Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BMKG Paparkan Bedanya Puting Beliung Rancaekek dengan Tornado di Amerika Serikat

Kompas.com - 23/02/2024, 19:28 WIB
Aam Aminullah,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

SUMEDANG, KOMPAS.com- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memastikan, angin kencang yang menerjang wilayah perbatasan Kabupaten Sumedang-Bandung bukan tornado, melainkan puting beliung.

Kepala BMKG Kota Bandung Teguh Rahayu mengatakan, terdapat banyak perbedaan antara angin kencang yang terjadi dalam wilayah perbatasan antarkabupaten di Jawa Barat ini dengan tornado di wilayah Amerika Serikat.

"Secara visual kejadiannya hampir sama (puting beliung dan tornado), angin berputar dengan kecepatan tinggi yang berdampak merusak, hampir sama dilihat dari definisinya," ujar Ayyu sapaan Teguh Rahayu kepada sejumlah wartawan di Gedung Negara Sumedang, Jumat (23/2/2022) sore.

Baca juga: Mengenal Fenomena Puting Beliung dan Tornado, Apakah Berbeda?

Ayyu menuturkan, meski memiliki definisi yang hampir sama. 

Namun, sangat terlihat kontras perbedaan antara tornado dengan puting beliung yang menerjang wilayah perbatasan Sumedang-Bandung ini.

"Tornado terjadi di Amerika Serikat, biasanya itu terjadi di lintang tinggi, sedangkan kita (Indonesia) di wilayah tropis. Dan Tornado itu ada skala dan kriterianya," tutur Ayyu.

Ayyu menyebutkan, skala dan kriteria tersebut mencakup tiga hal yaitu kecepatan angin, impact, dan durasi waktunya.

"Kemarin kita gunakan alat, dan alat itu tidak bisa bohong, kita bicara dengan data, fakta. Kecepatan angin yang kita data kemarin adalah 36,8 kilometer per jam. Sedangkan Tornado itu kecepatannya di atas 70 kilometer per jam. Bahkan, bisa mencapai ratusan (kilometer per jam)," sebut Ayyu.

Ayu mengatakan, selain dari kecepatan angin, dampak yang ditimbulkan dari angin kecang di perbatasan Sumedang-Bandung ini hanya mencakup 5 kilometer.

"Impact kemarin kalau kita bentangkan tidak lebih dari 5 kilometer, sedangkan tornado impact-nya itu pasti di atas 10 kilometer bahkan bisa ratusan kilometer," ujar Ayyu.

Baca juga: BMKG Jelaskan Angin Kencang di Rancaekek Masuk Kategori Puting Beliung, Bukan Tornado

Kemudian dari skala durasi, Tornado bisa berlangsung hingga lebih dari 10-15 menit.

"Tapi yang terjadi kemarin tidak sampai 5 menit. Jadi, dari tiga hal ini sudah bisa dipastikan itu angin puting beliung, dan di Indonesia, di BNPB sendiri tidak mencatat itu adanya istilah Tornado," kata Ayyu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Bandung
Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Bandung
Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Bandung
Cerita Warga Saat Polisi Gerebek Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel Mesin di Bogor

Cerita Warga Saat Polisi Gerebek Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel Mesin di Bogor

Bandung
PKS Rekomendasikan Asep Mulyadi dan Istri Oded Maju Pilkada Bandung

PKS Rekomendasikan Asep Mulyadi dan Istri Oded Maju Pilkada Bandung

Bandung
2 Pengamen Ditemukan Tewas di Perkebunan Teh Malabar Bandung

2 Pengamen Ditemukan Tewas di Perkebunan Teh Malabar Bandung

Bandung
Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel di Perkampungan Bogor, Polisi Temukan 1,2 Juta Pil PCC

Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel di Perkampungan Bogor, Polisi Temukan 1,2 Juta Pil PCC

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Pabrik Narkoba di Bogor Digerebek Polisi, Pak RT Kaget: Dia Izinnya Buka Bengkel

Pabrik Narkoba di Bogor Digerebek Polisi, Pak RT Kaget: Dia Izinnya Buka Bengkel

Bandung
Tanah Longsor Terjang Komplek Pesantren di Sukabumi, Penjaga Keamanan Tewas

Tanah Longsor Terjang Komplek Pesantren di Sukabumi, Penjaga Keamanan Tewas

Bandung
Terjadi Lagi, Truk Tambang Tabrak Warung di Parung Panjang Bogor

Terjadi Lagi, Truk Tambang Tabrak Warung di Parung Panjang Bogor

Bandung
Jalani Tradisi Seba, 1.500 Warga Baduy Datang ke Pemkab Lebak

Jalani Tradisi Seba, 1.500 Warga Baduy Datang ke Pemkab Lebak

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com