Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lansia di Bandung Barat Tewas Terkepung Api, Rumah Semipermanen Habis Terbakar

Kompas.com - 19/04/2023, 15:28 WIB
Bagus Puji Panuntun,
Reni Susanti

Tim Redaksi


BANDUNG BARAT, KOMPAS.com - Seorang warga tewas terjebak api saat rumahnya di Kampung Tembong Sari, RT 01 RW 27, Desa Rajamandala Kulon, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Jawa Barat, dilalap si jago merah, Selasa (18/4/2023).

Korban diketahui seorang lansia perempuan atas nama Rubiah (68) pemilik rumah tersebut.

Korban terjebak di dalam rumah semipermanen berukuran 4x6 meter persegi yang terjadi sekitar pukul 22.00 WIB.

Baca juga: Kronologi Kebakaran di Medan yang Tewaskan 6 Orang, Berawal dari Lupa Matikan Kompor

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan KBB Siti Aminah Anshoriah mengatakan, korban ditemukan tewas terbakar di bagian dapur rumahnya.

"Korban meninggal dunia. Menurut keterangan saksi, api berasal dari bagian depan rumah. Lalu, warga yang melihat kobaran api berusaha memadamkan api menggunakan alat seadanya," kata Siti saat dihubungi, Rabu (19/4/2023).

Peristiwa kebakaran itu diduga bermula dari adanya percikan api di bagian rumah yang kemudian merembet dan membesar di bagian dapur.

Baca juga: Ketua DKM Masjid di Bandung Barat Dibacok Tetangganya Usai Salat Zuhur

Hanya dalam hitungan menit, api menghanguskan rumah semipermanen beserta isinya.

"Kejadiannya sekitar pukul 22.00 WIB. Lokasi kejadian tidak terjangkau oleh unit, tindakan petugas hanya melakukan pendataan dan sosialisasi saja, selesai penanganan sekitar 23.25 WIB," sebut Siti.

Api padam setelah membakar seisi rumah, petugas dan warga menemukan korban dengan luka bakar hampir di sekujur tubuh.

"Akhirnya korban ditemukan di bagian belakang rumah (dapur) dalam keadaan masih hidup dengan luka bakar mencapai 80 persen," ujar Siti.

Warga yang menemukan korban dalam kondisi parah kemudian membopong ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis. Namun, korban akhirnya dinyatakan meninggal dunia di rumah sakit Kharisma Cimareme dengan luka bakar.

"Berdasarkan keterangan susulan dari pihak keluarga, bahwa korban meninggal dunia di rumah sakit," ucap Siti.

Untuk diketahui, korban tinggal seorang diri di rumah tersebut, sedangkan anak-anaknya tinggal tak jauh dari rumah tersebut. Hingga saat ini, petugas pemadam belum bisa menyimpulkan apa yang menjadi penyebab kebakaran rumah tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ibu dan Anak di Ciamis Dianiaya Tetangga, Satu Orang Tewas

Ibu dan Anak di Ciamis Dianiaya Tetangga, Satu Orang Tewas

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Cerita Relawan Tagana, Tak Pandang Jumlah 'Tali Asih' sebagai Hambatan

Cerita Relawan Tagana, Tak Pandang Jumlah "Tali Asih" sebagai Hambatan

Bandung
Bey Machmudin Mengaku Tak Berminat Maju pada Pilkada Jabar 2024

Bey Machmudin Mengaku Tak Berminat Maju pada Pilkada Jabar 2024

Bandung
Calon Perseorangan di Pilgub Jabar Minimal Miliki 2,3 Juta Dukungan

Calon Perseorangan di Pilgub Jabar Minimal Miliki 2,3 Juta Dukungan

Bandung
KPU Jabar Sebut 'Tagline' Pilgub Jabar 2024 Inisiatif Budaya-Demokrasi

KPU Jabar Sebut "Tagline" Pilgub Jabar 2024 Inisiatif Budaya-Demokrasi

Bandung
Lembah Cilengkrang di Kuningan: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Lembah Cilengkrang di Kuningan: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Polisi Bantah Tolak Laporan Keluarga Korban yang Tewas Ditabrak Oknum Brimob

Polisi Bantah Tolak Laporan Keluarga Korban yang Tewas Ditabrak Oknum Brimob

Bandung
Sopir Katering yang Dihajar Prajurit TNI Minta Maaf dan Cium Tangan Pelaku

Sopir Katering yang Dihajar Prajurit TNI Minta Maaf dan Cium Tangan Pelaku

Bandung
Kasus Mayat Dalam Koper, Pelaku Ucapkan Belasungkawa dan Ajak Ngobrol Keluarga Korban

Kasus Mayat Dalam Koper, Pelaku Ucapkan Belasungkawa dan Ajak Ngobrol Keluarga Korban

Bandung
Mantan Karyawan Pikiran Rakyat Kembali Demo, Tuntut Manajemen Bayarkan Haknya

Mantan Karyawan Pikiran Rakyat Kembali Demo, Tuntut Manajemen Bayarkan Haknya

Bandung
Lagi, Video Viral Pungli di Tempat Wisata Sentul Bogor

Lagi, Video Viral Pungli di Tempat Wisata Sentul Bogor

Bandung
Aturan Zonasi PPDB Baru Berlaku di Jabar, Tak Bisa Lagi Asal Pindah KK

Aturan Zonasi PPDB Baru Berlaku di Jabar, Tak Bisa Lagi Asal Pindah KK

Bandung
Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Keluarga Korban Sempat Ketemu Pelaku di Kantor

Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Keluarga Korban Sempat Ketemu Pelaku di Kantor

Bandung
Warga Bogor Meninggal Setelah Ditabrak Oknum Polisi, Ditolak Saat Melapor

Warga Bogor Meninggal Setelah Ditabrak Oknum Polisi, Ditolak Saat Melapor

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com