Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kronologi Mahasiswa Unpad Asal Garut Tewas Ditusuk di Soreang, Pelaku Pakai Jaket Ojol

Kompas.com - 12/11/2022, 06:00 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - CAM (23), Mahasiswa Universitas Padjadjaran (Unpad), ditemukan bersimbah darah di rumahnya yang terletak di Komplek Gading Tetuka 2, Desa Ciluncat, Kecamatan Cangkuang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat (Jabar), pada Jumat (11/11/2022) sekitar pukul 09.00 WIB.

Sempat dilarikan ke rumah sakit (RS) Otto Iskandardinata (Otista), Soreang, Kabupaten Bandung, Jabar, namun nyawanya tak dapat tertolong.

Wakil Kepala Satuan Reserse Kriminal (Wakasatreskrim) Kepolisian Resor Kota (Polresta) Bandung, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Joko Prihatin pun telah membenarkan bahwa korban merupakan Mahasiswa Unpad angkatan 2018.

"Betul, dia (korban) merupakan mahasiswa Unpad," jelas Joko.

Baca juga: Pelaku Pembunuhan Mahasiswa Unpad di Soreang Masuk Rumah Korban Lewat Pintu Dapur

Berdasarkan penyelidikan Polresta Bandung, pelaku tampak dalam rekaman kamera Closed Circuit Television (CCTV) masuk ke dalam rumah korban melalui pintu belakang.

Dari rekaman itu terlihat juga bahwa pelaku mengenakan jaket ojek online (ojol) saat memasuki rumah korban.

Meski begitu, Joko mengatakan, pihaknya belum dapat memastikan pelaku memang benar berprofesi sebagai pengemudi ojol atau bukan.

"Yang jelas pakai jaket ojek online, terus helm ditutup. Pakai motor yang sudah teridentifikasi, yakni motor matic," kata Joko kepada Tribun Jabar, Jumat (11/11/2022).

"Pelaku masuk lewat pintu dapur," imbuhnya.

Joko mengungkapkan, dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP), polisi menemukan sebilah pisau yang diduga digunakan pelaku untuk menusuk korban.

Baca juga: Korban Pembunuhan di Soreang Ternyata Mahasiswa Unpad, Warga Garut

Dia pun memastikan bahwa tak ada unsur pencurian dalam peristiwa ini, sebab tidak ada barang korban yang hilang.

"Tidak. Kalau pencurian, tidak ada barang (milik korban) yang hilang sementara ini," jelasnya.

Sebelumnya, Kepala Kepolisian Resor Kota (Kapolresta) Bandung, Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) Kusworo Wibowo menyatakan bahwa korban masih berstatus mahasiswa yang berasal dari Kabupaten Garut, Jabar.

"Iya betul, korban merupakan pelajar atau mahasiswa, korban juga warga Kabupaten Garut, tepatnya di Desa Jayaraga, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Jabar," ujar Kusworo, Jumat (11/11/2022).

Baca juga: Diduga Cekcok, Pemuda Soreang Ditemukan Bersimbah Darah di Rumahnya

Dia menuturkan, tetangga korban, ANS (63), sempat mendengar korban berteriak meminta tolong.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

7 Orang Alami Pembacokan di Cicalengka, Pelaku Diduga Gerombolan Bermotor

7 Orang Alami Pembacokan di Cicalengka, Pelaku Diduga Gerombolan Bermotor

Bandung
Pelaku Mutilasi di Ciamis Ditahan di Sel Khusus, Ini Alasannya

Pelaku Mutilasi di Ciamis Ditahan di Sel Khusus, Ini Alasannya

Bandung
7 Pengguna Jalan di Cicalengka Jadi Korban Pembacokan OTK

7 Pengguna Jalan di Cicalengka Jadi Korban Pembacokan OTK

Bandung
Detik-detik Duel Maut Siswa SMP di Sukabumi, Satu Orang Meninggal

Detik-detik Duel Maut Siswa SMP di Sukabumi, Satu Orang Meninggal

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Menikmati Jalan Braga Bandung yang Tak Lagi Macet pada Akhir Pekan

Menikmati Jalan Braga Bandung yang Tak Lagi Macet pada Akhir Pekan

Bandung
Polisi Olah TKP Kasus Oknum Brimob yang Tabrak Warga sampai Tewas

Polisi Olah TKP Kasus Oknum Brimob yang Tabrak Warga sampai Tewas

Bandung
Kisruh Birokrat di Cianjur Berakhir Damai, Banjir Air Mata dan Saling Cium Tangan

Kisruh Birokrat di Cianjur Berakhir Damai, Banjir Air Mata dan Saling Cium Tangan

Bandung
Tak Kunjung Diambil, 158 Sepeda Motor Hasil Razia Polisi di Bandung 2 Tahun Terbengkalai

Tak Kunjung Diambil, 158 Sepeda Motor Hasil Razia Polisi di Bandung 2 Tahun Terbengkalai

Bandung
Bima Arya Tanggapi Peluang Berpasangan dengan Ridwan Kamil pada Pilkada Jabar 2024

Bima Arya Tanggapi Peluang Berpasangan dengan Ridwan Kamil pada Pilkada Jabar 2024

Bandung
Wisatawan Minta Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan Diperpanjang

Wisatawan Minta Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan Diperpanjang

Bandung
Gerindra Disebut Lirik Dedi Mulyadi untuk Pilkada Jabar 2024

Gerindra Disebut Lirik Dedi Mulyadi untuk Pilkada Jabar 2024

Bandung
Tangisan Pedih Anak Saat Ayah-Ibunya Tewas Tertabrak Kereta Api di Sukabumi

Tangisan Pedih Anak Saat Ayah-Ibunya Tewas Tertabrak Kereta Api di Sukabumi

Bandung
Bima Arya: Saya Siap Maju Pilkada Jabar 2024

Bima Arya: Saya Siap Maju Pilkada Jabar 2024

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com