Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditanya Soal Rencana Pertemuan dengan SBY, Anas Urbaningrum: Tunggu Mimpi Dulu

Kompas.com - 10/07/2023, 14:12 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - Mantan Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat, Anas Urbaningrum, resmi bebas usai menjalani cuti menjelang bebas (CMB) selama tiga bulan.

Anas bersama para pendukungnya pun mendatangi Bapas Bandung yang berada di Kecamatan Kiaracondong, Kota Bandung, Jawa Barat, pada Senin (10/7/2023) pagi, untuk mengambil surat bebas murninya.

Anas mengatakan, selama menjalani CMB, dia tak dapat beraktivitas dengan bebas lantaran wajib lapor dan menaati semua peraturan yang masih mengikatnya.

"Jadi insyaallah ini menjadi awal diri saya untuk melakukan tugas-tugas pribadi dan juga tugas publik di masa mendatang," kata Anas, dikutip dari TribunJabar.id, Senin (10/7/2023).

Baca juga: Anas Urbaningrum: Habitat Saya di Politik, ibarat Ikan, Kolam Saya di Situ

"Kalau tiga bulan yang lalu itu masih bebas sementara lewat program CMB. Hari ini sudah bebas sepenuhnya. Jadi, dengan bebas sepenuhnya insyaallah langkah-langkah saya tidak ada beban hambatan lagi," sambungnya.

Kembali terjun ke politik

Usai bebas murni, Anas mengaku akan kembali terjun ke dunia politik, karena selama ini lingkungannya sangat dekat dengan urusan tersebut.

"Ibarat kolam, saya itu kolam politik. Insyaallah saya akan masuk ke kolam itu lagi. Seperti apa? Tunggu saja, tidak boleh disampaikan di Bapas," ujar Anas.

Saat ditanya soal adakah rencana bertemu dengan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Anas tak memberikan kepastian.

Baca juga: Anas Urbaningrum Bertemu Bupati Purworejo, Bahas soal Politik

"Tunggu mimpi dulu. Prinsipnya saya akan melakukan, insyaallah hal-hal yang baik. Hal-hal yang lebih baik dalam konteks pribadi maupun kepentingan publik. Itu yang menjadi pegangan saya," ucap Anas.

"Sehingga apa yang saya lakukan nanti ada faedah, guna, dan manfaatnya," tandasnya.

Sebelumnya, Anas Urbaningrum terjerat kasus korupsi pembangunan Pusat Pelatihan, Pendidikan, dan Sekolah Olahraga Nasional Hambalang, serta tindak pidana pencucian uang. Atas perbuatannya, Anas harus menjalani hukuman penjara selama 8 tahun.

Anas pun memperoleh CMB dari Lapas Sukamiskin Bandung pada April 2023.

Pembimbing Kemasyarakatan (PK) Bapas Bandung, Budiana menyampaikan, masa CMB Anas telah berakhir pada Minggu (9/7/2023).

"Beliau berakhirnya kemarin tanggal 9 (Juli 2023), tapi karena kemarin hari Minggu, maka pemberian surat keterangan masa berakhir diberikan hari ini," pungkas Budiana.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kisah Tragis Vina Cirebon dan Kebrutalan Geng Motor Rekayasa Kematian

Kisah Tragis Vina Cirebon dan Kebrutalan Geng Motor Rekayasa Kematian

Bandung
2 Pembunuh Wanita dalam Karung di Cirebon Ditangkap, Korban Sempat Diperkosa

2 Pembunuh Wanita dalam Karung di Cirebon Ditangkap, Korban Sempat Diperkosa

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Bandung
Partai Nasdem Tak Terima Pendaftaran Calon Walkot Bandung Selain Kader

Partai Nasdem Tak Terima Pendaftaran Calon Walkot Bandung Selain Kader

Bandung
Omzet Batik Chanting Khas Lebak Kembali Normal, Rp 250 Juta Per Bulan

Omzet Batik Chanting Khas Lebak Kembali Normal, Rp 250 Juta Per Bulan

Bandung
Pencurian Saat Syukuran di Bandung, Pelaku Beraksi Saat Pura-pura ke Toilet

Pencurian Saat Syukuran di Bandung, Pelaku Beraksi Saat Pura-pura ke Toilet

Bandung
Barusen Hills di Bandung: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Barusen Hills di Bandung: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Kisah Penjual Cilok, Keliling Bersihkan Toilet Masjid secara Sukarela

Kisah Penjual Cilok, Keliling Bersihkan Toilet Masjid secara Sukarela

Bandung
Pembunuhan Kakek Alex di Garut oleh Anggota Geng Motor, Jasad Korban Ditemukan dalam Kondisi Mengenaskan

Pembunuhan Kakek Alex di Garut oleh Anggota Geng Motor, Jasad Korban Ditemukan dalam Kondisi Mengenaskan

Bandung
3 Pencuri Rel KA di Garut Ditangkap, 1 Kabur

3 Pencuri Rel KA di Garut Ditangkap, 1 Kabur

Bandung
Kronologi Pembunuhan Gadis di Kamar Kos, Pelaku Dijerat Pasal Berlapis

Kronologi Pembunuhan Gadis di Kamar Kos, Pelaku Dijerat Pasal Berlapis

Bandung
Atasi Sampah di 4 Daerah, Operasional TPPAS Lulut Nambo Dipercepat

Atasi Sampah di 4 Daerah, Operasional TPPAS Lulut Nambo Dipercepat

Bandung
Viral, Pencurian Bermodus Pura-pura Jadi Tamu Syukuran Pengajian di Kota Bandung

Viral, Pencurian Bermodus Pura-pura Jadi Tamu Syukuran Pengajian di Kota Bandung

Bandung
Diungkap, Motif Pembunuhan Gadis di Kamar Kos soal Uang Kencan

Diungkap, Motif Pembunuhan Gadis di Kamar Kos soal Uang Kencan

Bandung
Kebakaran Landa Penampungan Limbah Plastik di Kawasan Industri Panyileukan Bandung

Kebakaran Landa Penampungan Limbah Plastik di Kawasan Industri Panyileukan Bandung

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com