Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah Tercemar Limbah Industri, Situ Ciburuy Berangsur Pulih

Kompas.com - 01/08/2022, 13:15 WIB
Bagus Puji Panuntun,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BANDUNG BARAT, KOMPAS.com- Air di Situ Ciburuy, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Jawa Barat, perlahan kembali normal setelah sempat tercemar limbah selama kurang lebih dua pekan.

Sebelumnya, air di Situ Ciburuy berubah jadi hitam pekat dengan bau tak sedap lantaran tercemar limbah beberapa industri yang berada tak jauh dari danau.

Saat ini, air yang hitam pekat itu kembali berangsur pulih, bau tak sedap yang sebelumnya mengganggu masyarakat sekitar pun sudah tidak lagi menyengat.

"Alhamdulillah setelah dilakukan inspeksi oleh DLH, kemudian diterjang hujan deras, airnya sudah normal lagi," ujar Ketua RW 08, Wati saat ditemui di Situ Ciburuy, Senin (1/8/2022).

Baca juga: Limbah Batu Bara Jadi Bahan Baku Batako, Salah Satu Sebab Situ Ciburuy Menghitam

Petugas gabungan dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Satpol PP dan Satgas Citarum Harum bergegas melakukan penelusuran sumber pencemaran.

Dari penelusuran itu ditemukan sejumlah industri yang terbukti membuang limbah ke drainase dan bermuara di Situ Ciburuy.

Sempat tercemar limbah selama dua pekan, Situ Ciburuy sudah berangsur kembali normal.KOMPAS.COM/Bagus Puji Panuntun Sempat tercemar limbah selama dua pekan, Situ Ciburuy sudah berangsur kembali normal.

Akibatnya, pencemaran dari limbah industri pencucian karung bekas dan limbah batu bara dari industri batako itu merusak ekosistem di perairan danau.

"Sebelumnya ikan-ikan di sini sampai pada mati, beberapa sumur warga juga tercemar. Terpaksa warga tidak bisa menggunakan air sumur untuk kebutuhan. Sekarang udah gak bau lagi, mulai bisa digunakan lagi," kata Wati.

Baca juga: Bak Toilet Raksasa, Situ Ciburuy Tampung Limbah dari Berbagai Industri

Wati menyampaikan, aktivitas masyarakat di sekitar Situ Ciburuy mulai hidup kembali sejak bau tidak sedap hilang.

Para pedagang jajanan mulai berani berjualan kembali di bantaran situ seperri sedia kala.

"Warga di sini sudah ada yang mulai berani menggunakan air untuk aktivitas. Kalau sore ada yang memanfaatkan untuk cuci mobil atau cuci motor," paparnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hujan Deras di Garut, Longsor Timpa 4 Rumah, 3 Orang Tertimbun

Hujan Deras di Garut, Longsor Timpa 4 Rumah, 3 Orang Tertimbun

Bandung
Nasib Pilu Anis Dibakar Suaminya Berujung Maut, 3 Minggu Derita Luka Bakar 89 Persen

Nasib Pilu Anis Dibakar Suaminya Berujung Maut, 3 Minggu Derita Luka Bakar 89 Persen

Bandung
Angin Puting Beliung Terbesar di Cimaung, Gemuruh Macam Suara Pesawat

Angin Puting Beliung Terbesar di Cimaung, Gemuruh Macam Suara Pesawat

Bandung
Belasan Pelaku UMKM Disabilitas Buka Sentra Kuliner di Lembang

Belasan Pelaku UMKM Disabilitas Buka Sentra Kuliner di Lembang

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Bandung
Rumah Rusak akibat Puting Beliung di Bandung Bertambah Jadi 65

Rumah Rusak akibat Puting Beliung di Bandung Bertambah Jadi 65

Bandung
Derita Penyintas Gempa Cianjur, Melahirkan di Tenda Darurat karena Tak Ada Uang

Derita Penyintas Gempa Cianjur, Melahirkan di Tenda Darurat karena Tak Ada Uang

Bandung
3 Pria Tertabrak Kereta Api di Bandung, 1 Tewas

3 Pria Tertabrak Kereta Api di Bandung, 1 Tewas

Bandung
Video Viral Ratusan Warga Geruduk Maling Motor di Balaidesa Setupatok Cirebon

Video Viral Ratusan Warga Geruduk Maling Motor di Balaidesa Setupatok Cirebon

Bandung
Diguyur Hujan, Tebing Setinggi 120 Meter Longsor Memutus Jalan di Bandung Barat

Diguyur Hujan, Tebing Setinggi 120 Meter Longsor Memutus Jalan di Bandung Barat

Bandung
Pj Bupati Bandung Barat Diperiksa Terkait Kasus Korupsi Pasar Cigasong Majalengka

Pj Bupati Bandung Barat Diperiksa Terkait Kasus Korupsi Pasar Cigasong Majalengka

Bandung
Cerita ODGJ di Indramayu, Dicerai Suami, Diperkosa Tetangga hingga Hamil

Cerita ODGJ di Indramayu, Dicerai Suami, Diperkosa Tetangga hingga Hamil

Bandung
Praktik Kawin Kontrak di Cianjur, Tarifnya Capai Rp 100 Juta, Targetnya Wisatawan Asal Timur Tengah

Praktik Kawin Kontrak di Cianjur, Tarifnya Capai Rp 100 Juta, Targetnya Wisatawan Asal Timur Tengah

Bandung
2 Anak Meninggal karena DBD di Karawang Selama Januari-April 2024

2 Anak Meninggal karena DBD di Karawang Selama Januari-April 2024

Bandung
BNPB: 2023 Terjadi 5.400 Bencana, Naik 52 Persen

BNPB: 2023 Terjadi 5.400 Bencana, Naik 52 Persen

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com