Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mayat Pria Terikat Lakban Ditemukan Terkunci Dalam Kontrakan di Bogor

Kompas.com - 17/01/2024, 05:50 WIB
Afdhalul Ikhsan,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

 

BOGOR, KOMPAS.com -Polisi menemukan mayat pria dengan kondisi terbungkus sarung dan terikat lakban hitam di Desa Cikeas Udik, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Jasad itu ditemukan terkunci dari dalam kontrakannya.

Kasat Reskrim Polres Bogor AKP Teguh Kumara mengatakan, jasad pria tersebut ditemukan berada di dalam tepatnya dengan kondisi meringkuk dan terikat lakban.

"Yang jelas fakta kami temukan bahwa memang keadaan rumah kontrakan tersebut terkunci dari dalam," kata Teguh kepada wartawan, Selasa (16/1/2024).

Baca juga: Kasus Mayat Terikat Lakban di Sukabumi, Pria Misterius Sempat Ngobrol dengan Ketua RT

Namun sampai dengan saat ini polisi belum bisa mengungkap penyebab kematian pria bernama Kamal tersebut.

Pasalnya, saat ini masih sedang dilakukan proses otopsi oleh tim dokter dari RS Polri Kramatjati, Jakarta Timur.

"Untuk penyebab pasti kematiannya, kami sedang berkoordinasi dengan pihak RS Polri Kramatjati, Jakarta Timur untuk dilakukan visum luar dulu," ujarnya.

Untuk kondisi saat ditemukan, sambung dia, celana sudah terbuka dan dalam keadaan jongkok, meringkuk dengan terbungkus sarung dan ikatan lakban di kepalanya.

Dia menyebut tidak ada barang hilang berdasarkan informasi yang didapat dari kerabat korban yang tadi hadir olah TKP di lokasi.

"Bahkan HP, dompet masih ada di sana. (dugaan awalnya korban pembunuhan ?) dugaan awal kami belum bisa memastikan, tapi yang jelas kami juga menemukan ada ikatan lakban masih utuh di situ," ungkapnya.

Baca juga: Mayat Terikat di Lebak Korban Pembunuhan, Pelakunya Siswa SD dan SMP

Menurut Teguh, korban tinggal seorang diri di rumah kontrakan tersebut sejak beberapa lama ini.

Dia juga merupakan salah satu seorang pegawai toko bangunan yang berada di sekitar lokasi.

Berdasarkan keterangan dari keluarga bahwa selama ini tidak ada riwayat penyakit dari korban.

"Informasinya dia tinggal sendiri. Sedangkan keluarga kebetulan ada di Jakarta," ujarnya.

Barang bukti yang sudah diamankan saat olah TKP, ada sampel lakban yang diduga digunakan untuk mengikat di bagian kepala. Ada 1 tas tali beserta satu besi Letter S di samping kasur.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com