Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemudik yang Lintasi Tol Cisumdawu Capai 700 Mobil Per Jam

Kompas.com - 19/04/2023, 12:38 WIB
Aam Aminullah,
Reni Susanti

Tim Redaksi

SUMEDANG, KOMPAS.com - Pada H-3 Lebaran 2023, ratusan kendaraan pemudik dari Bandung dan Jakarta menuju Jawa Tengah dan sekitarnya mulai terlihat memasuki Tol Cismudawu, Rabu (19/5/2023).

Pemudik asal Prambanan, Yogyakarta, Susanto mengaku bersama keluarganya hendak mudik ke Yogyakarta via Tol Cileunyi, Sumedang, Dawuan (Cisumdawu) dari Jakarta.

"Dari Jakarta mau mudik ke Jogja (Yogyakarta), nganter saudara dulu ke Bandung, jadi mudiknya lewat ke Cisumdawu," ujar Susanto kepada Kompas.com di Rest Area Darurat Seksi 4, Km 194 Tol Cisumdawu, Rabu siang.

Baca juga: Tol Cisumdawu Dibuka Hari Ini, Tersambung hingga Cipali Gratis

Susanto menuturkan, karena masuk ke Bandung terlebih dahulu, ia akhirnya memilih menempuh perjalanan via Tol Cisumdawu.

"Kalau ke Cipali dulu kata saudara itu malah muter jalannya, terus lebih menghemat waktu ke Cisumdawu, sekitar dua jam-an, jadi tadi diputuskan lewat sini," tutur Susanto.

Susanto menyebutkan, selain menghemat jarak tempuh dan waktu, ia juga penasaran ingin menjajal tol baru.

Baca juga: Polda Jabar Sebut Tol Cisumdawu Masih Punya Kendala Teknis, Jalur Alternatif Lain Disiapkan

"Ini pertama kali saya masuk ke tol ini. Alhamdulillah ya, sudah bagus jalannya, perjalanannya juga lancar tadi, terus pemandangan hampir di sepanjang jalan tolnya juga indah," tutur Susanto.

Sementara itu, Kepala Kepolisian Resor Sumedang, AKBP Indra Setiawan mengatakan, pada H-3 Lebaran ini, ada 500 hingga 700 kendaraan pribadi yang mengakses jalur Tol Cisumdawu seksi 4-6.

"Pada H-3 Lebaran ini, arus mudik di jalur Tol Cisumdawu terpantau mulai ramai. Ada 500-700 kendaraan yang melintas sejak dibuka tadi pagi," ujar Indra.

Indra mengimbau, pengguna jalan tetap waspada selama menempuh perjalanan dari Bandung, Jakarta menuju Cirebon, Jawa Tengah, dan sekitarnya.

"Tadi ke pemudik yang masuk rest area juga selalu kami ingatkan untuk tetap waspada, karena tol ini dibuka sifatnya masih fungsional, sementara. Jadi, kami imbau juga, bagi pemudik yang akan menempuh perjalanan via Tol Cisumdawu, untuk mampir ke rest area sementara ini, jika merasa lelah atau mengantuk," kata Indra. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Pj Wali Kota Jadi Orang Pertama di Bandung yang Dapat Paspor Polikarbonat

Pj Wali Kota Jadi Orang Pertama di Bandung yang Dapat Paspor Polikarbonat

Bandung
Usai Membunuh Istri, Suami Serahkan Diri ke Polsek Cileunyi

Usai Membunuh Istri, Suami Serahkan Diri ke Polsek Cileunyi

Bandung
Kronologi 2 Orang Tewas Diduga Keracunan Gas di Gorong-gorong Kota Bandung

Kronologi 2 Orang Tewas Diduga Keracunan Gas di Gorong-gorong Kota Bandung

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
PPP Tutup Penjaringan Calon Wali Kota Tasik, Uu dan Dicky Tak Hadir

PPP Tutup Penjaringan Calon Wali Kota Tasik, Uu dan Dicky Tak Hadir

Bandung
Diduga Hirup Gas, 2 Pekerja Tewas dalam Gorong-gorong di Bandung

Diduga Hirup Gas, 2 Pekerja Tewas dalam Gorong-gorong di Bandung

Bandung
65 KK Masih di Pengungsian, Bey Minta PVMBG segera Asesmen Lokasi Gerakan Tanah Cianjur

65 KK Masih di Pengungsian, Bey Minta PVMBG segera Asesmen Lokasi Gerakan Tanah Cianjur

Bandung
Ramai Desakan Mundur Sekda Cianjur, DPRD Minta Bupati Turun Tangan

Ramai Desakan Mundur Sekda Cianjur, DPRD Minta Bupati Turun Tangan

Bandung
Kronologi Ketua RW di Bogor Ancam Perawat Puskesmas dengan Golok karena Tak Dilayani

Kronologi Ketua RW di Bogor Ancam Perawat Puskesmas dengan Golok karena Tak Dilayani

Bandung
Apindo Jabar: Sekarang Cari Karyawan Berkualitas Tidak Mudah

Apindo Jabar: Sekarang Cari Karyawan Berkualitas Tidak Mudah

Bandung
Diminta Mundur oleh 24 OPD, Sekda Cianjur: Kekanak-kanakan

Diminta Mundur oleh 24 OPD, Sekda Cianjur: Kekanak-kanakan

Bandung
Dinsos Bandung Sebut Rosmini Bakal Dibawa Adiknya ke Solo

Dinsos Bandung Sebut Rosmini Bakal Dibawa Adiknya ke Solo

Bandung
Tetangga Ungkap Karakter Rosmini, Lansia yang Video Mengemisnya Viral

Tetangga Ungkap Karakter Rosmini, Lansia yang Video Mengemisnya Viral

Bandung
Ancam Perawat Pakai Golok, Ketua RW di Bogor Jadi Tersangka

Ancam Perawat Pakai Golok, Ketua RW di Bogor Jadi Tersangka

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com