SUKABUMI, KOMPAS.com - Lima warga Kecamatan Surade, Sukabumi, Jawa Barat dilaporkan sempat berjumpa dengan binatang buas yang diduga harimau jawa.
Perjumpaan tiga pemuda dan dua pemudi dengan harimau tersebut terjadi di jalan desa wilayah Desa Cipeundeuy pada Minggu (18/8/2019) sekitar pukul 23.30 WIB.
Peristiwa ini sudah diketahui Dinas Kehutanan Provinsi Jawa Barat dan Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Jawa Barat.
"Ya waktu itu malam hari kami pulang main dari Surade, di lokasi ini saya berjumpa dengan harimau," ungkap seorang pemuda Ripi Yanur Fajar (24) kepada Kompas.com saat menujukkan lokasi perjumpaan dengan harimau di Desa Cipeundeuy, Kamis (19/5/2022).
Baca juga: Warga di Sukabumi Bertemu Hewan Diduga Harimau Jawa, Balai Besar KSDA Teliti Sampel Rambut
Ripi menjelaskan, malam itu dia hendak pulang ke rumah menggunakan sepeda motor seorang diri, sementara empat temannya menumpang mobil jenis Suzuki Escudo.
Beberapa meter sebelum kejadian, Ripi mengaku mendengar bunyi berisik dari kebun yang terletak di sebelah kiri jalan.
Menurut Ripi, bunyinya mirip binatang sedang berlari dan menginjak dedaunan kering.
Dia langsung memperlambat laju motor dan sempat mengerem karena ada binatang yang melompati pagar hingga mengenai kaca spion motor sebelah kiri.
Kepala kaca spion sepeda motornya pun lepas dari batang spion dan terjatuh.
"Awalnya saya curiga babi. Karena takut diseruduk saya mengerem motor. Namun bukannya babi, ternyata yang lompat itu harimau," jelas alumni SMK jurusan otomotif itu.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.