Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiap Kecamatan di Kota Bandung Sediakan Tempat Isolasi, Ini Syarat bagi Pasien

Kompas.com - 27/01/2022, 19:36 WIB
Putra Prima Perdana,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengatakan, seluruh kecamatan di Kota Bandung, Jawa Barat, dipastikan telah menyiapkan ruang isolasi mandiri untuk warga yang positif terpapar Covid-19, baik varian Omicron atau bukan.

"30 Kecamatan sudah siap. Tapi mudah-mudahan enggak dipakai," kata Yana di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukencana, Kota Bandung, Kamis (27/1/2022).

Baca juga: Waspada Covid-19 Varian Omicron, Pemkot Bandung Siapkan Ruang Isolasi di Tiap Kecamatan

Yana mengatakan, warga Kota Bandung yang terpaksa harus masuk ruang isolasi mandiri di Kecamatan akan mendapatkan sejumlah fasilitas medis seperti pemeriksaan rutin.

"Obat pasti, kemungkinan juga kita berikan makanan," kata Yana.

Meski demikian, pasien yang akan menjalani isolasi di tiap fasilitas kecamatan harus mendapat asesmen terlebih dahulu.

Pasien Covid-19 yang akan menjalani karantina di fasilitas isolasi mandiri di kewilayahan, harus terlebih dahulu mendapatkan rekomendasi dari pihak Puskesmas setempat.

"Rekomendasi berdasarkan hasil pemeriksaan puskesmas. Kemudian nanti koordinasi dengan Satgas penanganan Covid-19 kecamatan. Mereka nanti menentukan isolasi di mana," ucap Yana.

Baca juga: Mal Pelayanan Publik di Kota Bandung Sediakan Gerai Akad Nikah

Yana mengatakan, penyediaan ruang isolasi mandiri di kewilayahan bertujuan sebagai langkah antisipasi lonjakan pasien Covid-19, terutama akibat varian Omicron di rumah sakit.

"Harus diisolasi dan sebisa mungkin jangan (isolasi mandiri) di rumah," kata dia.

Menurut Yana, gejala ringan yang ditimbulkan oleh varian Omicron menjadi alasan lain, mengapa Pemkot menyediakan ruang isolasi mandiri di kewilayahan.

Dengan demikian, diharapkan ruang isolasi dapat memutus mata rantai penularan.

"Berdasarkan informasi dari pusat, Omicron ini bergejala ringan. Ini juga karena proses vaksin. Yang 6 orang warga Kota Bandung itu, ada yang sudah 2 kali vaksin, ada yang sudah 3 kali vaksin. Semua sudah 2 kali vaksin rata-rata, makanya gejalanya ringan. Isolasi mandiri di kewilayaan ini supaya enggak membebani rumah sakit," kata Yana.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelaku Mutilasi di Ciamis Ditahan di Sel Khusus, Ini Alasannya

Pelaku Mutilasi di Ciamis Ditahan di Sel Khusus, Ini Alasannya

Bandung
7 Pengguna Jalan di Cicalengka Jadi Korban Pembacokan OTK

7 Pengguna Jalan di Cicalengka Jadi Korban Pembacokan OTK

Bandung
Detik-detik Duel Maut Siswa SMP di Sukabumi, Satu Orang Meninggal

Detik-detik Duel Maut Siswa SMP di Sukabumi, Satu Orang Meninggal

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Menikmati Jalan Braga Bandung yang Tak Lagi Macet pada Akhir Pekan

Menikmati Jalan Braga Bandung yang Tak Lagi Macet pada Akhir Pekan

Bandung
Polisi Olah TKP Kasus Oknum Brimob yang Tabrak Warga sampai Tewas

Polisi Olah TKP Kasus Oknum Brimob yang Tabrak Warga sampai Tewas

Bandung
Kisruh Birokrat di Cianjur Berakhir Damai, Banjir Air Mata dan Saling Cium Tangan

Kisruh Birokrat di Cianjur Berakhir Damai, Banjir Air Mata dan Saling Cium Tangan

Bandung
Tak Kunjung Diambil, 158 Sepeda Motor Hasil Razia Polisi di Bandung 2 Tahun Terbengkalai

Tak Kunjung Diambil, 158 Sepeda Motor Hasil Razia Polisi di Bandung 2 Tahun Terbengkalai

Bandung
Bima Arya Tanggapi Peluang Berpasangan dengan Ridwan Kamil pada Pilkada Jabar 2024

Bima Arya Tanggapi Peluang Berpasangan dengan Ridwan Kamil pada Pilkada Jabar 2024

Bandung
Wisatawan Minta Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan Diperpanjang

Wisatawan Minta Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan Diperpanjang

Bandung
Gerindra Disebut Lirik Dedi Mulyadi untuk Pilkada Jabar 2024

Gerindra Disebut Lirik Dedi Mulyadi untuk Pilkada Jabar 2024

Bandung
Tangisan Pedih Anak Saat Ayah-Ibunya Tewas Tertabrak Kereta Api di Sukabumi

Tangisan Pedih Anak Saat Ayah-Ibunya Tewas Tertabrak Kereta Api di Sukabumi

Bandung
Bima Arya: Saya Siap Maju Pilkada Jabar 2024

Bima Arya: Saya Siap Maju Pilkada Jabar 2024

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com