumnya Dendi Marantika.

Kepada awak media, Rudi mengatakan bahwa tes psikologi yang dijalaninya berupa soal menggambar hingga menjawab soal pertanyaan.

"Menggambar dan tanya jawab tulis, hampir 12 pertanyaan," kata Rudi usai jalani tes di Mapolda Jabar, Selasa (11/6/2024).

Baca juga: Kuasa Hukum Tolak Ibu Pegi Setiawan Jalani Tes Psikologi, Dinilai Tak Relevan

Dikatakan, saat tes dirinya menggambar pemandangan, hingga mengerjakan persoalan kepribadian. "Soal pemandangan, soal kepribadian dan soal-soal masa lalu," ucapnya.

Rudi juga menyebut jalani tes psikolog secara santai sambil mengobrol.

"Enggak ada sih, cuman gitu saja, tanya jawab ngobrol santai, enggak ada kesulitan ngobrol sambil santai," ucapnya.

Tes tersebut hanya dilakukan hari ini saja. 

Dendi Marantika, kuasa hukum Rudi Irawan menjelaskan, tujuan dari tes psikologi ini merupakan rangkaian proses penyidikan guna pengungkapan untuk menggali fakta-fakta.

Rangkaian tes dilakukan kliennya satu hari ini saja.

"Tadi saya tanya juga tim psikolog untuk apa ini, untuk melihat pola asuh seorang bapak kepada anak di waktu kecil, itu saja tujuannya," ucapnya.

Baca juga: Polda Jabar Tes Psikologi Pegi Setiawan Selama 2 Hari

Dendi juga menyebutkan, kliennya ini tak menolak tes psikologi tersebut. Ia dan kliennya hadir sesuai surat panggilan.

"Kita tak menolak, kita datangi sesuai dengan surat panggilan, dapat surat panggilan, mulai jam 10.30 WIB dan selesai 18.15 WIB," ucapnya.

Terkait hasil tes, Dendi tak mengetahui pasti, tapi kemungkinan 15 hari kemudian.

"Mungkin hasilnya 15 hari kedepan, mungkin nanti penyidik, itu saja sementara," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Simpan Uang Judi 'Online' Rp 356 Miliar ke 5 Rekening, Pria Ciamis Ditangkap

Simpan Uang Judi "Online" Rp 356 Miliar ke 5 Rekening, Pria Ciamis Ditangkap

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 28 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 28 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
3 Pelaku yang Fasilitasi Penjudi 'Online' via Kupon Ditangkap, Omzet Rp 60 Juta per Hari

3 Pelaku yang Fasilitasi Penjudi "Online" via Kupon Ditangkap, Omzet Rp 60 Juta per Hari

Bandung
Warga Diupah Rp 2,5 Juta Bikin 216 Rekening Penampung Judi Online

Warga Diupah Rp 2,5 Juta Bikin 216 Rekening Penampung Judi Online

Bandung
44 Jemaah Haji Asal Jabar Meninggal, Ini Penyebabnya

44 Jemaah Haji Asal Jabar Meninggal, Ini Penyebabnya

Bandung
Penampung Uang Rp 356 Miliar Hasil Judi Online Ditangkap, Istri dan Ipar Admin di Kamboja

Penampung Uang Rp 356 Miliar Hasil Judi Online Ditangkap, Istri dan Ipar Admin di Kamboja

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 27 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 27 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Jenazah Perempuan Ditemukan Tergelatak di Pinggir Jalan Sukabumi, Kematiannya Tak Wajar

Jenazah Perempuan Ditemukan Tergelatak di Pinggir Jalan Sukabumi, Kematiannya Tak Wajar

Bandung
Artis Maju di Pilkada Bandung Raya, Jadi Ujian Kecerdasan Pemilih

Artis Maju di Pilkada Bandung Raya, Jadi Ujian Kecerdasan Pemilih

Bandung
Belum Lengkap, Kejati Kembalikan Berkas Pegi Setiawan ke Polda Jabar

Belum Lengkap, Kejati Kembalikan Berkas Pegi Setiawan ke Polda Jabar

Bandung
Jaksa Sebut Berkas Perkara Pegi dari Polda Jabar Belum Lengkap

Jaksa Sebut Berkas Perkara Pegi dari Polda Jabar Belum Lengkap

Bandung
83 Warga Bandung Barat Keracunan Nasi Boks dari Acara Khitanan

83 Warga Bandung Barat Keracunan Nasi Boks dari Acara Khitanan

Bandung
3 Tersangka Korupsi Pasar Cigasong Diserahkan ke Kejari Majalengka

3 Tersangka Korupsi Pasar Cigasong Diserahkan ke Kejari Majalengka

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 27 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 27 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Pantai Rembat di Indramayu: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Pantai Rembat di Indramayu: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com