Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Hengky Kurniawan, Resmi Dilantik Jadi Bupati Bandung Barat

Kompas.com - Diperbarui 07/11/2022, 18:07 WIB
Maya Citra Rosa

Editor

KOMPAS.com - Hengky Kurniawan resmi dilantik menjadi Bupati Bandung Barat menyambung masa jabatan hingga 2023 mendatang.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil melantik Hengky Kurniawan setelah sempat menjabat sebagai Pelaksana Tugas Bupati Bandung Barat, menggantikan Aa Umbara yang ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Perjalanan karir Hengky Kurniawan cukup panjang, mulai dari dulunya kerap muncul di TV hingga menjadi Bupati Bandung Barat.

Namun tidak banyak yang mengetahui, Hengky berasal dari keluarga sederhana hingga menjadi politisi.

Hengky Kurniawan kelahiran 21 Oktober 1982 mengakui bukan lahir dari keluarga yang mampu.

Pernah berjualan dan jadi pemulung

Baca juga: Lantik Hengky Kurniawan Jadi Bupati Bandung Barat, Ridwan Kamil Ingatkan Kasus Aa Umbara

Dia bercerita, ayahnya Leo Medhi Purwanto bekerja sebagai sopir angkot, dan tinggal di rumah sederhana warisan sang nenek.

“Saya bukan dari keluarga mampu, Mbak. Ayah saya sopir angkot,” ujar Hengky, dikutip dari Kompas.com.

Sejak kelas 1 SD, dia sudah berjualan makanan ringan di sekolah, hingga saat SMP, Hengky juga mulai menjadi pemulung di sekitar gedung serbaguna.

Dia sering memungut plastik dan kardus pada akhir pekan, saat ada acara pernikahan di gedung tersebut, kemudian dijual.

“Rumah saya dekat Gedung Pemuda, gedung serbaguna yang besar. Dalam seminggu suka ada tiga kali acara. Apalagi pas weekend banyak orang berada menikah di sana,” ucapnya.

Lika-liku menjadi artis

Tidak hanya itu, cerita Hengky saat masuk dunia entertainment juga cukup berliku.

Hengky pernah diminta ikut casting oleh salah satu production house (PH), dan diterima menjadi bintang iklan hingga akhirnya merambah ke dunia sinetron.

Nama Hengky Kurniawan pun melejit lewat beberapa sinetron dan film di tahun 2000-an.

Setelah 10 tahun di dunia entertainment, ia pun mulai membuat PH patungan dengan sejumlah artis seperti Angel Karamoy, Raffi Ahmad, Lucky Hakim, dan Irwansyah. Mereka memproduksi FTV untuk sejumlah TV.

Kecintaan pada dunia politik

Baca juga: Hengky Kurniawan Diusulkan Jadi Bupati Bandung Barat Definitif, Janji Politik Jadi Pekerjaan Rumah

Latar belakang pendidikan sarjana politik dan keluarga yang aktif di dunia politik, membuat Hengky mulai tertarik untuk terjun menjadi anggota partai politik.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kisruh Birokrat di Cianjur, Bupati, Sekda, dan Kadis Sepakat Islah

Kisruh Birokrat di Cianjur, Bupati, Sekda, dan Kadis Sepakat Islah

Bandung
Kondisi Asrama Haji di Indramayu: Berdebu, Kondisi Air Payau

Kondisi Asrama Haji di Indramayu: Berdebu, Kondisi Air Payau

Bandung
Pergeseran Tanah di Ciwidey Bandung, 4 Rumah Rusak

Pergeseran Tanah di Ciwidey Bandung, 4 Rumah Rusak

Bandung
Berangkat Sekolah, Siswi SD di Bone Tewas Terseret Arus Banjir, Terjebak di Gorong-gorong Irigasi

Berangkat Sekolah, Siswi SD di Bone Tewas Terseret Arus Banjir, Terjebak di Gorong-gorong Irigasi

Bandung
Oknum Prajurit TNI Aniaya Sopir Catering, Berakhir Damai dan Korban Minta Maaf

Oknum Prajurit TNI Aniaya Sopir Catering, Berakhir Damai dan Korban Minta Maaf

Bandung
Kasus Pembunuhan di Karawang, Pelaku Diduga Jadikan Istri Sebagai Pekerja Seks Sebelum Cerai

Kasus Pembunuhan di Karawang, Pelaku Diduga Jadikan Istri Sebagai Pekerja Seks Sebelum Cerai

Bandung
Cerita Asep 'Lampu', Relawan Tagana yang Bantu Kelistrikan di Lokasi Bencana hingga Hajatan

Cerita Asep "Lampu", Relawan Tagana yang Bantu Kelistrikan di Lokasi Bencana hingga Hajatan

Bandung
Pelaku Mutilasi di Ciamis Sempat Tawarkan Daging Korban ke Warga

Pelaku Mutilasi di Ciamis Sempat Tawarkan Daging Korban ke Warga

Bandung
Korban Mutilasi di Ciamis Dieksekusi Saat Pergi ke Pengajian

Korban Mutilasi di Ciamis Dieksekusi Saat Pergi ke Pengajian

Bandung
Suami Bunuh Istri di Ciamis, Korban Dimutilasi

Suami Bunuh Istri di Ciamis, Korban Dimutilasi

Bandung
Jambret Telan Gelang Emas Curian Saat Aksinya Tepergok Warga

Jambret Telan Gelang Emas Curian Saat Aksinya Tepergok Warga

Bandung
Bey Machmudin Sidak Kesiapan BIJB Kertajati Jelang Musim Haji

Bey Machmudin Sidak Kesiapan BIJB Kertajati Jelang Musim Haji

Bandung
Ibu dan Anak di Ciamis Dianiaya Tetangga, Satu Orang Tewas

Ibu dan Anak di Ciamis Dianiaya Tetangga, Satu Orang Tewas

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Cerita Relawan Tagana, Tak Pandang Jumlah 'Tali Asih' sebagai Hambatan

Cerita Relawan Tagana, Tak Pandang Jumlah "Tali Asih" sebagai Hambatan

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com