Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tahlil dan Tangis Iringi Pemakaman Rumli, Korban Kecelakaan Maut Ciamis

Kompas.com - 08/08/2022, 21:01 WIB
Reni Susanti

Editor

SUMEDANG, KOMPAS.com - "Laa ilaaha illa Allah", kalimat tahlil mengisi barisan pemikul keranda jenazah Muhammad Rumli (29), satu dari 8 korban meninggal kecelakaan maut Ciamis, Jawa Barat.

Tak hanya kalimat tahlil, tangisan pun mengiringi pemakaman Rumli.

Sedikitnya, puluhan warga mengantarkan jenazah ke pemakamannya di Dusun Sukaresmi Desa Tolengas, Kecamatan Tomo, Kabupaten Sumedang.

Baca juga: Kecelakaan Maut di Ciamis Tewaskan 8 Orang, Pikap yang Angkut 17 Orang Masuk Jurang

Dalam kondisi gelap selepas Magrib, mereka mengantarkan almarhum ke tempat peristirahatan terakhirnya.

Di area pemakaman, liang lahat sudah siap. Warga berkerumun, berdiri di bibir liang lahat, menyaksikan orang yang bertugas memakamkan jenazah.

Warga melepas kepergian Muhammad Rumli dengan penuh rasa sedih.

Rumli adalah satu di antara 8 korban meninggal dunia di Panjalu, Ciamis, Senin (8/8/2022) pagi.

Jenazah Muhammad Rumli (29) warga Desa Tolengas, Kecamatan Tomo, Kabupaten Sumedang tiba di rumah duka di Tolengas sekitar pukul 16.30 WIB, Senin.

Baca juga: 8 Orang Tewas Kecelakaan di Ciamis Diduga karena Pikap yang Ditumpangi Alami Rem Blong

Dikutip dari Tribunjabar.id, istrinya, Fitri Amelia dan anaknya Kinara Anindiya (6) juga meninggal dunia dalam peristiwa tersebut.

Rumli dimakamkan di TPU Sukaresmi, Tolengas, sementara jenazah istri dan anaknya dimakamkan di Desa Burujul Wetan, Kecamatan Jatiwangi, Kabupaten Majalengka.

Jenazah Rumli sendiri diantarkan menggunakan ambulans. Jenazah itu dibungkus di dalam kantung mayat berwarna oranye, kantung yang sering digunakan Tim SAR untuk evakuasi jenazah.

Kedatangan jenazah Rumli disambut isak tangis warga setempat, terlebih pihak keluarga. Rumli memang dikenal sebagai orang baik.

Baca juga: 8 Orang Tewas Kecelakaan di Ciamis adalah Rombongan Hajatan dari Majalengka

Pukul 18.15, jenazah Rumli disalatkan di sebuah masjid yang jaraknya sekitar 30 meter dari rumah duka.

Setelah itu, jasad Rumli dibawa ke kompleks pemakaman yang jaraknya ratusan meter dari masjid tempat jenazah disalatkan itu.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Korban Kecelakaan Maut di Panjalu Dimakamkan, Diiringi Isak Tangis Keluarga di Gelap Malam,

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com