Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSU Pemilu 2024 Kuras Anggaran, Bawaslu RI Berharap Tak Terjadi dalam Pilkada

Kompas.com - 29/06/2024, 07:46 WIB
Firman Taufiqurrahman,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Badan pengawas Pemilu (Bawaslu) RI melakukan pengawasan pelaksanaan pemungutan suara ulang (PSU) Pemilu 2024 di sejumlah daerah, salah satunya di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. 

Anggota Bawaslu RI Lolly Suhenty berharap, PSU tidak terjadi dalam perhelatan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar November 2024. 

Betapa tidak, pelaksanaan PSU bukan sekadar diulang dengan pemilih yang sama, namun sejatinya melibatkan anggaran negara yang tidak sedikit. 

Baca juga: PSU di Sumbar, 16 Calon DPD RI Setujui Desain Surat Suara

“Itulah konsekuensi dari bolongnya pengawasan, anggarannya banyak lho, sehingga kita harus sangat hati-hati, jangan sampai terulang."

"Mudah-mudahan dalam pilkada nanti tidak ada. Mari kita jaga bersama,” kata Lolly kepada Kompas.com di Pendopo Bupati Cianjur, Jumat (28/6/2024) petang. 

Disebutkan, perlu keterlibatan masyarakat dalam mengawasi pesta demokrasi agar terselenggara dengan jujur dan adil melalui fungsi pengawasan partisipatif sebagai upaya mencegah terjadinya pelanggaran. 

“Sebaik-baiknya upaya menjaga demokrasi, ya dengan mencegah,” ujar dia. 

“Kendati begitu, jangan alergi dengan PSU karena itu buah dari proses penindakan. PSU merupakan mekanisme koreksi untuk mengembalikan kemurnian proses dan hasil,” sambung Lolly. 

Baca juga: PSU 863 TPS di Gorontalo, KPU Klaim Ribuan KPPS Telah Direkrut dalam 5 hari

Lolly yang menjabat Ketua Divisi: Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat Bawaslu RI ini menginstruksikan jajarannya hingga tingkat ad hoc memperkuat fungsi pengawasan dan mendorong pengawasan partisipatif jelang Pilkada 2024

“Pengawas pemilu juga jangan baperan, tidak boleh tipis telinga, mata harus tajam. Kita tidak boleh sensitif terhadap kritik. Kalau gak mau dikritik, ya mundur saja,” ujar Lolly.

Ia menambahkan, sejauh ini pelaksanaan PSU Pemilu 2024 yang telah dilaksanakan di sejumlah tempat berjalan baik, kendati ada beberapa yang menjadi atensi.

"Mudah-mudahan yang di sini (Cianjur) juga bisa berjalan baik. Karenanya kita pantau langsung guna memastikan hal itu," imbuhnya.

Sebagai informasi, PSU Pemilu 2024 di Kabupaten Cianjur akan dilaksanakan di TPS 15 Desa Mentengsari, Kecamatan Cikalongkulon, Cianjur, Sabtu (29/6/2024).

Baca juga: KPU Sebut 5 Parpol Kurang Caleg Perempuan Sudah Perbaiki Daftar Calon untuk PSU Gorontalo

Sementara pelaksanaan penghitungan ulang surat suara (PUSS) di TPS 12, 13, 14, dan 16 di desa yang sama telah dilaksanakan di gudang logistik KPU Cianjur, Kamis (27/6).

Pelaksanaan PUSS maupun PSU tersebut berdasarkan putusan mahkamah konstitusi (MK) atas gugatan pemilu yang dilayangkan salah satu calon anggota DPRD.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com