Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Bobotoh Tewas di GBLA, Polda Jabar Selidiki Dugaan Adanya Kelalaian

Kompas.com - 29/06/2022, 12:43 WIB
Agie Permadi,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Polisi terus melakukan penyelidikan terkait tewasnya dua orang Bobotoh di pintu masuk Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) beberapa waktu lalu.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Jabar Komisaris Besar Polisi Ibrahim Tompo mengatakan, ada dugaan kelalaian dalam insiden tersebut. Akan tetapi hal ini masih dilakukan pendalaman untuk mencari faktor penyebabnya.

"Ada beberapa pertimbangan untuk pendalaman berupa mencari adanya faktor-faktor penyebab insiden tersebut yang disebabkan adanya kelalaian, tetapi ini masih kita dalami karena data teknisnya masih belum lengkap," ucap Ibrahim di Kota Bandung, Rabu (29/6/2022).

Baca juga: Panpel Persib Terima Sanksi dari Komdis Piala Presiden, Viking Minta Bobotoh Tak Paksakan Diri

Lebih lanjut, sejumlah keterangan yang diambil pihak kepolisian, akan dicocokan sebagai dasar pertimbangan untuk mengetahui siapa yang bertangung jawab atas insiden itu.

"Nanti beberapa keterangan akan di cocokan sebagai dasar pertimbangan untuk pemeriksaan terhadap orang-orang yang dianggap bertangung jawab," ucapnya.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo.KOMPAS.com/ M ELGANA MUBAROKAH Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo.

Sementara itu, terkait pertandingan Piala Presiden 2022 penyisihan Grup C di Bandung, Polda Jabar memberikan rekomendasi kepada panitia penyelenggara untuk menggelar pertandingan tanpa penonton.

Adapun pertandingan selanjutnya bakal digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

"Seperti yang terjadi pada pertandingan dua lainnya sudah tak ada penonton, jadi memang tak ada penonton yang masuk ke stadion. Kami mengimbau kepada pendukung sebaiknya menonton di rumah saja melalui televisi dan tak datang ke stadion," ucapnya.

Baca juga: 2 Bobotoh Tewas di GBLA, Polisi Periksa Anggota Polri yang Berjaga hingga Manajemen Persib

Diberitakan sebelumnya, dua suporter Persib Bandung, yakni Asep Solihin (29) dan Sofiana Yusuf (20), meninggal dunia dalam insiden di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jawa Barat (Jabar).

Kedua korban sedianya hendak mendukung klub berjuluk Maung Bandung itu dalam laga Piala Presiden 2022 melawan Persebaya Surabaya, Jumat (17/6/2022). Namun sayangnya, dua korban ini terlibat ditengah massa yang berdesakan memaksa masuk stadion, akibatnya keduanya meninggal dunia setelah sebelumnya sempat dilarikan ke rumah sakit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gempa Garut Rusak 12 Rumah di Bandung Barat, Laporan Masih Bertambah

Gempa Garut Rusak 12 Rumah di Bandung Barat, Laporan Masih Bertambah

Bandung
Kesal Tak Dilayani dengan Baik, Ketua RW di Bogor Ancam Perawat Pakai Golok

Kesal Tak Dilayani dengan Baik, Ketua RW di Bogor Ancam Perawat Pakai Golok

Bandung
Lomba Tarik Panser 13 Ton Meriahkan HUT Ke-41 Pindad

Lomba Tarik Panser 13 Ton Meriahkan HUT Ke-41 Pindad

Bandung
Cegah Kasus Emas Palsu, Dedi Mulyadi Cek Keaslian Mahar Saat Jadi Saksi Nikah Anak Kades di Purwakarta

Cegah Kasus Emas Palsu, Dedi Mulyadi Cek Keaslian Mahar Saat Jadi Saksi Nikah Anak Kades di Purwakarta

Bandung
Penodong Orang di Bandung Ternyata Polisi Gadungan, Sering Palak Warga

Penodong Orang di Bandung Ternyata Polisi Gadungan, Sering Palak Warga

Bandung
Ada 3 Versi Data Bencana Gempa, Pemkab Garut Hitung Ulang

Ada 3 Versi Data Bencana Gempa, Pemkab Garut Hitung Ulang

Bandung
Deden Pasrahkan Rumahnya Kembali Rusak Dihantam Gempa

Deden Pasrahkan Rumahnya Kembali Rusak Dihantam Gempa

Bandung
Puluhan Bangunan di Tasik Terdampak Gempa, Satpam Bank Tertimpa Kaca

Puluhan Bangunan di Tasik Terdampak Gempa, Satpam Bank Tertimpa Kaca

Bandung
Mengenal Relawan ODGJ Cirebon, Perjuangan Memanusiakan Manusia

Mengenal Relawan ODGJ Cirebon, Perjuangan Memanusiakan Manusia

Bandung
Diduga Hirup Gas, 2 Pekerja Tewas di dalam Gorong-gorong di Dago

Diduga Hirup Gas, 2 Pekerja Tewas di dalam Gorong-gorong di Dago

Bandung
Pemkab Garut Tetapkan 14 Hari Tanggap Darurat Bencana Gempa Bumi

Pemkab Garut Tetapkan 14 Hari Tanggap Darurat Bencana Gempa Bumi

Bandung
Pemda di Jabar Diminta Tak Asal Keluarkan Izin Bangunan karena Bencana

Pemda di Jabar Diminta Tak Asal Keluarkan Izin Bangunan karena Bencana

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 29 April 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 29 April 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Bandung
5 Jalan Bersejarah di Bandung dan Kisah Menarik di Baliknya

5 Jalan Bersejarah di Bandung dan Kisah Menarik di Baliknya

Bandung
Analisis Badan Geologi, Penyebab Gempa Garut akibatkan Bencana di 1979, 2022, dan 2023

Analisis Badan Geologi, Penyebab Gempa Garut akibatkan Bencana di 1979, 2022, dan 2023

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com