Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marak APK Dipasang di Luar Zonasi, Siapa Berwenang Menertibkan?

Kompas.com - 24/01/2024, 14:46 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Ratusan alat peraga kampanye (APK) dari peserta kampanye terpasang di pintu keluar Tol Soreang-Pasirkoja (Soroja).

Mulai dari poster, spanduk, bendera serta jenis lainnya berjejer di sepanjang jalan pintu tol Soroja.

APK tersebut lebih banyak dipasang di jalan raya menuju Komplek Pemerintah Kabupaten Bandung.

Lantas, siapa yang berwenang menertibkannya?

Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bandung Kahpiana mengatakan sudah memberikan rekomendasi terkait APK yang dipasang di luar zonasi, dan sudah disepakati.

"Kami sudah rekomendasi ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bandung terkait APK yang di luar zonasi, sebagaimana Keputusan KPU Nomor 858, itu ada sekitar 4.300 APK," kata Kahpiana, Rabu (24/1/2024).

Baca juga: Bawaslu Kota Bogor: Penertiban APK Dilakukan Serentak di 6 Kecamatan

Tidak hanya di pintu keluar Tol Saroja, ia mengatakan, APK yang dipasang di luar zona tersebut tersebar juga di 31 Kecamatan yang ada di Kabupaten Bandung.

Menurut dia, pintu keluar Tol Saroja bukan zona pemasangan APK. Hal itu, kata dia, sudah disampaikan dalam bentuk rekomendasi ke KPU Kabupaten Bandung.

"Memang gerbang tol keluar Soroja di Soreang, bukan zona pemasangan APK. Ada juga zonanya di Jalan Citaliktik," kata dia.

Ia membenarkan jika sebagian besar APK yang dipasang di luar zonasi tak sedikit yang di pasang di taman atau ditempel di pohon.

"Saat rakor dengan Satpol PP, Disperkimtan (Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan) menyampaikan keberatan, taman itu di Disperkimtan."

"Ada juga komplain dari Jasamarga. Kami sampaikan agar segera ditertibkan," kata Kahpiana.

Bawaslu, KPU, atau parpol?

Menurut dia, Bawaslu bisa saja melakukan tindakan tegas, apabila KPU sama-sama tegas. Namun saat ini, kata dia, KPU hanya bisa melakukan rekomendasi kepada partai.

"Rekomendasi kami ke KPU mengeluarkan surat keputusan kepada parpol untuk menertibkan dalam batas waktu. Jika tidak, maka akan ditertibkan," tutur dia.

Baca juga: Bawaslu Jaktim: Penertiban APK yang Melanggar Aturan Dilakukan Selama Sepekan

Ketua KPU Kabupaten Bandung Syam Zamiat pun mengaku telah menerima surat rekomendasi dari Bawaslu terkait APK yang dipasang di luar zonasi.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kumpay Waterpark di Subang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kumpay Waterpark di Subang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Cerita Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Cianjur, Diawali Gemuruh hingga Rumah-rumah Ambruk

Cerita Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Cianjur, Diawali Gemuruh hingga Rumah-rumah Ambruk

Bandung
Kurir 1 Kg Sabu Disergap Polisi di Pintu Tol Kertajati

Kurir 1 Kg Sabu Disergap Polisi di Pintu Tol Kertajati

Bandung
PDI-P Buka Penjaringan untuk Pilkada Kota Bandung 2024

PDI-P Buka Penjaringan untuk Pilkada Kota Bandung 2024

Bandung
Tanah Bergerak di Cianjur, Kampung Ditinggalkan, Puing Reruntuhan mulai Dibersihkan

Tanah Bergerak di Cianjur, Kampung Ditinggalkan, Puing Reruntuhan mulai Dibersihkan

Bandung
Polda Jabar Bakal Telusuri Oknum Polisi Pengintimidasi Saksi Pembunuhan di Subang

Polda Jabar Bakal Telusuri Oknum Polisi Pengintimidasi Saksi Pembunuhan di Subang

Bandung
Majalaya Waterpark di Bandung: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Majalaya Waterpark di Bandung: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Dianggap Tak Sesuai Harapan, Car Free Day Gedung Sate Dievaluasi

Dianggap Tak Sesuai Harapan, Car Free Day Gedung Sate Dievaluasi

Bandung
Pulang Antar Ikan dari Pasar, Dua Pelajar Tiba-tiba Dihentikan Penembak Misterius di Bandung

Pulang Antar Ikan dari Pasar, Dua Pelajar Tiba-tiba Dihentikan Penembak Misterius di Bandung

Bandung
OTK Lepaskan 4 Tembakan di Bandung, Pelaku Diduga Pakai 'Airsoft Gun'

OTK Lepaskan 4 Tembakan di Bandung, Pelaku Diduga Pakai "Airsoft Gun"

Bandung
Petani Tertimbun Longsor di Bandung Barat Belum Ditemukan

Petani Tertimbun Longsor di Bandung Barat Belum Ditemukan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Bandung
Pergerakan Tanah di Cianjur, Puluhan Rumah Rusak, Sekampung Diungsikan

Pergerakan Tanah di Cianjur, Puluhan Rumah Rusak, Sekampung Diungsikan

Bandung
Polisi Buru Penembak Misterius di Bandung, Warga Dengar 4 Kali Tembakan

Polisi Buru Penembak Misterius di Bandung, Warga Dengar 4 Kali Tembakan

Bandung
Nostalgia Bandung Tempo Dulu, Bey Sambut Baik Braga Bebas Kendaraan

Nostalgia Bandung Tempo Dulu, Bey Sambut Baik Braga Bebas Kendaraan

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com