Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tradisi Kawin Tebu, Cirebon Ungkapan Sukacita Petani Sambut Musim Giling

Kompas.com - 10/05/2023, 12:36 WIB
Muhamad Syahri Romdhon,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

CIREBON, KOMPAS.com – Sejumlah masyarakat dan petani tebu di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, menggelar tradisi kawin tebu di Pabrik Gula Tersana Baru, pada Rabu (10/5/2023) pagi.

Mereka mengarak indung tebu, pasangan mempelai tebu pria dan wanita, serta belasan tebu pengiring dari areal perkebunan tebu ke pabrik gula.

Tradisi kawin tebu merupakan simbol sukacita masyarakat menyambut datangnya musim giling.

Baca juga: Pegiat Lingkungan Nyaris Dikeroyok Petani Tebu, Acara Penghijauan Hutan Gundul di Blitar Batal

Suasana kemeriahan prosesi tradisi kawin tebu di Desa Babakan, Kecamatan Babakan, Kabupaten Cirebon.

Sebagian masyarakat serta para petani ini, mengarak rombongan kawin tebu dari areal perkebunan tebu ke pabrik gula tersana baru.

Tradisi unik ini menjadi perhatian banyak masyarakat. Pasalnya, para petani menghias tebu layaknya prosesi pernikahan manusia.

Para petani tebu menggelar tradisi kawin tebu di wilayah Pabrik Gula Tersana Baru Desa Babakan Kecamatan Babakan Kabupaten Cirebon Jawa Barat, Rabu (10/5/2023).MUHAMAD SYAHRI ROMDHON Para petani tebu menggelar tradisi kawin tebu di wilayah Pabrik Gula Tersana Baru Desa Babakan Kecamatan Babakan Kabupaten Cirebon Jawa Barat, Rabu (10/5/2023).
Para petani menghias indung tebu atau orang tua dari seluruh tebu dengan hiasan merah putih di bagian atas atau kepala.

Mereka juga menghias tebu mempelai pria dengan pakaian jas hitam lengkap dengan dasinya.

Sementara tebu mempelai wanita dihias dengan kebaya gaun pernikahan. Sebagai penanda, petani mengenakan topeng berkarakter pria dan wanita di tiap mempelai.

Baca juga: Cerita Petani Tebu Beralih Menanam Porang, dari Omzet Rp 9 Juta Kini Rp 100 Juta

Tidak hanya tiga batang pohon tebu itu yang dihias. Para petani juga melengkapi iring-iringan rombongan kawin tebu dengan belasan keluarga dan para saksi batang tebu.

Kesemuanya dihias menggunakan helai janur kuning yang selalu digunakan dalam prosesi pernikahan.

Para petani bersama masyarakat mengarak dan mengiring rombongan kawin tebu hingga masuk area Pabrik Gula Tersana Baru.

Namun, kemeriahan seketika pecah saat para petani tebu menyebar uang ke langit. Sontak sebagian warga di lokasi langsung saling berebut untuk mendapatkan uang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mengenang Teknisi Pesawat Jatuh di BSD, Keluarga: Saya Bersaksi Almarhum Sosok yang Baik

Mengenang Teknisi Pesawat Jatuh di BSD, Keluarga: Saya Bersaksi Almarhum Sosok yang Baik

Bandung
Libur Waisak, PT KAI Tambah Perjalanan Bandung ke Solo dan Jakarta

Libur Waisak, PT KAI Tambah Perjalanan Bandung ke Solo dan Jakarta

Bandung
PKS dan Nasdem Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bandung 2024

PKS dan Nasdem Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Kantor dan Rumah Sekda Karawang Digeledah Terkait Korupsi, 2 Dus Berkas Disita

Kantor dan Rumah Sekda Karawang Digeledah Terkait Korupsi, 2 Dus Berkas Disita

Bandung
Heboh Pungli, Dishub dan Satpol PP Bandung Kaji Aturan Jukir Liar

Heboh Pungli, Dishub dan Satpol PP Bandung Kaji Aturan Jukir Liar

Bandung
Kejati Jabar Geledah Kantor Pemkab Karawang Terkait Dugaan Korupsi 'Tukar Guling' Aset

Kejati Jabar Geledah Kantor Pemkab Karawang Terkait Dugaan Korupsi "Tukar Guling" Aset

Bandung
Flyover Ciroyom Diprotes Warga, Satlantas Polrestabes Bandung Bersuara

Flyover Ciroyom Diprotes Warga, Satlantas Polrestabes Bandung Bersuara

Bandung
Tipikor Tukar Menukar Lahan, Jaksa Geledah Kantor Pemkab Karawang

Tipikor Tukar Menukar Lahan, Jaksa Geledah Kantor Pemkab Karawang

Bandung
Suasana Haru Iringi Pemakaman Farid Ahmad di Bandung Barat

Suasana Haru Iringi Pemakaman Farid Ahmad di Bandung Barat

Bandung
Mobil Ngebut Tabrak Gerobak Kupat Tahu di Bandung, Terguling Saat Mau Kabur

Mobil Ngebut Tabrak Gerobak Kupat Tahu di Bandung, Terguling Saat Mau Kabur

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Bandung
Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Bandung
Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com